Pada Juli 2022, pemerintah mengumumkan adanya penambahan tiga provinsi di Indonesia. Ketiga provinsi tersebut terletak di bagian timur Indonesia, tepatnya Papua.
Proses pemekaran provinsi di Indonesia berlangsung dengan cukup cepat. RUU provinsi Papua atau Daerah Otonomi Baru (DOB) Papua disahkan dalam rapat paripurna DPR ke-26 masa persidangan V dalam tahun sidang 2021-2022.
Kini, wilayah Papua terbagi menjadi lima provinsi, yaitu Provinsi Papua Selatan, Provinsi Papua Tengah, Provinsi Papua Pegunungan, Provinsi Papua Barat, dan Provinsi Papua.
Dengan demikian, jumlah provinsi di Indonesia kini bertambah menjadi 37 provinsi. Lalu, apa saja provinsi di Indonesia berdasarkan pulaunya? Yuk, simak info selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: 10 Pulau Terbesar di Dunia, Ada Pulau dari Indonesia!
Fakta Unik Pemekaran Tiga Provinsi Baru
1. Tujuan Pemekaran Provinsi Baru
Dalam sebuah wawancara media, Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tandjung menjelaskan tujuan pemekaran Papua. Salah satunya adalah akselerasi pemerataan pembangunan dan peningkatan layanan publik di wilayah tersebut.
Sedangkan, Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan bahwa pemekaran wilayah Papua nantinya akan diselaraskan dengan Undang-Undang Otonomi Khusus Papua.
2. Ada Tempat Pertemuan Tiga Lempeng Bumi
Berdasarkan laman resmi Kabupaten Nabire, wilayah tersebut terletak di Teluk Cendrawasih Provinsi Papua dan Samudera Pasifik. Kedua area tersebut berada di atas tiga lempengan bumi, sehingga rawan terjadi gampa bumi.
3. Satu-Satunya Provinsi “Landlocked”
Salah satu provinsi baru, Papua Pegunungan, merupakan satu dari provinsi Indonesia yang tidak memiliki batas perairan atau laut. Jadi, Papua Pegunungan merupakan wilayah landlocked atau dikelilingi daratan. Menarik, ya?
4. Ada Puncak Salju Abadi
Wilayah-wilayah di bagian timur Indonesia memang sudah tidak diragukan keindahannya. Sobat Shopee pasti familiar dengan Pegunungan Jayawijaya yang memiliki puncak salju abadi di daerah Papua.
Meskipun berada di wilayah tropis, Pegunungan Jayawijaya yang setinggi 4.884 meter di atas permukaan laut memiliki puncak salju abadi, lho. Ketiga puncak tersebut adalah Puncak Trikora, Puncak Mandala, dan Puncak Yamin.
Tiga Provinsi Terbaru di Indonesia
1. Papua Selatan
Provinsi terbaru yang pertama adalah Papua Selatan. Wilayah ini meliputi empat kabupaten, yaitu Kabupaten Merauke yang menjadi ibu kota provinsi, Kabupaten Mappi, Kabupaten Asmat, dan Kabupaten Boven Digoel.
2. Papua Tengah
Selanjutnya adalah Provinsi Papua Tengah yang mencakup delapan kabupaten. Papua Tengah meliputi Kabupaten Nabire sebagai ibu kota, Kabupaten Paniai, Kabupaten Mimika, Kabupaten Dogiyai, Kabupaten Deyiai, Kabupaten Intan Jaya, Kabupaten Puncak Jaya, serta Kabupaten Puncak.
3. Papua Pegunungan
Pemekaran wilayah Indonesia yang terakhir adalah Provinsi Papua Pegunungan. Kabupaten Jayawijaya dijadikan ibu kota provinsi tersebut. Sedangkan, wilayah lain adalah Kabupaten Lanny Jaya, Kabupaten Mamberamo Tengah, Kabupaten Nduga, Kabupaten Tolikara, Kabupaten Yahukimo, Kabupaten Yalimo, dan Pegunungan Bintang.
Daftar Lengkap Provinsi di Indonesia
Pulau Sumatera
- Nanggroe Aceh Darussalam (NAD): Banda Aceh
- Sumatera Utara: Medan
- Sumatera Selatan: Palembang
- Sumatera Barat: Padang
- Bengkulu: Bengkulu
- Riau: Pekanbaru
- Kepulauan Riau: Tanjung Pinang
- Jambi: Jambi
- Lampung: Bandar Lampung
- Bangka Belitung: Pangkal Pinang
-
Pulau Kalimantan
- Kalimantan Timur: Samarinda
- Kalimantan Barat: Pontianak
- Kalimantan Tengah: Palangkaraya
- Kalimantan Selatan: Banjarbaru (Merupakan ibu kota provinsi Kalimantan Selatan yang menggantikan Banjarmasin sejak 2022)
- Kalimantan Utara: Tanjung Selor
Pulau Jawa
- DKI Jakarta: Jakarta
- Banten: Serang
- Jawa Barat: Bandung
- Jawa Tengah: Semarang
- Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY): Yogyakarta
- Jawa Timur: Surabaya
Wilayah Nusa Tenggara dan Bali
- Bali: Denpasar
- Nusa Tenggara Timur: Kupang
- Nusa Tenggara Barat: Mataram
Wilayah Pulau Sulawesi
- Sulawesi Utara: Manado
- Sulawesi Tengah: Palu
- Gorontalo: Gorontalo
- Sulawesi Tenggara: Kendari
- Sulawesi Selatan: Makassar
- Sulawesi Barat: Mamuju
Wilayah Maluku
- Maluku Utara: Sofifi (Merupakan wilayah ibu kota Maluku Utara yang berlaku sejak 4 Agustus 2010)
- Maluku: Ambon
Wilayah Papua
- Papua Barat: Manokwari
- Papua: Jayapura
- Papua Selatan: Kabupaten Merauke
- Papua Tengah: Kabupaten Nabire
- Papua Pegunungan: Kabupaten Jayawijaya
Baca Juga: 7 Tujuan dan Tempat Wisata di Indonesia yang Hits dan Mendunia
Kunjungi Berbagai Provinsi di Indonesia dan Beli Tiket Wisata via Shopee!
Nah, itu dia 37 provinsi di Indonesia termasuk tiga provinsi terbaru di wilayah Papua. Bagaimana, Sobat Shopee? Semakin banyak pilihan dan jumlah provinsi di Indonesia yang bisa kamu jadikan destinasi wisata!
Sobat Shopee yang ingin berwisata dan menjelajahi salah satu provinsi di Indonesia, kamu bisa beli tiket transportasi, penginapan, dan tempat wisata via Shopee, lho!
Cara membeli tiket wisata di Shopee sangat mudah. Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:
- Buka aplikasi Shopee.
- Pada halaman utama, pilih opsi Pulsa, Tagihan, dan Tiket.
- Cari bagian Transportasi & Akomodasi.
- Pilih tiket yang kamu inginkan, seperti Tiket Kereta Api, Penerbangan, Bus dan Travel, Hotel, atau Taksi.
- Tentukan waktu menginap atau kunjungan, lalu klik Beli Sekarang.
- Ikuti langkah selanjutnya dan pilih Checkout.
- Piih metode pembayaran yang kamu inginkan dan klik Bayar Sekarang.
Mudah sekali, bukan? Kamu tidak perlu ragu untuk beli tiket penginapan atau transportasi lewat Shopee yang terpercaya. Yuk, akses Shopee sekarang dan beli tiket pilihanmu!