Apakah Muntah Membatalkan Puasa? Ini Jawabannya!

apakah muntah membatalkan puasa

Puasa artinya menahan sementara, secara istilah puasa berarti menahan diri dari makan dan minum dan segala sesuatu yang membatalkan puasa dari terbit fajar sampai terbenam matahari. Lalu, apakah muntah membatalkan puasa? kamu akan menemukan jawabannya di artikel ini.

Ada banyak hal yang perlu kamu ketahui tentang puasa. Salah satunya adalah hal yang membatalkan puasa. Ada banyak hal yang bisa membatalkan puasa. Salah satunya muntah.

Baca Juga: 17 Hal yang Membatalkan Puasa Ramadhan, Wajib Dihindari

Apakah Muntah Membatalkan Puasa?

ilustrasi muntah
sumber: freepik.com/photoroyalty

Salah satu pertanyaan yang paling sering diajukan berkaitan puasa adalah apakah muntah membatalkan puasa. Kamu pasti juga pernah bertanya – tanya, kan?

Ternyata muntah saat puasa bisa atau tidak membatalkan puasa tergantung dari bagaimana muntah itu sendiri. Jadi jangan langsung menarik kesimpulan saat kamu muntah saat puasa, ya. Perhatikan dulu bagaimana muntahmu.

Kriteria Muntah yang Membatalkan Puasa

Nah, seperti yang sudah kamu tau, muntah bisa membatalkan puasa atau tidak tergantung dari muntah itu sendiri. Ada berbagai hal yang membuat muntah bisa membatalkan puasa. Jika kamu muntah dan memenuhi kriteria ini, tentunya puasamu langsung batal.

Lalu, apa aja kriteria muntah yang membatalkan puasa? Kriteria utama yang membuat muntah membatalkan puasa adalah muntah dengan sengaja.

Ya, hal utama yang membuat muntah membatalkan puasa adalah muntah dengan sengaja. Hal ini sendiri sesuai dengan hadist Nabi yang berbunyi.

“Siapa saja yang muntah, maka ia tidak berkewajiban qadha (puasa). Tetapi siapa saja yang sengaja muntah, maka ia berkewajiban qadha (puasa),”.

Jadi, kalau kamu sengaja memaksakan reaksi muntah dengan berbagai cara saat puasa, maka puasa kamu akan langsung batal. Kamu wajib mengganti puasa di hari lain.

Muntah yang Tidak Membatalkan Puasa

Kalau muntah dengan sengaja termasuk hal yang membatalkan puasa, lalu bagaimana dengan muntah yang tak membatalkan puasa? Apa saja yang menyebabkan muntah tak membatalkan puasa?

Nah, muntah yang tak membatalkan puasa adalah muntah yang datang secara alami dari tubuh. Ini berarti muntah tersebut tidak dirangsang secara sengaja.

Banyak loh contoh muntah yang terjadi secara alami. Misalnya saja muntah yang dialami saat morning sickness pada ibu hamil atau muntah saat mabuk perjalanan.

Nabi Muhammad sendiri pun bahkan pernah mengalami muntah saat sedang puasa, loh. Ini sesuai dengan hadist Nabi Muhammad yang satu ini.

“Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam pernah muntah kemudian ia berbuka. Kemudian aku (Ma’daan) bertemu dengan Tsauban maulaa Rasulullah SAW di masjid Damaskus. Aku menyampaikan, “Sesungguhnya Abud-Dardaa’ telah menceritakan kepadaku bahwa Rasulullah SAW beliau berbuka setelah mengalami muntah.” Tsaubaan berkata, “Ia benar, dan aku yang menuangkan air wudhu untuk beliau Nabi Muhammad SAW.”

Jadi gimana? Sekarang udah paham, kan? Apa saja kriteria muntah yang membatalkan puasa dan apa saja kriteria muntah yang tak membatalkan puasa? Kalau sudah paham, kamu tak perlu khawatir lagi deh muntah saat sedang berpuasa.

Baca Juga: Rukun Puasa Ramadhan dan Syarat Wajibnya, Wajib Tahu!

Sambut Ramadhan Bersama Shopee

Sudah siap sambut puasa ramadhan? Yuk, beli berbagai kebutuhan buat sambut bulan yang suci hanya di Shopee. Shopee merupakan aplikasi jual beli online terlengkap dan terpercaya.

Di Shopee saat ini juga sedang banyak diskon dan voucher yang membuat belanja makin hemat dan nyaman, diantaranya voucher diskon live shopping Shopee Live dan promo Cashback Setiap Hari dari Shopee Video. Belum lagi juga ada opsi bebas ongkir untuk semua pesanan yang kamu pilih. Untuk metode pembayaran, kamu juga bisa pakai fitur Shopeepay, paylater, hingga COD biar kamu makin aman ketika belanja online.

Jadi tunggu apa lagi? Yuk sambut bulan yang suci dengan berbagai produk dari Shopee.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *