Setiap hari mengenakan baju yang itu-itu saja? Atau bingung hari ini harus pakai baju apa untuk acara spesial? Tampil beda tidak harus dengan membeli segudang baju baru loh, Shopeeholics. Sentuhan aksesoris bisa membuat penampilanmu jadi berbeda seketika. Tinggal kreatif dalam memadupadankannya dengan items yang sudah kamu miliki.
Nah untuk kamu yang bingung harus beli aksesoris apa, ini dia daftar aksesoris yang wajib kamu punya untuk melengkapi gayamu!
Jam Tangan
Bukan hanya sebagai penunjuk waktu, jam tangan sekarang juga telah merupakan bagian dari tren fashion loh. Penting untuk memilih jam tangan yang sesuai dengan gaya kita.
Kalau kamu lebih menyukai gaya simpel, jam tangan dengan strap kulit atau stainless steel cocok untuk kamu. Warnanya yang netral membuat jam ini pas dipadukan dengan semua outfit. Kalau gaya kamu playful, coba lirik jam tangan dengan strap rubber berwarna. Pastinya sukses menambah semarak penampilanmu yang sudah ciamik!
Kalung
Atasan dengan kerah oblong maupun sabrina atau off-shoulder kadang membuat tampilan kita terlalu polos. Ketika mengenakan atasan tanpa kerah, tambahkan aksesoris kalung sebagai pemanis.
Salah pilih warna aksesoris bisa membuat kulit terlihat kusam loh. Cermat yuk memilih warna logam yang menghiasi leher kita. Kalau kamu memiliki kulit berwarna putih atau kuning langsat, maka semua jenis logam cocok di kulitmu. Namun jika kamu memiliki warna kulit yang cenderung gelap, pilih logam berwarna terang. Penampilanmu pasti semakin elegan dan memesona.
Scarf
Kaos polos dan jeans memang setelan paling pas untuk dipakai saat akhir pekan. Selain simpel, outfit ini juga nyaman dikenakan apalagi di bawah teriknya matahari.
Nah tampil nyaman bukan berarti tidak bisa bergaya loh. Lengkapi setelan ‘polos’mu dengan scarf. Bisa diikat atau dilingkarkan di leher, atau dipakai sebagai bandana sebagai aksesoris rambut. Pilih scarf dengan motif dan warna yang playful untuk memberikan sentuhan yang menyenangkan pada penampilan.
Kacamata
Berlibur bersama teman-teman ke luar kota? Atau keluar negeri? Apapun destinasi yang menjadi tujuan, foto-foto hits saat berlibur wajib hukumnya.
Jangan sampai dokumentasi saat liburan gitu-gitu saja. Kenakan kacamata dengan lensa atau frame berwarna untuk mencuri perhatian. Selain eyecatching, kacamata juga berfungsi untuk melindungi matamu dari sengatan matahari, lho! Liburan nyaman dan tetap fashionable.
Image: Freepik
AC