Tampil keren tidak melulu harus mengenakan label desainer ternama atau barang buatan luar negeri. Produk buatan lokal pun tidak kalah dengan produk asal mancanegara. Anak bangsa kini semakin mengembangkan kreativitasnya untuk menghadirkan produk fesyen dalam beragam gaya dan pilihan. Tidak hanya trendy, produk lokal juga memiliki ciri khas tersendiri.
Dress Batik
Siapa bilang dress batik hanya cocok dipakai untuk menghadiri acara-acara resmi? Mengenakan batik dengan model yang salah memang bisa membuat penampilan terlihat terlalu formal. Tampil stylish dan feminin dengan dress pilihan Shopee ini yang cocok untuk kamu kenakan sehari-hari!
Atasan Batik
Pilih corak dan warna batik yang sesuai dengan gayamu hari ini. Berani tampil beda dengan vest batik maupun blus berdetil asimetris. PadukanĀ dengan skinny jeans atau cropped pants untuk tetap tampil stylish bepergian saat akhir pekan.
Tas dan Sepatu Berdetil Etnik
Penampilan kurang lengkap rasanya tanpa permainan aksesoris. Perpaduan warna dan corak khas Indonesia dikreasikan dalam bentuk tas dan sepatu. Motif tribal pada sling bag hingga aplikasi bordir pada flat shoes memberikan unsur budaya yang kental pada penampilan tanpa terlihat ketinggalan zaman.
Motif Anyaman
Tidak suka terlihat terlalu mencolok, motif anyaman adalah jawaban untuk kamu yang ingin tampil sophisticated tanpa terlihat terlalu berlebihan. Detil anyaman pada dompet maupun sandal cocok dipadukan dengan outfit apa saja.