Masih Ingat Si Red Ranger yang Menghiasi Masa Kecil Kamu? Yuk, Kenal Dia Lebih Jauh!

Sobat Shopee, siapa dari antara kalian yang sering banget nonton Power Rangers ketika kecil? Pastinya kalian masih ingat dengan sosok keren Red Ranger, kan? Nah, ada kabar baik untuk kamu pecinta Power Rangers karena kalian bisa bernostalgia bersama pemeran Red Ranger, Austin St John, di Indonesia Comic Con 2019! 

Austin St John akan hadir sebagai guest star di ICC 2019 di Jakarta Convention Center pada tanggal 12-13 September nanti. Nah, sebelum itu, yuk, kenalan dulu sama Austin St John!

  1. Nama aslinya bukan Austin St John

Tahukah kamu nama Austin St John bukanlah nama asli? Austin lahir pada tanggal 17 September 1975 dengan nama Jason Geiger. Nama Jason Geiger diganti ketika ia mulai menjadi aktor. Nama Austin sendiri dianjurkan oleh manajernya karena terinspirasi dari Steve Austin dari film The Six Million Dollar Man.

2. Sudah jago bela diri sejak kecil, lho!

Sebelum terjun ke dalam dunia akting, Austin St John sebelumnya sudah mempelajari ilmu bela diri sejak ia berusia 5 tahun. Kemampuan bela diri Austin tidak bisa dianggap remeh, lho! Faktanya, Austin sudah memiliki sabuk hitam tingkat 2 untuk Taekwondo, sabuk hitam tingkat 1 untuk Judo serta menguasai Kempo.

3. Power Rangers membesarkan namanya

Austin melakukan debut pertamanya di industri akting sebagai Jason Lee Scott atau Red Ranger dalam Mighty Morphin Power Rangers. Serial Power Rangers dengan cepat menjadi populer dan menjadi salah satu acara anak-anak dengan rating tertinggi.

4. Pernah bekerja sebagai paramedis

Sempat vakum dari dunia perfilman, Austin menghabiskan beberapa tahun bekerja sebagai paramedis di Washington, D.C. Ia juga sempat sebagai penyedia layanan kesehatan untuk militer Amerika di Timur Tengah selama beberapa tahun.

5. Menjadi vlogger dan penulis buku

Wah, rasanya jadi semakin nggak sabar, ya, untuk datang ke Indonesia Comic Con dan melihat Austin St John? Sobat Shopee, jangan lewatkan kesempatanmu untuk menyaksikan keseruan ICC 2019 dan segera beli tiketnya di Shopee! Ada diskon besar untuk tiket presale Sabtu dan Minggu, lho. Jadi segera kunjungi halaman Shopee Indonesia Comic Con 2019 dan beli tiketnya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *