Beberapa tahun belakangan ini, banyak pengembang game yang sudah mulai melupakan game singleplayer. Tidak dapat disangkal bahwa game online multiplayer telah mengalihkan banyak perhatian pemain. Namun, jika Sobat Shopee masih setia dengan game offline singleplayer terbaik yang layak dimainkan, kamu datang di artikel yang tepat.
Tidak masalah jika kamu menggunakan PC, konsol, atau Android/iOS kamu akan melihat beberapa game offline terbaik yang akan membawa kamu terjun ke pengalaman bermain yang tidak akan kamu lupakan.
Rekomendasi game offline yang pertama ada Hades. Jika kamu mencari game rougelike terbaik yang akan memberi kesenangan selama berjam-jam, Hades wajib kamu jajal. Plus, game offline ini juga akan membuat kamu suka dengan mitologi Yunani.
Dalam Hades, kamu akan mengikuti cerita Zagreus, putra Hades. Ia mencoba melarikan diri dari Underworld untuk mencapai Gunung Olympus dengan bantuan dari para dewa Yunani lainnya.
Dengan soundtrack yang hebat, pertarungan yang seru, cerita yang menarik, dan sistem RPG yang solid, Hades adalah salah satu game offline terbaik yang telah mendapatkan berbagai macam penghargaan.
God of War (2018) adalah sebuah reboot dari seri yang telah ada sejak era PlayStation 2. Kali ini, Kratos telah pindah dari Mitologi Yunani ke Mitologi Norse. Ia juga memulai sebuah keluarga baru. Setelah kematian istrinya, dia membawa putranya Atreus untuk membuang abunya dari gunung tertinggi di dunia.
Tentu saja, hal-hal tidak berjalan sesuai rencana. Kratos akan menghadapi jajaran dewa yang belum pernah ia lihat sebelumnya. Game offline terbaik ini menawarkan pertarungan yang luar biasa dan cerita baru yang sangat epik untuk diikuti.
Tujuh tahun setelah dirilis, jutaan gamer masih melakukan petualangan mereka bersama Geralt of Rivia di The Witcher 3. Ditambah lagi, salah satu game offline terbaik ini mendapatkan adaptasi serialnya di Netflix yang masih ongoing.
The Witcher 3 memiliki cerita yang dramatis, visual yang bagus, gameplay yang seru, dunia terbuka yang indah, dan karakter yang memorable. Wajar jika The Witcher 3 telah menyabet ratusan penghargaan.
Bukan rahasia lagi bahwa orang-orang sudah mulai bosan dengan Grand Theft Auto V yang terus menerus mendapat pembaharuan untuk mode online-nya. Namun, Rockstar telah mengejutkan penggemarnya dengan merilis prequel dari seri Red Dead Redemption.
Red Dead Redemption 2 menceritakan kisah Arthur Morgan, anggota geng Van Der Linde yang terkenal kejam di dunia Wild West. Dunia dalam RDR 2 juga lebih besar dan lebih hidup dari sebelumnya. Ceritanya lebih gelap dan jauh lebih dramatis. Sobat Shopee pasti akan merasa terikat dalam tiap karakter yang kamu temukan dalam game.
Breath of the Wild merupakan game offline terbaik yang telah membuat angka penjualan Nintendo Switch naik drastis. Hingga sekarang, The Legend of Zelda: Breath of the Wild masih dimainkan oleh para penggemar.
Baik penggemar baru atau vetera, game offline ekslusif Switch ini akan dijamin akan membuat kamu tenggelam berjam-jam menjelajahi dunianya yang begitu luas. Walaupun tergolong baru, game Zelda yang satu ini tidak meninggalkan aspek-aspek yang telah ada dari judul-judul sebelumnya.
Seperti versi originalnya di PlayStation 1, Resident Evil 2 Remake menawarkan dua cerita yang mengikuti Leon Scott Kennedy dan Claire Redfield. Walaupun alur cerita tidak banyak mengalami perombakan, kamu tetap akan bernostalgia melewati Raccoon City yang dipenuhi oleh lautan zombie.
