X

Tidak Hanya Asap Kendaraan, Ini Pentingnya Waspadai Polusi Dalam Ruangan Kantor

Yuk, lakukan langkah ini agar terhindar dari polusi dalam ruangan

Sobat Shopee, mungkin kamu sudah mengenakan masker setiap kali akan bepergian untuk menghindari polusi. Tetapi tahukah kamu bahwa polusi tidak hanya ditemukan di luar ruangan? Udara di dalam rumah atau kantor pun rentan mengandung banyak polutan. Bahkan, polusi di dalam ruangan terkadang lebih buruk dari polusi di luar ruangan. Padahal, polusi di dalam ruangan dapat memicu terjadinya alergi, sakit kepala bahkan hingga kanker. 

Polusi ini dapat berupa debu, jamur, hingga bahan kimia berbahaya yang berasal dari bahan pembersih, cat dinding, kain, hinga bahan baku gedung. Nah, bagaimana caranya agar kita terhindar dari polusi dalam ruangan kantor? Ikuti langkah ini, yuk!

1. Jangan menutup ventilasi udara atau kisi-kisi

Pertukaran udara dapat terhambat jika kamu menutup ventilasi udara. Jadi, agar kesehatan kamu tetap terjaga, pastikan agar ventilasi udara di ruangan kamu selalu terbuka, ya.

2. Pelihara tanaman

sumber: pexels.com

Tidak ada salahnya kalau kamu membawa bunga atau tanaman pot kecil di meja kerja, lho! Meski begitu, ingatlah untuk memelihara tanamanmu dengan baik. Tanaman yang mati atau berdebu dapat menyumbang polusi di ruangan kantor. Sementara itu, tanaman yang terlalu banyak disiram dapat mengakibatkan tumbuhnya jamur. Jadi, peliharalah tanamanmu dengan baik.

3. Jaga kebersihan

Jangan biarkan sampah berserakan di meja kerjamu! Supaya kamu terhindar dari polusi di dalam ruangan, jagalah kebersihan. Segera buang sampah untuk mencegah bau dan kontaminasi biologi.

4. Simpan makanan dengan baik

sumber: pexels.com

Jika kamu membawa makanan yang cepat basi, simpanlah di dalam kulkas. Saat kamu ingin makan nanti, kamu bisa memanaskan makananmu. Hindari juga menumpuk snack di meja kerjamu. Makanan-makanan yang tidak dimakan lama kelamaan akan basi dan dapat menimbulkan polusi di dalam ruangan.

5. Jangan makan di meja kerja

Ada baiknya bila kamu makan di tempat makan yang sudah disediakan kantor. Hal ini untuk mencegah datangnya serangga atau tikus. Serangga-serangga seperti kecoa dipercaya dapat memicu masalah pernapasan. Oleh karena itu, makan di kantin saja, ya.

Selain melakukan langkah-langkah di atas, kamu juga harus memperkuat daya tahan tubuhmu agar dapat melawan radikal bebas. Perkuat daya tahan tubuhmu dengan Redoxon Anti-pollution Pack! Diperkaya dengan Vitamin D, Vitamin C dan Zinc, Redoxon dapat membantu menjaga daya tahan tubuh saat perjalanan, kondisi perubahan cuaca dan paparan polusi. Kamu juga bisa mendapatkan produk ini dengan promo spesial dari Super Brand Day Bayer, lho. Promo Super Brand Day Bayer akan berlangsung mulai tanggal 21 Januari sampai 23 Januari saja, jadi jangan lewatkan promo dan exclusive bundle pack-nya, ya!

Featured
Tags: promo shopeesuper brand day