5 Tips Mengatasi Ponsel Yang Cepat Panas

Saat menggunakan ponsel tentu kamu pernah merasa suhunya meningkat dan menjadi panas. Suhu ponsel yang panas bisa disebabkan oleh berbagai hal. Biasanya penyebab dari suhu panas ini adalah dari baterai dan mesin ponsel. Namun bisa juga disebabkan oleh faktor eksternal, seperti meletakkan ponsel di tempat dengan suhu yang panas.

Tentu saja jika suhu ponsel menjadi panas akan membuat pengguna menjadi tidak nyaman menggunakannya. Apalagi jika suhu ponsel sudah dalam keadaan yang tidak wajar, hardware di dalam ponsel bisa saja mengalami masalah. Untuk mengatasi hal tersebut Sobat Shopee bisa menggunakan tips dibawah ini.

Segera matikan ponsel jika suhunya terlalu panas

Kalau kamu sudah merasa suhu ponsel sudah terlalu panas, sebaiknya segera matikan ponsel dan tunggu beberapa saat untuk menggunakannya lagi. Ketika kamu mematikan ponsel, seluruh proses yang berjalan saat ponsel hidup akan terhenti. Tentunya setelah seluruh proses berjalan dihentikan, suhu ponsel akan menurun dengan sendirinya.

Lepas cover pelindung

Beberapa orang memilih menggunakan cover pelindung untuk menghindari ponselnya dari goresan. Tapi, yang perlu kamu perhatikan adalah jenis cover yang digunakan janganlah terlalu tebal. Karena penggunaan cover yang tebal bisa saja menutupi lubang udara pada ponsel. Cover pelindung dapat menghalangi udara panas yang keluar dari ponsel. Akibatnya ponsel menjadi lebih cepat panas. Segera lepas cover ponsel jika suhunya panas.

Hapus aplikasi yang tidak terpakai

Terlalu banyak aplikasi yang berjalan bisa menjadi penyebab suhu cepat panas. Kalau sudah tau seperti itu sebaiknya segera kelola aplikasi yang ter-install pada ponsel kamu. Karena beberapa aplikasi akan terus berjalan di latar belakang walaupun sedang tidak digunakan. Tentu saja semakin banyak aplikasi yang kamu punya, proses yang berjalan akan semakin banyak. Untuk itu segera hapus aplikasi yang tidak terlalu berguna pada ponsel kamu untuk mencegah potensi ponsel menjadi overheat.

Matikan koneksi saat tidak dipakai

Kebiasaan yang bisa membuat ponsel panas adalah membiarkan koneksi data seluler, WiFi, GPS, Bluetooth dan bahkan Hotspot menyala walaupun tidak digunakan. Koneksi yang terus menyala akan membuat ponsel kamu mengonsumsi lebih banyak daya baterai. Tentu akibatnya adalah ponsel kamu menjadi lebih cepat panas. Segera matikan koneksi yang tidak terpakai agar penggunaan baterai tidak berlebihan.

Gunakan baterai original

Rasanya cukup wajar jika kamu merasa suhu ponsel cepat panas saat menggunakan baterai yang tidak original. Karena memang kualitas dari baterai KW tidak akan sama dengan yang original. Maka dari itu sebaiknya saat baterai ponsel rusak segera ganti dengan baterai baru yang original.

Amirul Asa Bahri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *