X

Seru Banget! Zee dan Christy JKT48 Baca Fan Letter di Shopee Live, Ada Kejutan!

Zee dan Christy JKT48 kembali ramaikan Shopee Live pada Selasa, 28 Mei 2024 kemarin. Kali ini, dua member cantik dari idol grup JKT48 tersebut melakukan sesi live di Shopee Live sambil membacakan Fan Letter dari para penggemar. Mulai pukul 20.00 hingga 22.00 WIB kemarin, Zee dan Christy sukses menghibur para penggemar mereka dan pengguna setia Shopee lainnya dalam sesi live di Shopee Live dalam rangka curhat dari hati ke hati bersama Sobat Shopee & Fans JKT48. Selain menghadirkan interaksi seru dengan para penonton yang meramaikan kolom komentar, Zee dan Christy juga mempromosikan berbagai produk menarik sepanjang live berlangsung. Produk yang dipromosikan seperti merch JKT48, komik, snack, hingga berbagai produk fashion lainnya. Apalagi, ada promo spesial di Shopee Live yaitu Diskon Murah s/d 80% Setiap Hari di Live XTRA. Jadi para penonton tak hanya bisa menikmati aksi lucu dan menggemaskan dari Zee dan Christy kemarin, namun juga bisa berbelanja seru dengan promo paling menarik di Shopee Live.

Halo semuanya, aku Zee JKT48,” sapa Zee.

Halo semuanya, aku Christy JKT48,” timpal Christy.

Sebelum sesi live Zee dan Christy berlangsung, para penggemar JKT48 sudah bisa memberikan Fan Letter berupa curahan isi hati dan rasa terima kasih kepada Zee & Christy melalui kolom komentar unggahan Instagram akun @shopee_id. Komentar yang beruntung dan terpilih pun dibacakan di sesi Shopee Live Zee dan Christy kemarin. Tak sedikit penggemar yang memberikan ucapan menyentuh dalam Fan Letter yang dibacakan. Tidak sampai di situ, Zee dan Christy juga membagikan dua buah kaus yang sudah mereka tandatangani. Tak hanya ada tandatangan dari dua idol cantik tersebut, dua kaus itu juga telah dibubuhkan kata-kata motivasi beserta sticker-sticker lucu.

Ini ekslusif nih, ada kaus bertanda tangan aku dan Christy, dan juga art-art dari kita, gambar-gambar kita, tulisan kita,” ucap Zee JKT48 sambil memamerkan t-shirt berwarna hitam dengan tandatangan dan gambar buatan Zee dan Christy.

Ada stiker juga ya,” tambah Christy JKT48

Ada tato-tato stiker Christy dan akunya loh, guys,” kata Zee.

Di tengah sesi Shopee Live tersebut, Zee dan Christy JKT48 pun langsung membacakan surat spesial dari para penggemarnya yang penuh kesan dan menyentuh hati. Keduanya tampak terharu sekaligus gembira membacakan Fan Letter dari para penggemar yang diambil dari kolom komentar akun Instagram @shopee_id.

Oke dia ngomong “terima kasih ku dipertemukan dengan kalian. Hariku yang monoton menjadi lebih berwarna seperti lightstick JKT. Terima kasih kerja keras kalian selama ini, doa baikku menyertai kalian. Terima kasih,” kata Christy membacakan salah satu pesan dari penggemar JKT48.

Tak sedikit juga, pesan yang dikirimkan penggemar JKT48 begitu kreatif dan unik.

Katanya Sabtu is Saturday, Minggu is Sunday, kalau ZoyToy is beautiful everyday. Semangat ZoyToy!” ucap Zee JKT48. “Bisa banget!

Christy JKT48 kembali membacakan pesan lainnya dari penggemar setia JKT48.

Hi kakak, aku oshi-in kak Zee sampai jadi wallpaper dan nama kakak udah terkenal satu keluarga aku,” tutur Christy.

Hiburan yang diberikan kepada para penonton seolah tidak berhenti. Setelah membacakan beberapa Fan Letter dan membagikan kaus yang sudah mereka tandatangani, Zee dan Christy juga menyanyikan single original pertama JKT48 yang dirilis pada 2020 lalu, yaitu Rapsodi. Suara keduanya yang merdu begitu menghibur para penonton Shopee Live. 

Selanjutnya, Zee dan Christy JKT48 kembali menghadirkan kaus tambahan yang telah ditandatangani keduanya. Para penggemar JKT48 dan pengguna Shopee pun langsung berlomba-lomba untuk mendapatkan kaus eksklusif tersebut. Spesial di sesi live itu, Zee dan Christy juga berbagi kisah bahwa keduanya pernah mendapatkan hadiah ulang tahun spesial dari Shopee. Mereka sangat gembira dan mengapresiasi hadiah spesial tersebut.

Zoy inget gak sih kalau kita ulang tahun kita dikasih kado,” kata Christy mengingat kembali momen ulang tahunnya.

Kita dapet kue dan kuenya tuh bukan yang kue bulet doang, enggak guys. Ini bener2 kue yg gede banget” lanjutnya.

Kalo aku kue kucing,” kata Zee.

Iya dia ada kucingnya. Kalau aku ada akunya, aku ada mini akunya,” kata Christy. 

Bener-bener lucu banget, makasi ya Shopee,” ucap Zee dan Christy JKT48.

Suasana sesi Shopee Live bersama Zee dan Christy JKT48 berlangsung heboh, terutama ketika keduanya kembali membacakan Fan Letter dari para penggemar JKT48 lainnya. 

Just want to say thank you for what you have done in JKT48. JKT48 will never be the same without you. Semoga apa yang kamu semogakan di JKT48 dan setelah semua dilancarkan termasuk cita2mu menjadi dinosaurus. Will support you always in every aspect of your life. Semoga setelah di JKT48 tidur kamu jadi cukup,” pungkas Zee JKT48 membacakan salah satu pesan dari penggemarnya.

Amin terima kasih. Jadi kamu pasti gak mudah Azizi,” lanjutnya.

Tak hanya Zee, Christy juga ikut membacakan pesan spesial dari para Wota.

Also want to thank you for your spirit and that you always bring joy in JKT48. We are so lucky to have you as a member. Hopefully your journey in JKT48 will be more wonderful and remarkable. Tetaplah menjadi Christy yang selalu menjadi sinar matahari di hari-hari kita. Kita akan selalu peduli dan berbaik hati kepadamu, Christy. Adik kecilku yang sudah besar, aku di sini kalau kamu butuh bantuan,” kata Christy JKT48.

Makasih ya,” sambungnya sambil tersenyum.

Makasih ya guys” timpal Zee JKT48.

Zee dan Christy JKT48 terlihat bangga memiliki para penggemar yang selalu setia mendukungnya. Jelang akhir sesi live kemarin, ada kejutan spesial. Ternyata ada Fan Letter spesial dari Christy untuk Zee. Seperti yang diketahui, pada April lalu Zee sudah mengumumkan rencananya untuk segera graduate atau lulus dari idol grup JKT48. Member JKT48 generasi ke-7 tersebut sudah menjalani kariernya selama 6 tahun di JKT48. Zee pun memutuskan untuk keluar dari zona nyamannya dan berencana untuk graduate dari grup idola yang telah membesarkan namanya tersebut. Zee memang dikenal sebagai salah satu member JKT48 yang multitalenta. Hingga tulisan ini dibuat, Zee sudah memerankan beberapa judul film layar lebar dan serial televisi.

Tak hanya Zee, si imut Christy tak kalah berprestasi. Cewek yang akrab disapa Toya ini berhasil jadi salah satu anggota paling bersinar. Ia menjadi senbatsu di single original JKT48 yaitu Rapsodi dan Flying High. Toya pun didapuk sebagai center dari setlist ‘Ramune no Nomikata’ yang dibawakan oleh JKT48 NEW ERA. Keren banget deh Zee dan Christy!

Nah, buat kamu para penggemar JKT48, masih ada promo menarik yang bisa kamu manfaatkan jika berbelanja di Shopee Live, yaitu Diskon Murah s/d 80% Setiap Hari di Live XTRA . Yuk, belanja berbagai merch JKT48 dan juga kebutuhan sehari-hari lainnya di Shopee Live dengan menikmati promo paling dahsyat hanya di Shopee!

Entertainment
Tags: christy jkt48JKT48shopee livezee jkt48