Couchsurfing, Aplikasi Buat Traveller yang Ingin Hemat Budget

Bagi para traveller dengan budget minimalis, menginap di hostel atau penginapan murah merupakan suatu kebutuhan yang paling utama. Nah, sekarang kita tak perlu lagi kesulitan mencari penginapan murah karena ada satu aplikasi pencari host gratis di tempat yang ingin kita kunjungi, yakni Couchsurfing.

Apa Itu Aplikasi Couchsurfing?
Image result for couchsurfing
Source: Nomadic Matt

Aplikasi ini memungkinkan kita untuk mencari tumpangan tempat tinggal gratis di rumah penduduk lokal. Begitu pula sebaliknya, kita juga bisa menawarkan rumah atau kamar kita untuk ditempati secara cuma-cuma oleh traveller.

Tidak hanya menerima atau memberikan tawaran gratis, kita juga bisa bertemu dengan pengguna Couchsurfing (CS) lokal melalui fitur hangout, atau bahkan mengadakan kegiatan terbuka dan mengundang siapa saja untuk hadir.

Aplikasi ini memungkinkan kita bertemu orang baru dan merasakan perbedaan budaya. Kamu juga bisa menuliskan apa saja tentang diri kalian, bahkan pengalaman travelling, minat, hobi, kondisi kamar atau rumah yang akan ditumpangi oleh traveller.

Tips Menggunakan Aplikasi

Ada beberapa tips yang perlu diperhatikan saat ingin menggunakan aplikasi ini nih, Sobat Shopee.

– Saat ingin mencari tumpangan gratis, kamu dapat mencari sendiri sesuai lokasi tujuan melalui fitur search. Kamu juga dapat melihat rekomendasi dan testimoni traveller yang pernah ditumpangi atau menumpangi host pilihanmu.

Rekomendasi ini penting karena tak jarang ada beberapa oknum yang menggunakan aplikasi untuk tujuan yang tidak baik. Jadi, sebelum menerima tawaran tumpangan gratis sebaiknya cek dahulu reccomendations di profil orang tersebut, apakah banyak tanggapan positif atau bahkan negatif.

– Jika kamu hanya ingin berkeliling kota ditemani warga lokal, maka kamu dapat menggunakan fitur hangout. Selanjutnya akan ada banyak warga lokal yang akan mengajakmu ketemuan. Kamu juga bisa pergi beramai-ramai dengan warga CS lokal yang menawarkan hangout.

Melihat fitur yang disajikan, aplikasi ini bukan lagi hanya sekadar aplikasi pencari penginapan saja, namun juga menjadi jejaring komunitas yang dapat menghubungkanmu dengan orang lain.

Solusi bagi traveller yang tidak hanya ingin menginap gratis, namun juga mendapat tour guide langsung oleh host untuk berkeliling kota, nih. Kira-kira Sobat Shopee tertarik menggunakan aplikasi ini? Kamu bisa langsung mengunduhnya di Playstore. Proses registrasinya pun cukup mudah, lho.

Fithriyyah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *