Hampir sebagian besar anak muda di zaman sekarang bercita-cita sebagai content creator. Ramai-ramai pengguna media sosial menciptakan videonya sendiri dengan suara orisinil mereka. Sayangnya, tidak semua orang punya suara yang bagus untuk menciptakan voice over yang layak.
Voice Over adalah seni mengisi suara untuk suatu video supaya konten tersebut bisa dipahami oleh audience dengan mudah. Tahukah kamu, bekerja sebagai Voice Over membantu kamu mendapatkan pundi-pundi rupiah yang tidak sedikit, lho. Simak penjelasan soal apa itu Voice Over, fungsi dan tugasnya di artikel ini.
Apa Itu Voice Over?
Menurut bahasa, Voice Over artinya terdiri dari dua bahasa. “Voice” memiliki arti “suara”, sementara “Over” bisa diartikan sebagai “Ditimpa”. So, pengertian Voice over sendiri adalah suara latar yang digunakan untuk mengisi atau ‘menimpa’ suatu video dan biasanya dibaca oleh pengisi suara.
Contoh sederhananya, sobat Shopee bisa lihat pada sebuah iklan, serial TV, film yang ada pengisi suaranya. Nah, suara yang berada di luar latar itulah yang disebut dengan Voice Over.
Baca Juga: Apa Itu Shopee Haul? Ini Dia Berbagai Keuntungan Shopee Haul yang Harus Kamu Tahu!
Fungsi Voice Over
1. Memberikan Informasi Tambahan
Untuk sebuah iklan komersial atau video promosi, adanya Voice Over ini berguna untuk memberikan informasi tambahan. Nah, Informasi tambahan ini berupa suara yang menjelaskan deskripsi suatu produk atau layanan. Keterangan tambahan yang tidak bisa dijelaskan secara visual pun dapat dijelaskan oleh seorang pengisi suara.
Terkadang, adanya Voice Over juga membantu pemilik video untuk menambahkan suatu Call Action terkait produknya. Tujuannya agar produk yang akan diperkenalkan lebih mengena kepada target pasar.
2. Menceritakan Elemen Plot Penting
Dalam sebuah acara televisi atau film, adanya voice over ini digunakan untuk menceritakan plot yang penting. Jalan cerita pun jadi lebih jelas, penonton pun semakin paham maksud dari plot yang dimaksud.
Terkadang, tidak semua adegan harus divisualisasikan dalam bentuk gambar demi menyingkat waktu dan budget. Nah, Voice Over bisa membantu mengatasi problem dalam proses produksi film.
3. Menambahkan Komentar
Dalam konteks acara berita atau film dokumenter, adanya voice over ini digunakan untuk menambahkan komentar agar penonton lebih paham terhadap suatu kejadian.
Berita yang dihasilkan pun jadi terhindar dari potensi salah interpretasi oleh audience. Sisi bagusnya, penambahan komentar ini jelas mampu menghindari adanya Hoax yang tidak diinginkan.
Tugas Voice Over Artist
1. Membuat Banyak Versi Suara
Seorang Voice Over Artist setidaknya mampu membuat banyak versi suara, sebab nantinya akan ada banyak sekali jenis video yang harus diproduksi. Selain itu, setiap produksi video biasanya menggunakan produk yang berbeda sehingga dibutuhkan suara dengan karakter berbeda pula.
Nantinya, penyunting suara akan memilih mana karakter suara yang tepat. Sebabnya, karakter suara tertentu mampu mempengaruhi tujuan video tersebut dibuat.
2. Membacakan Naskah Atau Script
Membacakan naskah sudah menjadi tugas utama voice over. Isi naskah tersebut dapat berupa informasi tambahan yang belum ada pada konten visual. So, penting sekali seorang VO mengetahui maksud dari naskah yang akan dibacakan.
Dalam membacakan naskah, Voice Over Talent perlu memahami naik intonasi suara dan nada agar suara yang dihasilkan menjadi lebih enak didengar.
Baca Juga: Affiliate Marketing: Pengertian, Cara Kerja, dan Keuntungannya
3. Bertugas Sebagai Penyampai Pesan
Sudah sepatutnya seorang voice over mampu menyampaikan pesan yang akan disampaikan. Penyampaian pesan ini perlu dilakukan dengan lugas tanpa membuat interpretasi yang salah di kalangan audience.
Jika salah dalam menyampaikan pesan yang dimaksud, berarti proses pengisian suara perlu diulangi kembali hingga memperoleh hasil yang diharapkan.
Pendapatan Seorang Voice Artist
Siapa sangka, lewat modal suara kamu bisa meraup puluhan juta rupiah! Profesi Voice Artist pemula biasanya mampu menghasilkan uang hingga Rp 3 sampai 5 juta untuk kontrak satu bulan.
Pekerja lepas Voice Artis terkadang dibayar mulai dari Rp 200 ribu untuk pengisian suara video singkat selama 5 menit saja. Lumayan buat nambah pundi-pundi cuan kamu, kan?
Tertarik Jadi Creator Video? Join Shopee Affiliates Program!
Sudah tahu apa itu VO dan bagaimana tugas serta fungsinya?
Pekerjaan voice over adalah hal yang menjanjikan sekarang ini. Kamu bisa meraup untung hingga puluhan juta rupiah bermodalkan suara yang unik dan indah.
Maka dari itu, kamu yang ingin terjun ke dunia konten kreator perlu menguasai skill di bidang ini.
Tak perlu ragu buat mencoba, segera produksi konten video dengan suara kamu yang lugas nan percaya diri!
Sebarkan konten video kamu lewat Shopee, dapatkan cuan yang berlimpah! Caranya adalah dengan menyematkan tautan produk dari Shopee lewat video yang kamu buat.
Bergabunglah sekarang juga di Shopee Affiliates Program, join dengan klik https://shopee.co.id/m/affiliates.