Instagram adalah salah satu platform media sosial yang sangat populer dengan sekitar 175 juta unduhan. Sayangnya, ada fitur yang ditunggu-tunggu pengguna tetapi belum kunjung disediakan Instagram, yakni fitur untuk download konten seperti reels IG.
Namun, Sobat Shopee tidak perlu khawatir. Sekarang ini, banyak sekali cara yang bisa kamu lakukan untuk download reels IG, baik dengan aplikasi atau tanpa aplikasi.
Lantas, bagaimanakah cara download reels IG yang simpel dan praktis?
Cara download reels IG yang pertama adalah menggunakan situs instavideosave.net. Berikut adalah langkah-langkahnya:
Selain situs pihak ke-3 di atas, alternatif situs lainnya adalah IGdownloader.com. Caranya juga tidak sulit. Berikut adalah langkah-langkahnya.
Cara yang ketiga, kamu bisa menggunakan iGram.io. Sobat Shopee yang sering download foto atau IG Story mungkin tidak asing lagi dengan situs ini.
Bagi kamu yang belum tahu, kini iGram.io juga bisa digunakan untuk download reels IG, loh, Sobat Shopee! Berikut adalah langkah-langkahnya.
Situs lainnya yang juga bisa kamu gunakan untuk download reels IG adalah instadp.com. Cara download reels IG melalui situs ini cukup mudah. Berikut adalah langkah-langkahnya.
Rekomendasi situs pihak ke-3 untuk download reels IG adalah InstaSave. Bagi Sobat Shopee yang ingin mengunduh reels menggunakan situs ini, berikut adalah langkah-langkahnya.
Jika Sobat Shopee tidak mau repot bolak-balik membuka browser, kamu bisa menggunakan berbagai aplikasi tambahan sebagai cara untuk download reels IG.
Apa saja, sih, aplikasinya?
Aplikasi pertama yang bisa kamu manfaatkan untuk download reels IG yaitu Repost for Instagram-Regrann. Seperti namanya, aplikasi ini dikhususkan untuk repost konten tanpa melalui proses editing.
Namun, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk download atau repost video dan foto di Instagram, fitur watermark, serta menjadwalkan konten yang ingin kamu repost!
Aplikasi ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar. Versi berbayarnya tentu memiliki fitur-fitur yang jauh lebih lengkap serta menarik dibandingkan dengan versi gratisnya.
Aplikasi kedua untuk download reels IG adalah Video Downloader for Instagram. Aplikasi ini menyajikan beragam fitur menarik yang akan melengkapi fitur Instagram yang seharusnya ada.
Sobat Shopee hanya perlu menyalin link URL dari konten yang akan kamu unduh. Lalu, secara otomatis, konten tersebut akan tersimpan pada galeri!
Dalam penggunaannya, aplikasi ini sangat praktis dan tidak dikenai biaya apa pun. Aplikasi Video Downloader for Instagram Story Saver dapat membantu kamu untuk lebih mudah mengunduh konten apa pun yang kamu sukai.
Bahkan, kamu juga bisa mengunduh video dari akun yang di-private dengan aplikasi ini, loh!
Jika smartphone Sobat Shopee memiliki kapasitas RAM yang kecil, Quick Save for Instagram sangat direkomendasikan untukmu. Ukuran aplikasi download reels IG ini hanya berkisar 6,5Mb. Walaupun kecil, aplikasi ini sudah diunduh oleh lebih dari 10 juta pengguna.
Cara penggunaannya pun sangat mudah. Baik itu foto, video, story, ataupun reels bisa Sobat Shopee unduh dengan waktu yang singkat.
Aplikasi download reels IG berikutnya yaitu Video dan Photo Downloader for IG. Aplikasi ini lebih ringan dari aplikasi sebelumnya, yakni hanya berkisar 5,9Mb saja. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini secara gratis melalui Play Store dan App Store.
Selain foto dan video kamu, juga bisa mengunduh IG TV, IG Story, dan reels IG. Aplikasi ini juga memberikan opsi untuk membagikan konten yang sudah diunduh ke platform lainnya seperti FB, WA, Twitter, dan sebagainya.
Selain terkenal digunakan untuk edit foto dan video, InShot juga bisa kamu gunakan untuk download konten IG seperti foto, video, story, dan reels.
Aplikasi ini sangat ideal untuk digunakan di perangkat Android dengan kapasitas ukuran sebesar 10Mb yang sangat menghemat ruang memori smartphone-mu.
Sobat Shopee, itulah 10 cara download reels IG yang bisa kamu lakukan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi.
Masing-masing aplikasi memiliki versi gratis yang dapat kamu unduh untuk dicoba. Jika Sobat Shopee suka, kamu dapat membeli versi berbayarnya yang menawarkan fitur-fitur yang tidak dimiliki di versi gratisnya.
Nah, agar konten Instagram kamu tampak lebih profesional, kamu perlu menyiapkan beberapa peralatan fotografi dan videografi yang mumpuni. Sebagai contoh, kamu bisa mencoba kamera mirrorless atau kamera action.
Untuk mendapatkannya dengan mudah, kamu bisa membelinya di Shopee Mall. Semua produk yang tersedia di Shopee Mall dijamin 100% Ori! Kamu juga akan mendapatkan garansi uang kembali jika ternyata produk yang kamu terima tidak orisinal.
Shopee Mall merupakan wadah untuk berbagai produk elektronik dan gadget untuk mendukung kegiatan fotogradi dan videografimu dari berbagai merek ternama, seperti Samsung, Nikon, Apple, Xiaomi, dan Canon.
Shopee Mall menawarkan garansi 7 hari pengembalian jika produk yang kamu beli rusak atau cacat. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan banyak promo menarik, seperti extra gratis ongkir, diskon, hingga cashback besar setiap harinya!
Jadi, tunggu apa lagi? Segera cek produk impianmu di Shopee!
Featured