Ini Dia 8 Jenis Bahan Alami Mengurangi Bau Mulut

Faktanya, ada beberapa bahan alami yang dapat Sobat Shopee temukan dan gunakan untuk mengurangi bau mulut, lho! Ingin tau apa saja bahan alami tersebut? Simak dibawah ini:

  1. Air

Bau mulut seringkali hadir karena masalah dehidrasi, karena itulah pastikan untuk mengkonsumsi air dengan cukup, sehingga bau mulut dapat dihindari. Pasalnya ketika mulut kering, produksi air liur pun akan berkurang, sehingga bakteri berkembang dengan mudah dan menimbulkan bau tak sedap pada mulut.

 

  1. Apel

Mengonsumsi apel juga dapat dilakukan untuk menyiasati masalah bau mulut. Pasalnya mengunyah apel akan menstimulasi sekresi dari produksi air liur, sehingga mulut akan tetap terjaga dengan basah dan bau mulut dapat hilang.

  1. Konsumsi makanan dengan kandungan vitamin C

Menghindari bau mulut dapat dilakukan dengan menjaga kesegaran nafas yang berasal dari mulut. Karena itulah anda dapat menggunakan beragam jenis makanan dengan kandungan vitamin C tinggi seperti halnya jeruk, lemon, jeruk nipis, kiwi, atau beragam jenis makanan lainnya yang dapat menjaga kesegaran mulut

  1. Mint

Mint dikenal sebagai bahan alami lainnya yang bahkan banyak digunakan dalam pembuatan beragam jenis olahan makanan, termasuk bahan penyegar mulut yang banyak di pasaran. Bahkan jika daun mint dikonsumsi secara, akan menghasilkan efek yang kuat dalam menjadikan kondisi mulut yang lebih dingin serta menjaga kondisi nafas agar tetap segar.

  1. Teh kayu manis

Teh kayu manis dikenal sebagai salah satu jenis minuman yang dapat menjaga kesehatan mulut agar tetap segar. Karena itulah bagi kamu yang memiliki masalah bau mulut pastikanlah untuk memasukkan teh kayu manis ke dalam sajian minuman yang dikonsumsi.

  1. Kapulaga

Kapulaga dikenal sebagai salah satu bahan alami yang banyak digunakan dalam pembuatan bumbu masakan. Namun selain hal tersebut, ternyata kapulaga juga dapat anda gunakan untuk menyegarkan nafas dan menghilangkan bau mulut dengan mudah.

Banyak orang yang mengonsumsi kapulaga mentah untuk menjaga kesegaran nafas yang dimilikinya. Karena selain memberikan aroma yang kuat pada mulut, kapulaga juga dapat digunakan dengan cara ditambahkan pada minuman teh yang anda konsumsi.

  1. Cengkeh

Cengkeh dikenal sebagai bahan yang baik untuk menjaga kesehatan mulut. Selain dapat meringankan sakit gigi, cengkeh juga dapat dikonsumsi secara mentah atau dicampur dengan teh untuk menjadikan nafas mulut yang lebih segar.

  1. Biji adas

Bahan alami dari biji adas dikenal cukup populer di negara India, bahkan biji adas seringkali disajikan di berbagai restoran. Biji adas dikenal sebagai bahan alami yang baik untuk menghilangkan bau mulut, karena selain mengeluarkan air liur, juga dapat digunakan untuk menjaga kesehatan saluran cerna.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *