Sobat Shopee, taukah kamu jika perbedaan geografis mempengaruhi lama durasi waktu suatu negara melakukan puasa? Biasanya negara puasa tercepat di dunia merupakan negara-negara yang berada di belahan bumi selatan, dan sebaliknya negara yang mengalami puasa terlama berada di belahan bumi utara.
Letak geografis Indonesia yang berada di equator juga membuat Indonesia menjadi salah satu negara puasa tercepat, loh, Sobat Shopee. Tepatnya hanya 12 hingga 13 jam saja dalam sehari. Penasaran negara-negara lain yang juga mengalami puasa tercepat? Yuk simak daftarnya berikut ini.
Selandia Baru menjadi negara puasa tercepat di Dunia. Jika kamu berada di Selandia Baru saat bulan Ramadan, kamu hanya perlu berpuasa selama kurang lebih 11 hingga 12 jam saja, loh, Sobat Shopee. Sangat singkat, bukan?
Pada saat bulan Ramadan, Selandia Baru tengah mengalami musim gugur menuju dingin yang menyebabkan matahari hanya muncul sebentar saja. Oleh karena itu durasi lama waktu puasa di Selandia Baru sangat singkat.
Argentina menjadi negara kedua dengan durasi puasa tercepat di dunia. Negara Amerika Latin ini hanya mencatatkan lama waktu 12 jam 20 menit di hari pertama bulan Ramadan serta 11 jam 37 menit di hari terakhir bulan Ramadan.
Berada di belahan bumi selatan membuat Australia menjadi negara puasa tercepat selanjutnya. Tetangga Selandia baru ini mencatatkan lama waktu berpuasa 12 jam 20 menit di hari pertama dan 11 jam 38 menit di hari terakhir bulan Ramadan.
Chili menjadi negara puasa tercepat keempat dengan catatan waktu 12 jam 26 menit pada hari pertama dan 11 jam 44 menit pada hari terakhir bulan Ramadan.
Pada saat bulan Ramadan, biasanya Chili tengah mengalami musim gugur hingga musim dingin. Saat kedua musim ini tengah berlangsung, matahari hanya muncul sebentar saja yang menyebabkan durasi waktu puasa menjadi lebih singkat.
Terletak di tepi semenanjung Afrika membuat Lesotho juga menjadi salah satu negara dengan durasi waktu puasa tersingkat di dunia. Jika Sobat Shopee berpuasa di Lesotho, Lama waktu puasa yang akan kamu jalani adalah 12 hingga 12 jam 34 menit saja.
Masih dari negara Semenanjung Afrika, Mozambik juga memiliki durasi puasa yang lebih singkat dibandingkan negara-negara lainnya. Saat bulan Ramadan, orang-orang di Mozambik hanya menjalankan ibadah puasa selama 12 hingga 12,5 jam saja setiap harinya.
Tak hanya Argentina dan Chili, Paraguay juga menjadi negara puasa tercepat di Benua Amerika. Puasa di Paraguay berlangsung kurang lebih selama 12 jam hingga 12,5 jam saja setiap harinya.
Negara dengan durasi puasa tercepat selanjutnya adalah Eswatini. Jika kamu menjalankan Ramadan di sini, kamu hanya memerlukan waktu selama 12 jam hingga 12,5 jam saja untuk berbuka puasa, loh, Sobat Shopee.
Jika Sobat Shopee berpuasa di Afrika Selatan, kamu akan menjalankan puasa selama 12 jam 11 menit di hari pertama hingga 12 jam 39 menit di hari terakhir bulan Ramadan. Karena singkatnya durasi puasa ini, Afrika Selata juga termasuk negara puasa tercepat di dunia.
Botswana menjadi negara puasa tersingkat selanjutnya, yaitu tepatnya hanya 12 jam 13 menit hingga 12 jam 41 menit saja dalam sehari. Negara gurun ini memang terletak di ujung Semenanjung Afrika, maka tak heran jika durasi puasa di sana cukup singkat.
Negara kepulauan Tonga juga mengalami durasi puasa yang cukup singkat. Sebagai Negara yang terletak di belahan bumi selatan, tepatnya di Samudera Pasifik bagian selatan, Tonga memiliki durasi waktu puasa 12 jam 41 menit di hari pertama dan 12 jam 18 menit di hari terakhir.
Berada di pesisir bagian selatan Benua Afrika membuat Namibia juga memiliki durasi waktu puasa yang singkat jika dibandingkan dengan negara-negara lainnya. Tepatnya yaitu 12 jam 37 menit di hari pertama dan 12 jam 19 menit di hari terakhir bulan Ramadan.
Mauritius juga menjadi salah satu negara puasa tercepat, loh, Sobat Shopee. Letaknya yang berada di barat daya Samudera Hindia ini membuat Mauritius memiliki lama waktu berpuasa hanya 12 jam 21 menit hingga 12 jam 42 menit saja setiap harinya.
Negara dengan durasi waktu puasa tercepat selanjutnya adalah Fiji. Negara yang terletak di Kawasan Oceania ini memiliki waktu berpuasa selama 12,5 jam saja setiap harinya. Hal ini disebabkan karena letak geografis Fiji yang berada di belahan bumi selatan, sehingga menerima sinar matahari yang tidak terlalu lama saat menjelang bulan Ramadan.
Terakhir, terdapat Madagaskar yang menjadi negara dengan durasi puasa tercepat di dunia. Negara yang bersebelahan dengan semenanjung Afrika ini hanya mencatatkan durasi puasa selama 12,5 jam hingga 13 jam saja setiap harinya.
Sobat Shopee, itulah beberapa negara puasa tercepat di dunia. Sementara negara puasa terlama adalah Finlandia dengan durasi puasa sekitar 20-22 jam. Kira-kira kamu ingin berpuasa di negara yang mana, nih, Sobat Shopee?
Nah, berhubung sebentar lagi bulan Ramadan akan datang, yuk segera persiapkan kebutuhan sahur dan berbukamu di Shopee. Kamu bisa beli bahan-bahan makanan mulai dari beras, sayur, daging, roti, telur, dan lainnya dengan harga yang terjangkau dan pastinya kualitas terjamin.
Tak hanya bahan makanan, Shopee juga menyediakan berbagai perlengkapan ibadah seperti sejadah, mukena, peci, sarung, dan baju koko. Berbagai penjual dari seluruh Indonesia yang ada di Shopee siap untuk melayani kebutuhanmu selama bulan Ramadan.
Download Shopee dan penuhi kebutuhan bulan Ramadanmu sekarang juga!
Featured