6 Manfaat Buah Melon: Si Hijau yang Menyegarkan!

manfaat buah melon

Siapa yang tak kenal dengan buah melon? Buah yang berbentuk bulat dengan tekstur agak kasar di luar ini memiliki banyak kandungan air di dalamnya. Tak hanya lezat dan segar, manfaat buah melon sangat dibutuhkan oleh tubuh.

Terlebih, buah dengan nama Cucumis melo ini sangat mudah kamu temukan di pasar buah sehingga kamu tidak akan kesulitan untuk mengonsumsinya setiap hari.

Nah, penasaran dengan apa saja manfaat buah segar ini bagi tubuh? Yuk, cari tahu jawaban selengkapnya berikut ini!

Manfaat Buah Melon bagi Kesehatan Tubuh

manfata buah melon
Sumber: womansworld.com

Banyak cara untuk mendapatkan manfaat dari buah melon, seperti menjadikan buah ini sebagai jus, salad, atau olahan sop buah. Untuk itu, manfaat buah melon antara lain:

1. Meningkatkan Kesehatan Mata

Pembahasan mengenai manfaat buah melon bagi kesehatan tubuh kita mulai dari ujung kepala, yakni pada bagian mata.

Mengonsumsi buah melon secara teratur dapat meningkatkan kesehatan mata, lho. Hal ini disebabkan oleh kandungan vitamin A pada melon yang sangat tinggi.

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Penyakit jantung merupakan salah satu penyebab kematian terbesar di dunia. Namun, penyakit tersebut bisa kamu hindari dengan mengonsumsi buah melon.

Pasalnya, buah melon mengandung adenosine yang sangat baik untuk memperlancar aliran darah terutama di sekitar jantung. Untuk itu, selalu sediakan buah ini sebagai pelengkap makananmu, ya, Sobat Shopee!

3. Memperlancar BAB

Manfaat buah melon lainnya yang bisa kamu rasakan adalah pada bagian pencernaan. Dengan mengonsumsi buah melon, kamu akan terhindar dari sembelit. 

Hal ini disebabkan oleh kandungan vitamin C serta serat yang tinggi di dalamnya yang mampu menutrisi bagian dalam usus. Dengan begitu, pencernaan bebas hambatan dan BAB pun menjadi lancar.

4. Cocok untuk Program Diet

Jika sedang menjalani program diet, kamu bisa menjadikan buah kaya serat ini sebagai kudapan wajib dibandingkan mengonsumsi makanan kemasan yang tidak bergizi.

Pasalnya, melon memiliki kadar serat yang tinggi sehingga kamu akan terus merasa kenyang seharian. Banyaknya kandungan air di dalamnya juga sangat baik untuk kelembaban kulit.

5. Memelihara Kesehatan Tulang

Buah melon memang sangat baik untuk kesehatan tulang karena di dalamnya terkandung vitamin K, magnesium, folat, dan sebagainya.

Kandungan tersebut sangat baik untuk memelihara kesehatan tulang agar tetap padat dan terhindar dari pengapuran tulang.

6. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Hipertensi atau biasa disebut dengan penyakit darah tinggi merupakan penyakit di mana penderitanya mengalami kenaikan tekanan darah di atas ambang normal.

Oleh karena itu, para penderita hipertensi sangat dianjurkan untuk mengonsumsi buah ini karena rendah natrium serta tinggi kalium yang baik untuk meredakan darah tinggi.

Beli Buah Melon Terbaik Hanya di Shopee Segar!

Nah, itu dia Sobat Shopee, beberapa daftar manfaat buah melon bagi kesehatan tubuh. Ternyata, sangat banyak manfaat dari buah ini, ya, Sobat Shopee. Untuk itu, mulailah mengonsumsi buah melon agar tubuhmu tetap sehat dan produktif.

Tak hanya buah melon, kini kamu bisa mendapatkan manfaat dari buah segar lainnya di Shopee Segar. Selain buah, tersedia juga kebutuhan pangan lainnya, seperti berbagai jenis sayur dan rempah pilihan yang berkualitas dengan harga yang terjangkau.

Shopee Segar

Yuk, lengkapi kebutuhan nutrisimu di Shopee Segar dan cek promonya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *