X

Deretan Foto Fans Club dan Maskot di Shopee Liga 1

Penyemangat sekaligus identitas dari sebuah klub!

Salah satu hal yang paling menyedot perhatian para fans club atau penonton ketika hadir ke stadion untuk menyaksikan pertandingan Shopee Liga 1 2019 adalah adanya maskot klub. Yup, maskot-maskot klub memang sengaja dihadirkan dengan tujuan bisa memberikan hiburan untuk para penonton yang hadir agar tidak tegang selama menyaksikan pertandingan. Maskot klub bukan hanya dihadirkan untuk menghibur para penonton, namun diartikan pula sebagai identitas dan penyemangat sebuah klub.

Tak hanya klub-klub sepak bola dunia saja yang memiliki maskot klub, hampir semua klub di Indonesia termasuk klub peserta Shopee Liga 1 2019 juga mempunyai maskot klub. Dengan karakter-karakter hewan yang lucu, hal ini membuat suasana pertandingan makin seru dan meriah. Biasanya para maskot yang hadir di stadion tidak hanya dari klub tuan rumah, tapi juga maskot untuk tim tamu yang hadir di setiap pertandingan.

Tak hanya itu, hadirnya maskot klub juga akan membuat kedua tim yang bertanding bisa menjalin hubungan yang baik. Hampir semua maskot klub Shopee Liga 1 sering menunjukkan keakrabannya di stadion. Nah, pada kesempatan kali ini Shopee akan memberikan deretan foto fans club dan maskot Shopee Liga 1 2019. Yuk, cek di sini!

1. Karebet (Persela Lamongan)

Karebet, maskot dari klub Persela Lamongan ini sangat menghibur para fans ketika pertandingan berlangsung.

Sumber Gambar: Instagram @karebet_official1967

2. Mahesa Jenar (PSIS Semarang)

Sama seperti Karebet, Mahesa Jenar si maskot kesayangan klub PSIS Semarang juga begitu terlihat akrab dengan para fans club-nya.

Sumber Gambar: Instagram @mj_psis

3. Jalbo (Bali United)

Jalak boys atau biasa dikenal dengan Jalbo merupakan maskot dari klub Bali United, juga sering mengabadikan momen kebersamaannya bersama fans di setiap pertandingan.

Sumber Gambar: Instagram @jalbo12

4. Falcao (PSS Sleman)

Wah, nggak cuma dengan orang dewasa saja, Falcao si maskot dari tim PSS Sleman juga begitu akrab dengan fans anak-anak, lho!

Sumber Gambar: Instagram @falcaomascot

5. Sibala (Badak Lampung)

Tak ketinggalan, maskot Sibala dari tim Persela Badak Lampung ini terlihat begitu akrab dengan fans-nya.

Sumber Gambar: Instagram @sibala_laskarsaburai

6. Simba (Persib Bandung)

Hayo, siapa di sini yang tak tahu Simba? Yup, Simba lucu maskot dari Persib Bandung ini memang selalu terlihat akrab dengan para fans club di setiap pertandingan.

Sumber Gambar: instagetter.net

7. Orca (Borneo FC)

Beralih ke klub Borneo FC yang juga punya maskot super ramah dan lucu bersama fans.

Sumber Gambar: Instagram @orca_pusam

8. Singo (Arema FC)

Jika tadi ada maskot Simba yang lucu dari Persib, klub Arema FC juga punya maskot Singo yang sangat penyayang.

Sumber Gambar: Instagram @samkukuh78

9. Jojo dan Zoro (Persebaya Surabaya)

Jojo dan Zoro maskot kesayangan dari klub Persebaya Surabaya ini juga terlihat begitu akrab dengan para fans ibu-ibu dan anak, ya!

Sumber Gambar: Instagram @jojo_bonek

10. Tiger (Persija Jakarta)

Klub yang berjulukan Macan Kemayoran ini juga mempunyai maskot Tiger yang selalu ramah dan akrab bersama fans di setiap kali ada pertandingan.

Sumber Gambar: Instagram @tigermascott

Nah, itulah deretan foto-foto kebersamaan para maskot klub-klub yang lucu dengan para penggemar. Adanya maskot-maskot lucu di atas pasti membuat para penonton makin semangat mendukung tim favoritnya!

Featured
Tags: shopee liga 1