Kupas Tuntas Strategi Bisnis Go International Bersama Program Ekspor Shopee!

program ekspor shopee

Salah satu cita-cita pelaku bisnis pasti ingin bisnis yang dijalankan bisa mencapai jangkauan pembeli yang lebih luas dan sukses memperkenalkan produk yang dijual kepada khalayak ramai. Ekspor menjadi salah satu cara untuk melakukan ekspansi bisnis dan meraih minat lebih banyak orang di seluruh penjuru dunia sehingga Penjual dapat mengambil peluang penjualan yang lebih besar. 

Shopee ingin mendukung para pemilik UMKM Indonesia agar bisa memperkenalkan produk mereka ke luar negeri. Melalui Program Ekspor Shopee, Penjual Shopee dapat menjual produk mereka ke Pembeli di luar negeri & memperluas bisnis dengan cara yang mudah tanpa dikenakan biaya apapun. Saat ini, Program Ekspor Shopee sudah memiliki 7 negara tujuan ekspor, yaitu Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Vietnam, Brazil, dan Meksiko. Yuk simak tips operasional dan strategi penjualan ekspor bersama kedua Seller Mentor Shopee yaitu Jonathan Kho (Om Botak) dan Dedy Liem.

program ekspor shopee

Om Botak mengatakan Shopee memberikan kemudahan dalam proses ekspor. Terutama, UMKM Indonesia harus mencoba ekspor karena keunikan produk lokal yang Indonesia punya. Dengan mengambil kesempatan ekspor tersebut, pelaku UMKM Indonesia bisa mengembangkan bisnis dan memperkenalkan produk asli Indonesia secara global. 

program ekspor shopee

Proses Pendaftaran Program Ekspor Shopee.

Proses pendaftaran di Program Ekspor Shopee pun sangat mudah. Pastikan Penjual sudah memenuhi kriteria seperti gambar di bawah, sebelum mendaftar Program Ekspor Shopee di link ini

program ekspor shopee
Kriteria Toko untuk Mengikuti Program Ekspor Shopee.

Setelah pendaftaran selesai, Penjual bisa cek notifikasi konfirmasi keikutsertaan selama kurang lebih 3 minggu dan toko luar negeri Penjual sudah otomatis aktif. Cara mengecek toko Shopee di negara-negara ekspor adalah dengan membuka website Shopee sesuai negara ekspor. Misalnya jika ingin mengecek toko ekspor di Malaysia, maka Penjual bisa mengetik “shopee.com.my/usernametoko” di browser

program ekspor shopee
Cara Cek Toko Shopee di Negara-negara Ekspor.

Tentunya ada banyak tantangan yang dipikirkan para pelaku bisnis saat ingin bergabung dengan Program Ekspor Shopee. Di antaranya adalah penggunaan bahasa yang berbeda, jasa kirim ke luar negeri, serta pembayaran dan penyesuaian harga. Jangan khawatir karena semua aspek tersebut sudah ditangani oleh Shopee. Simak penjelasannya dari Om Botak dan Dedy Liem!

1. Mengenai bahasa, tidak perlu khawatir karena secara otomatis sistem akan menerjemahkan apa yang sudah Penjual cantumkan di judul dan deskripsi produk di toko Indonesia ke Bahasa Inggris atau ke bahasa yang sesuai dengan negara tujuan.

program ekspor shopee

2. Jika ada pertanyaan dari Pembeli luar negeri, chat dari Pembeli juga dikelola oleh tim Shopee melalui akun sipbuyerid.mysgph. Sedangkan untuk mengelola pesanan, Penjual akan dibantu oleh tim Shopee melalui akun sipbuyerid. “Penjual hanya perlu mengirimkan produk. Pembeli gak pakai nanya, gak pakai chat, gak pakai komplain. Orderan idaman.”, ungkap Om Botak.

3. Proses pengiriman produk ke luar negeri tak kalah mudah. Penjual akan mendapatkan pesanan dari akun sipbuyerid. Jika sudah mendapatkan order dari akun tersebut, maka proses pengirimannya cukup dengan mengirimkan produk pesanan Pembeli luar negeri dengan sesuai menggunakan ekspedisi lokal ke alamat gudang Shopee. Kemudian, Shopee yang akan menangani pesanannya untuk dikirimkan ke luar negeri. Yang perlu dicatat, Penjual tetap harus mengirimkan produk tepat waktu sesuai ketentuan Shopee yaitu ≤2 hari, ya!

4. Bagaimana proses pembayarannya hingga sampai ke Saldo Penjual? Dedy Liem mengatakan kalau Penjual tidak perlu pusing memikirkan tentang proses pencairan dana. Saat mendapatkan pesanan melalui sipbuyerid, mengirimkannya ke gudang Shopee, dan produk siap dikirim ke luar negeri, transaksi selesai.

program ekspor shopee

5. Perihal penyesuaian harga produk di toko luar negeri, Dedy Liem mengungkapkan penyesuaian harga akan disesuaikan tim Shopee sesuai dengan negara ekspor. Misalnya untuk toko di Singapura, harga akan disesuaikan dalam SGD (Singapore Dollars). Tapi mengapa harga di toko luar negeri lebih mahal? Om Botak mengungkapkan harga produk yang ditampilkan sudah termasuk ongkir & bea cukai.

program ekspor shopee

Penjelasan perihal aspek operasional Program Ekspor Shopee sudah lengkap, sekarang mari beralih ke tips dan strategi bagaimana membuat produk lokal Indonesia dilirik Pembeli luar negeri dan laris manis di negara ekspor Shopee. Om Botak dan Dedy Liem membagikan 6 tips eksklusif spesial buat Penjual Shopee!

  • Foto produk harus menarik karena foto produk tidak bisa diterjemahkan. Om Botak menjelaskan foto produk lebih baik menggunakan background berwarna putih dan harus menampilkan cara pakai, sisi lain produk, dan sebagainya. 

program ekspor shopee

  • Cantumkan varian produk jika ada. “SKU produk kita harus sudah ready tanpa orang harus bertanya lebih dahulu. Di level toko, kita bisa pakai banner untuk menampilkan variasi produk itu.”, jelas Dedy Liem. Sebagai tambahan, sebaiknya banner toko yang ditampilkan menggunakan Bahasa Inggris ya, Sellers!
  • Ketahanan produk sebaiknya tidak memiliki masa kadaluarsa yang cepat. Misalnya untuk produk makanan, ada ketentuan periode minimal 2 minggu untuk menjaga kualitas produk makanan tersebut tidak kadaluarsa. Hal tersebut dikarenakan pengiriman ke luar negeri membutuhkan proses pengiriman yang lebih panjang, yaitu dari Penjual ke gudang Shopee, baru ke negara tujuan.
  • Untuk packaging, material yang digunakan untuk pengemasan pun harus sesuai dengan kondisi produk. Gunakan bubble wrap jika produk butuh perlindungan ekstra. Dedy Liem mengatakan bahwa pengemasan packaging itu memberikan impresi awal sehingga pastikan pengemasan produk selalu aman.

program ekspor shopee

  • Optimalkan promosi dengan memanfaatkan Iklan Shopee dan Voucher Toko di toko luar negeri. Dedy Liem menjelaskan, “Kita tidak perlu memikirkan kata kunci, jadi tim Shopee yang akan mengatur semuanya.”. Om Botak juga mengungkapkan kalau Penjual juga bisa memilih produk mana yang mau menggunakan iklan. “Saat pakai Iklan Shopee, kita bisa cek di dashboard performa penjualan toko di luar negeri.”, ujarnya.
  • Dapatkan review bagus dari Pembeli dengan cara memberikan hal/pengalaman berbelanja di luar ekspektasi pembeli, contohnya pemberian bonus/gift atau thank you card. Menurut Dedy Liem, selain produk yang dikemas dengan baik, bisa pakai thank you card untuk ucapan terima kasih atau hadiah bonus produk-produk yang murah tapi berkesan. Om Botak juga berpendapat bahwa pemberian bonus-bonus itu sangat dahsyat efeknya. Pastikan juga bahasa yang digunakan pada thank you card menggunakan Bahasa Inggris supaya Pembeli luar negeri mengerti maknanya, ya!

Tips dan strateginya daging banget kan, Sellers? Om Botak dan Dedy Liem sharing ilmu dan pengalaman tersebut karena mereka turut merasakan lonjakan pesanan dan berbagai keuntungan sejak bergabung dengan Program Ekspor Shopee. “Saya sangat bersyukur sudah dibantu Tim Shopee di salah satu toko saya. Bahkan di kampanye 8.8, 9.9, dan 10.10, toko saya diikutsertakan ke dalam Flash Sale negara lain, jadi dalam 15 menit bisa mendapatkan ratusan pesanan Ekspor.”, ucap Om Botak.

Sedangkan menurut Dedy Liem, Program Ekspor Shopee ini berpeluang banget untuk memperluas pasar. Ia menuturkan, “Dalam satu bulan terakhir ternyata penjualan Ekspor di toko saya sudah ratusan. Berarti secara rata-rata harian berarti sudah 10 order setiap harinya. Saya yakin makin lama kedepannya akan mencakup ke berbagai negara, mungkin bisa sampai ke seluruh negara di dunia.”, harapnya.

Shopee Sellers, saatnya bangun bisnismu dan perkenalkan produk lokal secara global bersama Program Ekspor Shopee! Kamu bisa temukan banyak informasi terbaru tentang fitur dan layanan Shopee serta tips meningkatkan penjualan di media sosial Kampus Shopee. Langsung follow Instagram Kampus Shopee, join ke Facebook Group Kampus Shopee, follow Kampus Shopee di aplikasi Shopee, dan subscribe YouTube Channel Kampus Shopee. Sampai bertemu di update selanjutnya, Sellers!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *