Ini Menu Sahur untuk Anak-anak yang Sedang Belajar Puasa. Pastikan Makan Sayur, Ya!

menu sahur anak

Tidak ada salahnya mengajarkan si kecil untuk berpuasa sejak dini. Meskipun, akan ada tantangannya sendiri bagi orang tua saat mengajarkannya. Salah satunya adalah membangunkan sahur.

Untuk menyiasatinya, anak-anak yang sedang belajar puasa bisa diberikan berbagai varian makanan sahur yang unik, enak, dan pastinya bergizi. Hal ini dapat membuat mereka lebih semangat untuk bangun sahur.

Yuk, cek rekomendasi menu sahur untuk anak-anak yang sedang belajar puasa dari Shopee!

Menu Sahur untuk Anak-anak

1. Menu Sahur Nugget Sayur

menu sahru anak
Sumber: Pixabay

Menu sahur untuk anak-anak yang pastinya disukai adalah nugget. Ibu pun bisa menambahkan berbagai macam sayur pada olahan nugget untuk melengkapi nutrisi si kecil.

Nugget sayur ini juga cukup mudah dibuat. Ibu bisa membuat olahan nugget goreng, lalu tambahkan wortel, bayam, dan tahu yang telah dihaluskan.

Cetak nugget seperti biasa dan goreng hingga matang. Dijamin, si kecil akan lahap menyantap menu sahurnya.

2. Chicken Katsu

menu sahur anak
Sumber: Pixabay

Hampir semua anak kecil suka dengan olahan ayam. Selain nugget sayur, Ibu bisa membuat chicken katsu di rumah. Tentunya, chicken katsu yang dibuat sendiri akan lebih sehat buat si kecil.

Menu sahur yang satu ini cukup simple. Ibu hanya perlu menyiapkan ayam fillet, balurkan dengan tepung bumbu, kocokan telur, dan tepung panir. Chicken katsu pun siap di goreng!

3. Nasi Goreng Omelet Keju

omelet
Sumber: Pixabay

Nasi goreng juga bisa menjadi menu sahur untuk anak-anak, loh! Asupan karbohidrat ini juga bisa membuat si kecil kenyang lebih lama. Untuk menambah selera, Ibu bisa membuat nasi goreng omelet keju.

Pertama, buatlah omelet terlebih dahulu. Kemudian, masak nasi goreng seperti biasa. Bungkus nasi goreng dengan omelet. Taburkan parutan keju di atasnya. Dijamin si kecil pasti suka!

4. Omelet Brokoli Keju

omelet keju
Sumber: Pixabay

Selain nasi goreng omelet keju, Ibu juga bisa mengkreasikan omelet dengan sayuran, loh! Mengingat sayuran juga diperlukan dan sangat baik untuk kesehatan anak.

Membuat menu sahur ini juga sangat mudah. Ibu hanya perlu menambah irisan brokoli dan keju pada omelet yang sedang dimasak. Selain rasanya nikmat, nutrisi anak pun akan terpenuhi dengan baik. 

5. Menu Sahur Tumis Udang Brokoli

menu sahur anak
Sumber: Pixbaay

Si kecil suka udang? Ini saatnya Ibu kreasikan dengan menambahkan sayuran ke dalamnya. Ibu bisa membuat tumis udang brokoli untuk menu sahur anak-anak.

Cara membuat sup udang brokoli juga mudah, yakni tumis bawang putih hingga wangi, masukkan udang hingga matang, masukkan potongan brokoli.

Tambahkan sedikit air, lalu masukkan saus tiram, garam, dan gula. Koreksi rasa sesuai selera. Tumis udang brokoli siap disajikan.

6. Sup Bakso Tahu Salmon

menu sahur anak
Sumber: Pixabay

Tak selalu makanan yang digoreng, Ibu juga bisa memberikan beragam sup, salah satunya sup bakso tahu salmon. Bukan bakso kemasan, menu sahur ini bisa Ibu buat sendiri di rumah.

Caranya sangat mudah, yaitu cacah daging salmon, tambahkan tahu yang telah dihaluskan, masukkan telur, dan garam. Bentuk adonan menjadi bulat seperti bakso. Goreng sebentar agar teksturnya terjaga.

Buatlah sup dengan sayuran favorit si kecil, lalu masukkan bakso tahu salmon. Pasti si kecil akan makan sahur dengan lahap!

Bagaimana? Menu sahur untuk anak-anak di atas sangat mudah dibuat, kan? Untuk mendapatkan sayuran, buah-buahan, dan bahan masakan lainnya, kamu bisa membelinya di Shopee Segar!

Shopee Segar hadir untuk memenuhi dan memudahkan kamu untuk mendapatkan bahan masakan yang berkualitas. Harganya pun terjangkau! Jangan lewatkan promo yang ditawarkan, ya!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *