10 Manfaat Dark Chocolate bagi Kesehatan

Manfaat Dark Chocolate

Dark chocolate atau cokelat hitam mengandung banyak nutrisi yang memiliki manfaat bagi kesehatan kamu. Terbuat dari biji pohon kakao, dark chocolate adalah salah satu sumber antioksidan terbaik yang dapat kamu temukan. Dark chocolate mengandung fitonutrien yang disebut flavonoid, yang merupakan bahan kimia tanaman yang berperan sebagai antioksidan dan berguna mencegah kanker, menjaga kesehatan jantung, dan dapat menurunkan berat badan. Artikel ini akan mengulas 10 manfaat dari dark chocolate yang baik untuk tubuh kamu.

Manfaat Dark Chocolate untuk Kesehatan

Manfaat Dark Chocolate
Sumber: Sada El balad

1. Sumber Nutrisi

Jika kamu membeli dark chocolate berkualitas dengan kandungan kakao yang tinggi, maka itu bisa dikatakan sebagai makanan yang bergizi. Dark chocolate mengandung banyak serat dan mineral yang memiliki manfaat bagi tubuh kamu.

Sebatang 100 gram dark chocolate dengan 70-85% kakao mengandung:

  • 8 mg zat besi.
  • Sekitar 3 hingga 4,5 gram serat.
  • 60 – 100 gram karbohidrat.
  • 140 – 150 mg magnesium.
  • 200 mg fosfor.
  • 4,8 – 5 gram protein.
  • 50 – 60 mg kalsium.
  • 500 – 550 mg kalium.

Walaupun bernutrisi, 100 gram atau 1 batang dark chocolate bukan sesuatu yang harus kamu konsumsi setiap hari. Makanan ini juga mengandung 600 kalori dan gula yang sebaiknya tidak dikonsumsi dengan berlebihan.

Dark chocolate juga mengandung stimulan seperti kafein dan teobromin, tetapi tidak akan membuat kamu tetap terjaga di malam hari. Karena jumlah kafeinnya sangat kecil dibandingkan dengan kopi.

2. Sumber Antioksidan

Dark chocolate kaya akan senyawa organik yang aktif secara biologis dan berfungsi sebagai antioksidan. Zat tersebut antara lain adalah polifenol, flavanol dan katekin. Satu studi menunjukkan bahwa kakao dan cokelat hitam memiliki antioksidan, polifenol, dan flavanol yang lebih banyak daripada buah lain seperti blueberry dan acai berry.

3. Dapat Memperlancar Aliran Darah dan Menurunkan Tekanan Darah

Flavanol dalam cokelat hitam dapat merangsang endotelium atau lapisan arteri, untuk menghasilkan oksida nitrat. Salah satu fungsi oksida nitrat adalah mengirim sinyal ke arteri untuk rileks, sehingga dapat menurunkan resistensi aliran darah dan mengurangi tekanan darah. Senyawa bioaktif dalam kakao dapat meningkatkan aliran darah di arteri dan menyebabkan penurunan tekanan darah yang kecil namun signifikan.

4. Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat dark chocolate yang bisa kamu dapatkan lainnya adalah meningkatkan kesehatan jantung. Sebuah studi menemukan bahwa orang yang suka makan cokelat hitam memiliki risiko terkena penyakit jantung dan stroke yang lebih rendah.

6. Menjaga Kesehatan Kulit

Vitamin dan mineral yang terkandung dalam dark chocolate mencakup beberapa nutrisi yang bermanfaat bagi kulit kamu. Mangan misalnya, yang dapat mendukung produksi kolagen yang dapat membantu menjaga kulit tampak muda dan sehat. 

Cokelat hitam juga memiliki kalsium yang dapat membantu memperbaiki dan memperbarui kulit, yang cukup penting karena tubuh kita dapat melepaskan hingga 40.000 sel kulit setiap harinya. Tingkat antioksidan yang tinggi dalam cokelat hitam dapat melindungi kulit dari sinar ultraviolet (UV) yang kuat yang dipancarkan oleh matahari.

7. Meningkatkan Kinerja Otak

Cokelat hitam juga memiliki manfaat untuk meningkatkan konsentrasi bagi otak kamu. Cokelat hitam dapat merangsang aktivitas saraf di area otak yang berkaitan dengan mood seseorang. Mengkonsumsi dark chocolate tentu dapat mengurangi stres dan meningkatkan suasana hati kamu. Penelitian juga menemukan bahwa makan 48 gram cokelat hitam yang memiliki 70% akan kakao meningkatkan neuroplastisitas di otak yang dapat memiliki efek positif pada memori, kognisi, dan suasana hati.

8. Mencegah Diabetes

Mungkin mengkonsumsi cokelat setiap hari bukanlah cara terbaik untuk mencegah diabetes, tetapi penelitian telah menunjukkan bahwa cokelat hitam yang kaya akan kakao benar-benar dapat meningkatkan cara tubuh memetabolisme glukosa. Resistensi insulin menyebabkan glukosa darah (gula) tinggi dan merupakan ciri khas diabetes tipe 2.

Flavonoid dalam cokelat hitam dapat mengurangi stres oksidatif, yang merupakan penyebab utama resistensi insulin. Dengan meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, resistensi berkurang, dan risiko penyakit seperti diabetes juga akan berkurang.

9. Dapat Menurunkan Berat Badan

Penelitian menunjukkan bahwa cokelat hitam berperan dalam mengendalikan nafsu makan, yang dapat membantu menurunkan berat badan. Mengkonsumsi sedikit cokelat hitam sebelum atau sesudah makan dapat memicu hormon yang memberi sinyal ke otak bahwa kamu kenyang. Perlu dicatat bahwa, makan cokelat hitam lebih dari jumlah yang disarankan per hari dapat menghambat proses penurunan berat badan kamu.

Cokelat juga memiliki peran seperti prebiotik, sejenis serat yang mendorong pertumbuhan bakteri baik di usus. Semakin banyak mikroba “baik” dalam tubuh, semakin baik tubuh kamu untuk mampu menyerap nutrisi serta mendukung metabolisme yang sehat.

10. Dapat Mencegah Kanker

Ketika kamu memiliki terlalu banyak radikal bebas dalam tubuh, mereka mulai menyerang sel-sel kamu, dan dapat menyebabkan beberapa penyakit seperti kanker, jantung, dan Alzheimer.

Orang yang makan banyak flavonoid atau cokelat kaya akan antioksidan, mengembangkan lebih sedikit kanker daripada mereka yang tidak mengkonsumsinya. Dari sekian banyak flavonoid dalam cokelat, khususnya epicatechin dan quercetin, diyakini dapat melawan kanker.


Seperti yang sudah dijelaskan pada poin sebelumnya, dark chocolate juga mengandung banyak kalori, gula, dan lemak, jadi perhatikan asupan harian kamu ya Sobat Shopee! Mungkin kamu bisa makan satu atau dua kotak setelah makan malam atau memakannya seminggu sekali.  Setiap merek cokelat juga diproses secara berbeda yang juga mempengaruhi kualitas nutrisi di dalamnya. Temukan berbagai macam cokelat hitam yang berkualitas dan sehat hanya di Shopee!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *