Tingkah laku si kecil memang selalu menggemaskan dan membuat kita bertanya-tanya mengapa mereka bisa melakukan hal-hal yang lucu bahkan unik.
Terkadang Mom kebingungan dengan beberapa tingkah laku yang menurut kita tidak seharusnya dilakukan oleh anak seumurnya tetapi sebetulnya itu adalah bagian dari tumbuh kembangnya. Apa saja ya kira-kira? Yuk cek di bawah ini!
1. Menyentuh kemaluannya sendiri
Tingkah laku yang satu ini mungkin akan terlihat aneh dan bahkan terlihat tidak sopan bagi sebagian orang namun perilaku si kecil menyentuh kemaluannya sendiri adalah bagian dari ia mencoba mengenali tubuhnya sendiri.
Direktur pengembangan anak di Scottsdale Helathcare, DeAnn Davies, mengatakan “umumnya anak mulai bermain dengan selangkangannya ketika memasuki usia 5-7 bulan. Mereka menyentuh kemaluannya sendiri karena penasaran dengan anggota tubuhnya”
Jadi jangan heran dengan tingkah laku si kecil yang satu ini ya, karena menyentuh kemaluannya sendiri merupakan cara ia belajar mengenali tubuhnya sendiri.
2. Gemetar mendadak
Pernah melihat si kecil yang tiba-tiba gemetar mendadak? Jangan khawatir karena pada waktu tertentu si kecil memang suka mengalami lonjakan saraf sehingga badannya bisa tiba-tiba bergetar dengan keras.
Ini terjadi karena saraf-saraf yang ada di tubuh si kecil belum dapat mengatur pergerakan dengan baik, ini menyebabkan badannya yang bisa tiba-tiba tersentak dan ini tentu saja merupakan proses tumbuh kembangnya.
3. Batuk
Ketika si kecil menginjak usia 6 bulan, ia akan sering mengalami batuk yang terkadang tidak ada hubungannya dengan kondisi kesehatannya. Pada usia ini, ia mulai mengenal dunia dan sekitarnya sampai bagaimana pikiran orang bekerja. Sehingga si kecil menyadari bahwa batuk dapat menjadi salah satu cara untuk mendapatkan perhatian dari orang sekitar.
Selain itu, deretan produk andalan ini juga dapat membuat tingkah laku si kecil makin menggemaskan lho!
4. Berpose seperti ingin terbang
Pernah menyaksikan si kecil jatuh dan kedua tangannya terbentang lebar? Tingkah laku yang satu ini juga merupakan salah satu bentuk dari proses tumbuh kembangnya. Si kecil mengembangkan tangannya seperti ingin terbang sebagai bagian dari mekanisme menjaga dirinya. Jadi, kapanpun ia merasa kaget atau akan terjatuh, ia akan mengangkat dan membentangkan tangannya dengan lebar.
Hal ini juga dapat menunjukkan bahwa system saraf si kecil masih berkembang dengan baik namun jangan khawatir biasanya ini akan berkurang setelah ia berusia 3 bulan.
5. Mulai belajar berdiri
Salah satu proses tumbuh kembang yang paling menyenangkan! Ketika si kecil menginjak usia 10 bulan, ia akan mulai aktif untuk belajar bangkit dari duduknya dan belajar untuk berdiri.
Pastinya kita senang memperhatikan bagaimana si kecil berusaha sekuat tenaga berusaha menggapai kursi atau sesuatu untuk menjadi tumpuannya saat berusaha berdiri dan tidak jarang ia akan susah menemukan koordinasi yang sempurna sehingga rentan terjatuh atau kembali duduk dengan keras layaknya terjatuh.
Nah, Mom jangan terburu-buru untuk membantunya dulu,biarkan si kecil merangsang kemampuannya untuk melakukan koordinasi lebih baik lagi untuk duduk dan berdiri.
Masih perlu rekomendasi deretan produk andalan untuk menemani tumbuh kembang si kecil? Yuk cek di bawah ini!
FM