Setiap detail dari Resident Evil 2 Remake sangat diperhatikan. Capcom telah berhasil meracik desain dan suasana lingkungan yang horor. Dengan visual yang modern, game offline horor terbaik ini memadukan aksi, teka-teki, dan cerita orisinil yang menarik untuk diikuti.
Jika kamu ingin mencicipi teknologi VR, game offline yang satu ini patut kamu mainkan. Half Life: Alyx memadukan sistem fisika Half-Life 2 dengan pengontrol VR. Seperti Half-Life 2, game offline FPS ini masih menerapkan teka-teki dan mekanik permainan yang solid.
Final Fantasy VII Remake Intergrade adalah sebuah remake gim JRPG ikonik yang menampilkan visual fantastis dan mekanisme pertempuran yang membuat kamu ketagihan. karakter, setting, dan ceritanya yang menarik membuat FFVII menjadi salah satu judul yang terbaik dari seri ini.
Star Wars Jedi: Fallen Order adalah salah satu game offline “Star Wars” terbaik yang pernah dibuat. Fallen Order berlangsung tepat setelah jatuhnya Old Republic, beberapa saat setelah akhir The Revenge Of The Sith dan jatuhnya Jedi Order. Ceritanya mengikuti Jedi bernama Cal, jauh sebelum Luke Skywalker dan Obi-Wan Kenobi bertemu.
Hollow Knight mungkin merupakan game metroidvania terbaik yang pernah dibuat. Setiap area dalam game offline terbaik yang satu ini didesain saling berhubungan, serta dipenuhi dengan lorong-lorong rahasia dan harta karun tersembunyi.
Game offline metroidvania ini akan memberikan kamu pengalaman bermain yang menyenangkan, sulit, imut, dan mengerikan. Setiap area akan kamu jelajahi masing-masing memiliki artstyle mereka sendiri yang sangat memanjakan mata.
Elden Ring merupakan game offline open-world adventure terbaru dari pembuat seri Dark Souls. Di rilis pada 25 Febuari 2022, game ini sudah menjadi kandidat yang kuat untuk menjadi Game of The Year tahun ini.
Seperti souls-like pada umumnya, game ini sangat menantang dan mendorong pemain untuk menemukan rahasia di dalam game sesuka mereka. Di Elden Ring, kamu akan bermain sebagai “Tarnished”. Sobat Shopee tetap akan diberikan kebebasan untuk memilih class sebelum bermain.
Walaupun kisah Aloy bisa dibilang sudah “selesai” saat pada ending Horizon Zero Dawn, Guerrilla Games memutuskan untuk melanjutkan kisah Aloy ke dunia yang lebih futuristik. Kali ini, Aloy sedang dalam misi untuk memecahkan misteri yang mengancam kehidupan di Bumi.
Game Spider-Man PS4 dirilis dengan review positif dari banyak penggemar. Ceritanya yang mencekam, gameplay yang luar biasa, dan kota New York yang dapat dijelajahi, game ini memiliki semuanya. Sebagian besar penggemar mengatakan Spider-Man PS4 adalah game terbaik yang pernah dibuat untuk si manusia laba-laba.
.
Jika kamu pecinta game JRPG, Persona 5 tidak boleh kamu lewati. Cerita utama yang ditawarkan mungkin akan berlangsung sekitar 97 jam. Tidak hanya itu, kamu juga akan terlibat dalam beberapa konten sampingan yang bisa mencapai 115 jam lebih untuk menyelesaikan semuanya.
Persona 5 berlangsung di kota Tokyo dan mengikuti seorang siswa sekolah menengah yang dikenal dengan nama samaran Joker. Tema utama dari Persona 5 ini adalah kebebasan. Kamu akan menemukan aksi perlawanan terhadap struktur kekuasaan dari para protagonis.
Seperti halnya menonton film kriminal, setiap game Yakuza penuh dengan lika-liku, pengkhianatan, dan kejutan. Setiap game Yakuza berdurasi sekitar 30 jam lebih untuk diselesaikan.
Jika Sobat Shopee adalah seorang gamer yang berusaha untuk melihat semua aspek permainan, kemungkinan kamu akan menghabiskan sekitar 100 jam lebih untuk menyeselaikan game ini 100%.
Bertahun-tahun setelah dirilis, Stardew Valley masih menjadi game offline terbaik bagi pemain yang mencari game farming simulator. Setiap pembaruan menambahkan lebih banyak polesan dan fitur.
Stardew Valley adalah game simulasi pertanian offline yang terinspirasi dari seri Harvest Moon. Di awal permainan, kamu akan membuat karakter yang menjadi penerima sebidang tanah dan rumah kecil di sebuah kota kecil bernama Pelican Town.
Game offline edukatif tanpa kekerasan, Minecraft bisa dibilang salah satu yang terbaik. Minecraft dapat mengajari pemain dasar-dasar pemecahan masalah, manajemen, dan menawarkan dunia yang luas untuk menumbuhkan kreativitas. Dengan lebih dari 238 juta kopi terjual, Minecraft adalah salah satu game offline terbaik dan terlaris di dunia.
Ketika seseorang memikirkan game GTA yang ikonik, GTA San Andreas pasti akan menjadi hal pertama yang akan terlintas di pikiran kamu. Meskipun visualnya tergolong jadul, game offline ini masih layak kamu mainkan hingga saat ini.
Siapa gamers yang tidak kenal Genshin Impact? Game besutan miHoYo ini telah memenangkan ‘Best mobile game award’ dalam ajang The Game Awards (TGA) 2021. Genshin Impact adalah action RPG aksi dengan elemen gacha. Game ini terlihat dan terasa sedikit mirip seperti Zelda: Breath of the Wild dengan sentuhan anime.
Seperti Temple Run, inti dari Subway Surfers adalah berlari tanpa henti untuk menghindari penangkapan. Terdengar simpel, tapi ini masih menjadi game offline yang sangat menghibur. Hal ini mungkin karena latarnya yang cerah dan karakter yang lucu.
Terraria adalah game sandbox yang disukai oleh jutaan pemain diseluruh dunia. Game offline terbaik ini menawarkan pertempuran, bangunan, dan dunia yang begitu banyak untuk dijelajahi. Secara keseluruhan, game ini benar-benar kaya akan konten dengan sihir, monster, iblis, lava, jebakan, bahan peledak, lebih dari 1000 senjata dan item lainnya.
Final Fantasy VII adalah salah satu JRPG pertama yang sukses secara internasional pada konsol PS1. Game ini sangat inovatif dan alur cerita yang sangat menarik untuk diikuti. Kabar baiknya, salah satu game legendaris PS1 ini sudah bisa kamu mainkan di smartphone.
Dead Cells merupakan salah satu game indie yang memiliki banyak penggemar. Selain permainannya yang seru, visual dan desain suaranya juga sama bagusnya. Game offline terbaik ini menampilkan gaya seni piksel yang penuh warna dan setiap area yang kamu jelajahi memiliki ciri khasnya sendiri.
Shadow Fight 3 menawarkan gameplay yang luar biasa. Game fighting ini sangat menantang, terutama dengan hadirnya mode Arena baru yang sangat sulit dikalahkan bahkan pada tingkat kesulitan yang lebih rendah.
Real Racing 3 menghadirkan pengalaman balap paling realistis yang tersedia di smartphone. Mulai dari model dan tekstur mobil, semua konten dalam game ini akan membenamkan kamu dalam pengalaman balap yang terasa realistis.
Nah, itulah 25 game offline terbaik yang dapat kamu mainkan disaat waktu senggang dan bersantai.
Nah, untuk membeli game-game di atas, kamu bisa top up voucher game terlebih dahulu. Selain membeli base game-nya, kamu tentu juga bisa membeli item-item menarik yang akan membuat permainan kamu semakin seru!
Supaya lebih mudah, kamu bisa top up voucher game melalui aplikasi Shopee, lho! Ikuti langkah-langkahnya berikut ini, ya.
Selain top up daftar game di atas, kamu juga bisa membeli voucher game yang lain, seperti game Steam, game petualangan Android, dan berbagai game online terbaik lainnya.
Cara top up voucher game di Shopee mudah sekali, ya, Sobat Shopee. Jadi, tak perlu ragu. Pastikan kamu sudah top up game secara resmi melalui Shopee, ya!
Featured