X

5 Wisata Safari Yang Bikin Kamu Terpesona Dengan Keindahan Alam Liarnya!

Mendekati akhir tahun, kamu pasti punya rencana liburan bersama keluarga dan teman-teman bukan? Mau ke pantai? Ah sudah sering! Ke daerah pegunungan? Wah sepertinya fisik kurang mendukung untuk pendakian. Jadi mau kemana dong?

Nggak perlu bingung! Kamu bisa merencanakan untuk berlibur ke tempat yang menantang dengan gaya liburan yang anti-mainstream. Nah, sudah pernah pergi mengunjungi wisata safari belum? Kalau belum pernah, sekarang saatnya kamu untuk memasuki 5 destinasi wisata safari yang bakal membuat kamu terbius dengan pesona kehidupan satwa liarnya ke dalam daftar must visit kamu!

1. Botswana, Afrika

Botswana merupakan pusat wisata safari yang berada di Afrika. Disana terdapat beragam paket tour yang siap membawamu untuk merasakan sensasi hidup di alam bebas bersama dengan para satwa liar. Petualangan safari kamu akan diisi dengan pemandangan artefak, gajah-gajah, gurun, dan satwa liar lainnya.

To do list:

2. Kenya, untuk petualangan safari kelas dunia 

Siapa yang penasaran dengan Kenya? Wah rencanakan untuk berangkat di sekitar bulan Juni hingga Oktober ya, karena periode tersebut adalah waktu terbaik untuk menikmati pesona alam yang dipenuhi oleh beragam populasi hewan yang belum pernah kamu jumpai sebelumnya! Kamu akan menemukan berbagai satwa liar yang eksotis dan hewan pelari jarak jauh. Kenya juga memiliki topografi yang bervariasi seperti gurun, hutan, sabana yang menyapu , dan gunung-gunung yang menjulang tinggi. Nah beragamnya bentuk permukaan yang ada di Kenya juga menghasilkan berbagai iklim yang mampu menarik hati wisatawan dan fotografer dari belahan dunia. Oleh karena itu, Kenya menjadi  destinasi safari populer yang dipenuhi oleh hewan dan tumbuhan ekslusif yang hanya dapat kamu temukan di hamparan surga terbuka tersebut.

To do list:

3. Zimbabwe, untuk pemandangan alam yang spektakuler 

Kaya akan cagar alam dan margasatwa, membuat Zimbabwe jadi salah satu negara yang siap memanjakan kamu dengan berbagai destinasi alam dan wisata safari yang bakal buat kamu terpukau! Nah, waktu terbaik untuk mengunjungi negara ini jatuh pada bulan Oktober. Siapkan diri kamu untuk petualangan epic ke air terjun terluas di dunia, The Victoria Falls!

To do list:

4. Rwanda, untuk berteman dengan para gorilla! 

Negara yang satu ini dikenal dengan sebutan “The Switzerland of Africa” karena memiliki berbagai pemandangan pegunungan yang menakjubkan. Namun nggak cuma pegunungan aja, kamu juga bisa menemukan taman nasional yang juga merupakan habitat para gorilla dan simpanse.

To do list:

5. Madagascar, pulau terbesar keempat di dunia 

Jika kamu ingin merasakan petualangan seru ala film “Madagascar”, coba deh saksikan uniknya kehidupan flora dan fauna di negara kepulauannya langsung! Destinasi ini memiliki beragam tumbuhan dan hewan yang nggak biasa lho! Kamu bisa menemukan lemur, hewan mamalia yang wujudnya terlihat seperti kombinasi kucing, anjing, dan juga tupai. Wah, penasaran nggak tuh?

To do list:

Nah itu dia 5 destinasi safari yang bisa jadi referensi tempat liburan kamu berikutnya! Jangan lupa untuk siapkan aksesoris yang bisa melindungi kamu dari sinar matahari selama liburan supaya kamu tetap terlindungi dan tampil dengan gaya andalan kamu!

Image: Unsplash, Pinterest

RR