Apa Itu Culture Shock? Berikut Definisi, Gejala, dan Cara Mengatasinya

apa itu culture shock

Mungkin beberapa di antara Sobat Shopee memiliki keinginan untuk melanjutkan studi di luar negeri. Namun, sebelum bisa memulai studinya, tentu kamu diharuskan untuk mengikuti berbagai persiapan yang panjang. Hal ini bertujuan agar kamu dapat beradaptasi dan meminimalisasi terjadinya culture shock. Sebenarnya, apa itu culture shock?

Perbedaan budaya, bahasa, dan bahkan cara pandang orang di suatu negara merupakan faktor utama seseorang mengalami culture shock. Itulah mengapa berbagai persiapan dihadirkan untuk kamu sebelum pergi ke negara tujuan. 

Apa Itu Culture Shock?

Culture shock (gegar budaya/kejutan budaya) adalah sebuah kondisi ketika seseorang mengalami rasa gelisah, cemas, dan bingung saat menempati suatu daerah atau wilayah baru. 

Kondisi ini umumnya terjadi karena adanya permasalahan dalam proses komunikasi. Pasalnya, seseorang yang belum menguasai bahasa di negara tujuan akan kesulitan dalam memahami apa yang dimaksud oleh lawan bicaranya. 

Gejala Culture Shock

gejala culture shock
Sumber: freepik.com

Terdapat beberapa gejala culture shock atau gegar budaya yang kerap dialami oleh seseorang. Berikut beberapa gejala yang bisa kamu kenali.

1. Mudah Bosan

Kondisi pertama yang bisa dijadikan sebagai gejala culture shock adalah cepat merasa bosan. Perasaan ini muncul akibat tidak ada lagi hal menarik yang bisa ditemukan pada daerah baru tersebut. Dengan kata lain, perasaan euphoria yang ia rasakan telah berakhir.

2. Menarik Diri dari Lingkungan

Gejala seseorang mengalami culture shock selanjutnya ialah menarik diri dari lingkungan barunya. Alasannya, tak jarang mereka merasa frustasi dengan lingkungan barunya dan tidak ingin menambah beban hidupnya.

Oleh karena itu, mereka akan beranggapan bahwa akan lebih baik jika berdiam diri di tempat tinggalnya dan menarik diri dari lingkungan.

3. Cepat Merasa Lelah

Hal lain yang bisa menjadi tanda bahwa kamu mengalami culture shock adalah mudah lelah. Kondisi lelah ini berakar dari kondisi mental yang buruk dan sudah tidak bersemangat lagi dalam menjalani keseharian.

Tak jarang, kamu akan terus-menerus memikirkan sesuatu hal yang membuat energimu terkuras habis. 

4. Sulit Tidur

Gejala selanjutnya adalah sulit tidur. Kamu akan selalu merasa kekurangan waktu tidur meski sudah tidur dalam waktu yang cukup lama. Hal ini disebabkan oleh perasaan gelisah atau overthinking

Cara Mengatasi Culture Shock

cara mengatasi culture shock
Sumber: freeoik.com

Sobat Shopee, sebenarnya culture shock dapat diatasi dengan baik sehingga tidak perlu dikhawatirkan secara berlebihan. Berikut beberapa cara agar kamu tidak mengalami hal tersebut.

1. Kenali Budaya Setempat

Sebelum kamu benar-benar memutuskan untuk pindah ke daerah atau wilayah baru, pastikan terlebih dulu bahwa kamu sudah terbiasa dengan negara tersebut. Artinya, kamu sudah kenal dan paham tentang budaya, bahasa, peraturan, dan bahkan tradisinya. 

2. Hafalkan Hal-Hal Penting

Ketika tinggal di tempat baru, tentu kamu akan merasa bingung dan bahkan merasa canggung jika harus bertanya langsung kepada warga setempat. 

Oleh karena itu, kamu bisa mencatat dan menghafal beberapa hal penting yang dapat membantu keseharianmu di sana. Pasalnya, kamu tidak menempati daerah tersebut dalam waktu sebentar, melainkan dalam waktu yang cukup lama.

Untuk itu, kamu bisa mulai perhatikan beberapa hal penting, seperti bangunan, nama jalan, rumah sakit, dan juga kantor polisi.

3. Membangun Relasi 

Cara mengatasi culture shock selanjutnya adalah dengan membangun relasi atau networking. Memiliki sikap terbuka bisa membuatmu mendapatkan bantuan dan bahkan mengenai berbagai informasi terkait. Alhasil, kamu tidak akan merasa sendiri dan tahu kepada siapa jika ingin bertanya.

Namun, Sobat Shopee tetap harus berhati-hati dalam menjalin relasi dengan orang baru, ya. 

4. Berpikir Positif

Terkadang masalah utama yang terjadi ketika tinggal di daerah baru adalah adanya kesalahpahaman. Hal ini biasanya dipicu oleh kurangnya pengetahuan dalam memahami makna dari bahasa ataupun perilaku yang dilakukan seseorang.

Oleh karena itu, berpikir positif bisa membuat kamu lebih mudah memahami apa yang dimaksud oleh orang lain. 

Dapatkan Akses Situs Belajar Online di Shopee

Nah, itu dia Sobat Shopee, ulasan mengenai apa itu culture shock beserta gejala dan cara mengatasinya. Tidak dapat dipungkiri bahwa bahasa merupakan hal yang penting untuk memahami cara pandang dan budaya di suatu daerah.

Nah, apakah kamu siap untuk belajar dan meningkatkan kemampuan bahasamu? Jika iya, kamu bisa akses beberapa situs belajar online populer. Bahkan, kamu juga bisa belajar tentang public sepaking secara online.

Di Shopee, kamu bisa mendapatkan beragam voucher untuk situs belajar online, seperti Ruangguru, Cakap, Skill Academy, dan Zenius. Dengan adanya voucher tersebut, harga berlangganannya jadi lebih terjangkau dan bersahabat!

Untuk mendapatkan voucher kelas belajar online di Shopee, berikut caranya:

  1. Buka aplikasi Shopee
  2. Pada halaman depan, pilih opsi Pulsa, Tagihan, dan Hiburan
  3. Pada bagian Hiburan, pilih menu E-Voucher
  4. Pilih opsi Hobi & Pendidikan
  5. Pilihlah situs belajar online yang kamu inginkan dan lengkapi proses pembayarannya.

Jangan lupa, siapkan juga alat-alat yang dapat menunjang online learning kamu, ya, seperti wireless mouse, aplikasi Office untuk Android, dan bahkan laptop murah bagi para mahasiswa.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera pilih kelasnya, yuk!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *