Shopee Sellers, saatnya resapi kisah perjalanan untuk membangun bisnis dari Dian Hidia Ardhila, pemilik toko Kolla Kids (@kollakids) di Shopee. Dian berpikir tentang keinginannya untuk memiliki investasi jangka panjang sehingga berencana untuk memulai jualan online. Proses mendapatkan return yang sesuai tentunya tidak mudah karena Dian menghadapi berbagai tantangan yang harus dihadapi.
Dimulainya bisnis Kolla Kids pada tahun 2018 membuat Dian melihat banyaknya persaingan bisnis dari berbagai aspek, salah satunya adalah produk yang dijual dengan harga jauh lebih murah namun kualitasnya kurang baik. Karena Dian menjual produk kategori Fashion Bayi & Anak, banyak pesaing yang sudah mengantongi nama brand besar dan dikenal luas.
Dian punya tahapan-tahapan berjualan serta tips & trik ampuh untuk meningkatkan total pesanan di Shopee, spesial buat Shopee Sellers!
Dian selalu memastikan toko Kolla Kids menampilkan produk serta desain yang menarik di mata pembeli. Dimulai dari desain logo dan desain banner yang unik, hingga deskripsi toko yang menampilkan info detail tentang operasional toko. Foto produk yang ditampilkan juga harus terlihat tajam dan jelas dengan latar belakang putih.
Kolla Kids mengatur waktu-waktu promosi agar target pembeli yang sesuai bisa menangkap kesempatan di saat yang tepat. Fitur Promo Toko selalu diaktifkan di toko Kolla Kids. Sedangkan untuk campaign seperti Shopee 9.9 Super Shopping Day, Kolla Kids mengaktifkan fitur Flash Sale Toko Saya. Nantinya, promosi tersebut diinfokan ke media sosial Kolla Kids dengan tagline “Diskon khusus, hari ini saja hanya melalui Shopee!” untuk mengarahkan pengguna melakukan pembelian di Shopee.
Kolla Kids rutin menggunakan fitur Naikkan Produk, broadcast postingan Shopee Feed, Voucher Toko Saya, Paket Diskon, dan Voucher Ikuti Toko. Voucher Ikuti Toko diaktifkan dalam jangka waktu yang cukup lama karena terbukti sangat berpengaruh terhadap peningkatan followers toko.
Keunggulan toko Kolla Kids yang tidak pernah luput dari perhatian Dian adalah mengutamakan kualitas pelayanan. Menyajikan respon chat yang cepat, tepat waktu dalam mengirimkan pesanan, serta berinteraksi dengan ramah ke semua pembeli. Kolla Kids juga memiliki tim khusus yang selalu memeriksa produk sebelum dikirim ke pembeli (quality check).
Pemeriksaan produk merupakan upaya untuk memastikan tidak ada produk cacat atau kesalahan pengiriman produk, sehingga dapat terhindar dari proses pembatalan atau pengembalian pesanan. Selain itu, Kolla Kids mengandalkan di kualitas pelayanan dalam packaging dengan memberikan kemasan yang rapi, menggunakan lakban shopee di kemasan luar, diberikan kartu ucapan terima kasih, dan memberikan bonus stiker atau masker. Inovatif!
Menjalankan berbagai variasi strategi penjualan tentu membutuhkan konsistensi dan waktu yang tidak instan. Hasilnya, Kolla Kids berhasil mendapatkan label Star Seller pada bulan April 2020 dengan total pesanan lebih dari 1000 order! Jadi semangat jualan juga ya, Sellers?
Kampus Shopee menunggu cerita inspirasi versi kamu! Cerita sukses Penjual Shopee, informasi tentang fitur Shopee, serta berbagai tips tingkatkan penjualan bisa kamu dapatkan dengan follow Instagram Kampus Shopee, join ke Facebook Group Kampus Shopee, follow akun Kampus Shopee di Shopee Feed, dan subscribe YouTube Channel Kampus Shopee. Sampai bertemu di kisah inspiratif selanjutnya!
Kampus Shopee