Pemberian MPASI akan mengenalkan bayi dengan berbagai tekstur dan rasa makanan. Bunda bisa menambahkan keju untuk MPASI yang dapat menambah kadar nutrisi, serta membantu proses tumbuh kembang bayi.
Pasalnya, keju mengandung tinggi kalsium, vitamin A, vitamin D, dan vitamin B12 yang dapat memenuhi kebutuhan protein dan vitamin si Kecil. Umumnya, ada dua jenis keju untuk bayi yang sering digunakan, yaitu cream cheese dan keju cheddar olahan.
Perlu diketahui bahwa tidak semua keju aman diberikan untuk bayi. Oleh karena itu, sebaiknya Bunda lebih cermat dalam memilih jenis keju untuk si buah hati. Jika Bunda ingin memberikan keju untuk bayi, pasti sudah memenuhi beberapa syarat berikut:
Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menyatakan bahwa bayi mulai bisa mengonsumsi keju untuk MPASI sejak berusia 7 atau 8 bulan.
Keju yang aman untuk bayi adalah keju yang berasal dari susu yang sudah dipasteurisasi sehingga bebas dari kuman, bakteri, dan parasit yang membahayakan kesehatan. Nah, berikut rekomendasi merk keju terbaik untuk MPASI.
Keju Belcube The Laughing Cow merupakan salah satu keju yang bagus untuk MPASI. Pasalnya, keju yang satu ini memiliki tekstur yang creamy dan lembut, aman dikonsumsi sejak bayi berusia 6 bulan.
Dalam 1 cube sebesar 5,2 gram, kandungan proteinnya mencapai 600 mg dan lemaknya sebesar 1 gram. Selain itu, kandungan garamnya pun rendah, yaitu 33 mg dalam 1 cube yang aman untuk bayi.
Merk keju satu ini bisa jadi pelengkap menu MPASI bayi yang paling tepat. Bentuknya yang kecil seperti dadu dengan tekstur yang lembut aman dikonsumsi sejak bayi berusia 6 bulan.
Kelezatan keju untuk MPASI dari Belcube ini bisa dinikmati secara langsung atau diolah menjadi masakan. Jadi, Bunda tidak perlu ragu untuk menambahkannya pada daftar menu MPASI si kecil.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 47.900
Prochiz Cheddar bisa menjadi solusi yang tepat dan aman bagi para Bunda yang sedang mencari merk keju untuk MPASI yang lebih terjangkau dan berkualitas premium.
Meski tergolong padat, keju ini tetap terasa lembut dan mudah diparut sehingga mudah untuk dicampur dengan bahan MPASI lainnya, seperti puree atau bubur.
Keunggulan brand lokal berstandar internasional ini adalah kandungan omega-3 dan omega-6 yang baik untuk perkembangan otak bayi.
Selain itu, juga diperkaya dengan fosfor yang berguna untuk membangun kepadatan tulang dan gigi serta perbaikan sel dan jaringan tubuh.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 18.000
Merk keju untuk MPASI satu ini merupakan brand asal Perancis yang berkualitas murni tanpa campuran garam di dalamnya, sehingga jauh lebih aman bagi ginjal bayi yang masih rentan.
Selain itu, keju ini berasal dari susu sapi yang tidak diberi hormon pertumbuhan buatan. Baybel Original Cheese mengandung protein, tinggi kalsium, dan lemak yang baik untuk pertumbuhan bayi.
Bentuk keju ini pun kecil dan teksturnya tidak terlalu keras, sehingga bisa digenggam bayi untuk sekaligus belajar makan finger food.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 48.000
Salah satu syarat yang perlu diperhatikan dalam pemberian keju untuk MPASI adalah harus telah dipasteurisasi. Kiri Cream Cheese adalah salah satu keju yang terbuat dari susu asli dan telah melalui proses pasteurisasi, sehingga aman untuk dikonsumsi oleh bayi.
Merk keju yang satu ini hadir dalam dua varian, yaitu krim keju oles dan cube. Dalam 18 gram keju Kiri mengandung 5 gram lemak, 2 gram protein, 4% vitamin A, 2% kalsium, dan 4% garam dari keseluruhan nutrisi di dalam satu porsi.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 33.300
Diamond Cheddar merupakan salah keju untuk MPASI yang mudah ditemukan di pasaran. Dalam satu porsi sebesar 30 gram mengandung lemak sebesar 2 gram, 5 gram protein, dan 360 mg garam.
Tekstur yang dimiliki keju ini lembut dan padat, sehingga bisa dijadikan camilan sehat atau menambahkannya pada makanan utama si Kecil. Tersedia dalam ukuran yang besar, Bunda bisa memotongnya menjadi enam bagian kecil agar asupan garam tidak berlebihan.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 19.800
Arla Cheese Triangles sudah diproduksi sejak tahun 1951 di Birkum Cheese Dairy, Denmark, dan sudah tersertifikasi HALAL untuk dikonsumsi sebagai keju untuk MPASI.
Teksturnya padat dan lembut, memiliki rasa yang creamy menyerupai susu. Cocok dijadikan sebagai camilan, pelengkap bekal makan siang, dan juga olesan roti.
Aman dikonsumsi sebagai makanan pembuatan MPASI karena kaya gizi dan nutrisi baik bagi tubuh. Sebab, keju ini terbuat dari keju cheddar dengan konsistensi kualitas yang tinggi.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 44.940
Rekomendasi merk keju untuk MPASI yang satu ini tentu tidak asing lagi, karena mudah ditemukan di pasaran. Merek keju Kraft hadir dengan berbagai macam varian yang disukai oleh bayi dan orang tua, salah satunya Kraft Cheese Milky Soft.
Keju yang satu ini memiliki tekstur yang sangat lembut serta cocok menjadi menu pendamping buah hati para Bunda. Selain tinggi kalsium, kalori di dalamnya juga tidak terlalu besar sehingga sangat cocok untuk mendukung pertumbuhan bayi.
Kisaran Harga: Mulai dari Rp 16.490
Nah, itu dia Sobat Shopee rekomendasi merk keju untuk MPASI yang lezat dan aman dikonsumsi secara rutin. Pastikan usia si Kecil sudah cukup untuk diberikan makanan pendamping asi, ya!
Temukan berbagai kebutuhan ibu dan bayi lainnya, seperti perlengkapan menyusui serta susu formula dan makanan bayi dengan mudah hanya di Shopee!
Featured