Sobat Shopee, kalau kamu penggemar KPop, tentunya melihat keakraban antar anggota dari grup favorit akan membuatmu senang, bukan? Tidak hanya itu, kalau kamu bisa melihat anggota grup favorit kamu akrab dengan idol lain dari grup yang berbeda, pastinya kamu akan semakin senang. Persahabatan Kpop idol memang termasuk dalam hal-hal favorit para penggemar Kpop sejak dulu. Tidak sedikit KPop idol yang membagikan keakraban mereka dengan teman-temannya di media sosial. Nah, berikut ini adalah beberapa persahabatan Kpop idol dari grup berbeda yang friendship goals banget!
1. GFriend Yerin dan Red Velvet Joy
GFriend Yerin dan Red Velvet Joy sering membagikan momen kebersamaan mereka melalui Instagram. Bahkan, mereka kerap terlihat mengenakan baju yang senada dan aksesoris yang sama. Tidak hanya dengan Joy, Yerin juga cukup dekat dengan anggota termuda atau maknae Apink, yaitu Hayoung. Beberapa waktu lalu, Joy, Yerin, dan Hayoung menuai pujian dari warganet Korea setelah mereka menjadi relawan untuk sebuah animal shelter di Korea Selatan. Cute banget, ya, persahabatan Kpop idol yang satu ini?
2. BlackPink Jisoo dan Red Velvet Seulgi
Para anggota Red Velvet dan BlackPink memang dikenal dekat dan akrab satu sama lain. Baru-baru ini, para Reveluv dan Blink (sebutan untuk penggemar Red Velvet dan Blackpink), dibuat terhibur dengan interaksi Jisoo dan Seulgi ketika Seulgi meninggalkan komentar lucu dalam postingan comeback teaser Blackpink yang diunggah Jisoo. Vokalis Red Velvet tersebut terlihat tidak sabar menanti perilisan album terbaru BlackPink yang telah lama dinanti-nanti.
3. (G)I-DLE Shuhua, CLC Elkie, dan TWICE Tzuyu
Anggota termuda (G)I-DLE, Shuhua, rupanya berteman dekat dengan CLC Elkie dan TWICE Tzuyu. Pada saat Shuhua berulang tahun di bulan Januari lalu, ia merayakannya dengan hangat bersama Elkie dan Tzuyu. Ini bukan kali pertama momen persahabatan Kpop idol ini dibagikan ke publik. Pada bulan November tahun 2019 lalu, Shuhua dan Tzuyu merayakan ulang tahun Elkie bersama.
4. ATEEZ Wooyoung dan Stray Kids Changbin
Tak disangka, rupanya ATEEZ Wooyoung dan Stray Kids Changbin berteman dekat! Bahkan, Changbin mengungkapkan mereka sering berolahraga bersama. Persahabatan Wooyoung dan Changbin rupanya berawal ketika mereka masih SMA dan sering bermain game bersama.
5. ASTRO Moonbin dan GFriend SinB
Sobat Shopee, tahukah kamu kalau ASTRO Moonbin dan GFriend SinB bersahabat dekat sejak kecil? Bahkan, Moonbin dan SinB tumbuh besar bersama karena tinggal berdekatan dan sama-sama menjadi model cilik. Tidak hanya itu, mereka juga belajar dance di sekolah yang sama! Persahabatan mereka masih bertahan hingga sekarang, terbukti dari SinB yang menuliskan terima kasih kepada Moonbin dan ASTRO dalam album GFriend.
Sobat Shopee, persahabatan idol mana yang menurut kamu paling friendship goals? Nah, jangan lupa untuk selalu stay tuned dalam Shopee Live karena saat ini sedang berlangsung Shopee Live Kpop Fest! Mulai dari tanggal 20 sampai dengan 26 Juni, kamu bisa menyaksikan seluruh rangkaian acara KCON:TACT 2020 Summer secara GRATIS! Hari ini, akan ada EVERGLOW, IZ*ONE, ONF, SF9, TOMORROW X TOGETHER yang akan menunjukkan aksi mereka di panggung KCON! Oleh karena itu, segera install Shopee dan tonton keseruannya melalui fitur Shopee Live, ya!
One thought on “5 Potret Persahabatan KPop Idol ini Friendship Goals Banget! Siapa Saja?”
sinb dan moonbin lah