5 Ikan Teraneh yang Pernah Tertangkap Saat Memancing

Memancing memang sering disebut sebagai hobi yang cocok untuk orang sabar. Bagaimana tidak, kita harus bersedia menunggu entah sampai kapan hingga umpan pancingan berhasil disantap oleh ikan. Setelah itu belum tentu juga ikan akan dengan mudah tertangkap, terkadang kurangnya pengalaman atau tenaga perlawanan ikan yang cukup besar membuat mereka sering lolos.

Meski begitu, tidak ada yang bisa mengalahkan sensasi kegembiraan setelah berhasil menangkap ikan. Memancing juga bisa memberikan kejutan-kejutan yang tidak terduga, lho, sebut saja ketika kamu menangkap ikan berbentuk aneh atau bahkan berukuran raksasa. Seperti beberapa pemancing dunia ini, mereka berhasil menangkap ikan aneh dan besar yang tentunya sangat membanggakan bagi seorang pemancing.

LELE WELS

Image result for biggest lele wels ever caught

Jauh berbeda dengan ikan lele yang biasa kita temui, lele wels ini berukuran sangat besar bahkan hingga mencapai panjang 2 meter dan berat 180 kg! Cukup menyeramkan juga, ya. Lele ini sering ditemui di kawasan Eropa Barat dan Timur.

QUEENSLAND GROUPER

15 Ikan Teraneh yang Pernah Tertangkap Pancingan Biasa

Meski memiliki warna yang cantik, ikan asal Australia ini cukup menyeramkan juga, lho. Apalagi ukurannya pun terbilang cukup besar. Ada satu hal yang unik dari ikan ini, ketika sudah dewasa mereka memiliki kemampuan untuk berganti kelamin.

LELE MEKONG RAKSASA

Related image

Kalau lele wels terlihat sudah cukup besar untukmu, maka kamu pasti lebih takjub ketika melihat yang satu ini. Penangkapan pada tahun 2005 ini tercatat memecahkan rekor lele mekong terbesar yang berhasil ditangkap. Beratnya bahkan mencapai 293 kg, lho!

ATLANTIC BLUE MARLIN TERBESAR

Image result for atlantic blue marlin paulo amorim

Mungkin kamu sering melihat ikan ini dalam bentuk gantungan kunci atau logo klub memancing. Ikan marlin memang dikagumi oleh para pemancing karena bentuknya yang cantik serta perlawanannya yang tangguh. Seorang pemancing bernama Paulo Amorim berhasil menangkap salah satu marlin terbesar dengan berat 635 kg. Ia membutuhkan waktu 80 menit untuk berhasil menaklukkan ikan ini.

ALLIGATOR GAR

Related image

Ikan ini memiliki moncong yang panjang seperti buaya. Tentunya menangkap ikan ini tidaklah mudah karena perlawanannya sangat agresif. Meski begitu, John Paul Morris berhasil menangkap ikan alligator gar terbesar di perairan Texas, Amerika dengan berat 104 kg. Lihat saja panjangnya bahkan melebihi 4 orang yang berdiri berjajar.

 

Image: Syracuse, List Cracker, Fish Track, Fish Game, 

AM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *