Buat Fotomu Menjadi Semakin Menarik dengan 5 Barang Ini!

Banyak dari kita menganggap fotografi adalah bidang pekerjaan yang susah dan perlu bakat seni yang tinggi. Selain itu, perlu ketekunan dan pengalaman yang banyak jika ingin berkecimpung dalam dunia ini

Tapi pernahkah kita berpikir jika hasil fotografi yang bagus tidak harus menggunakan kamera dan lensa yang mahal? Nah Sobat Shopee, pada kenyataannya kita dapat menggunakan barang-barang yang ada di sekitar kita agar foto yang kita ambil semakin kece dan unik.

Berikut adalah hal-hal yang dapat kalian jadikan objek tambahan untuk foto yang unik.

  1. Saringan

40+ Genius Camera Hacks That Will Greatly Improve Your Photography Skills In Less Than 3 Minutes

Bagi kalian yang kehabisan ide untuk berfoto, maka dapat mencoba menggunakan saringan yang ada di dapur. Temukan pencahayaan yang tepat agar terbentuk bayangan pada objek yang ingin kamu foto.

  1. Spidol dan Plastik

7 Truques Fotográficos Que Farão Toda a Diferença

Sobat Shopee tinggal menyiapkan spidol dan plastik bening, lalu warnai plastik dengan spidol warna pilihan. Letakkan plastik yang sudah diwarnai di bagian depan lensa kamera, dan kamu pun siap berfoto dengan filter hasil buatan sendiri.

  1. KertasFotografía                                                                                                                                                                                 Más

Barang lain yang dapat digunakan adalah kertas yang di lubangi sesuai dengan bentuk yang kalian inginkan. Kemudian, arahkan pada cahaya alami maupun buatan untuk membuat efek bayangan. Hasilnya adalah foto dengan nuansa gloomy yang seakan diambil oleh fotografer profesional!

  1. Proyektor

OLIVIA MALONE

Nah, Sobat Shopee yang punya proyektor di rumah atau di sekolah, bisa memanfaatkannya untuk berfoto. Setelah memilih gambar background, posisikan proyektor agar berada di antara kepala sampai kaki agar gambar yang tersorot dapat setinggi badan. Hasilnya? Super keren!

  1. Senter atau Flash

Naiguatá

Barang yang terakhir dapat kamu manfaatkan untuk berfoto adalah senter. Cara menggunakannya adalah dengan berfoto di kegelapan dan menyorotkan sinar baterai ke arah wajah. Usahakan untuk memfokuskan kamera pada cahaya. Alhasil foto akan nampak close up dan monokrom.

Begitulah barang-barang yang dapat kalian gunakan untuk membuat foto semakin menarik dan terlihat aesthetic. Mudah bukan?

Ulfi Fardiatun Nasichah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *