Lestarikan Budaya Batik, Ini Wajah Eksklusif dari Tumbler Batik LocknLock

Semenjak diresmikan menjadi warisan budaya Indonesia pada Oktober tahun 2009 lalu, batik sudah melekat erat dengan masyarakat Indonesia dan banyak digunakan diberbagai kesempatan mulai dari pemakaian batik di hari Jum’at hingga penggunaan motif batik pada berbagai barang kebutuhan sehari-hari.

Inilah yang mengawali kolaborasi ekslusif antara Lock&Lock dan Rumah Batik Danar Hadi dalam menciptakan sebuah tumbler (botol minum) dengan sentuhan batik khas yang sudah menjadi identitas masyarakat Indonesia. Menggabungkan pola batik ‘Kawung’ eksklusif yang dikeluarkan oleh Batik Danar Hadi dan dikombinasikan dengan tumbler elegan Lock&Lock, ini wajah teranyar dari tumbler tersebut.

Pemilihan pola Kawung pada kolaborasi eksklusif ini bukanlah tanpa sebuah alasan. Pola Kawung sendiri adalah pola yang Sobat Shopee dapat temukan pada candi-candi Hindu sekaligus menjadi pola batik tertua yang dapat dijumpai di Indonesia.

Mempunyai filosofi ‘Sankgan Paraning Dumadi’ yang berarti asal mula kehidupan, pola memiliki harapan manusia dapat mengisi hidupnya dengan hal yang bermanfaat sehingga dengan terukirnya pola ini pada tumbler Lock&lock diharapkan bahwa produk Lock&Lock  dapat memberikan banyak manfaat pada aktifitas masyarakat.

Sobat Shopee tertarik memiliki deretan tumbler cantik nan eksklusif di atas? Yuk lihat penawaran menarik Lock&Lock lainnya hanya di Shopee!

FM

Image: Istimewa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *