Resep MPASI: Kroket Sayur

Menu MPASI Kroket Sayur

Karena waktu berjalan begitu cepat, tak terasa jika si kecil sudah berusia 10-12 bulan. Di bulan-bulan ini, si kecil biasanya sudah mulai mencoba untuk meraih sesuatu yang mereka inginkan. Dalam hal makan, mereka juga sudah bisa mengambil dan memegang makanannya sendiri. Hal ini tentu sangat baik untuk melatih kemampuan motorik si kecil.

Moms bisa memberikan finger food sebagai menu MPASI untuk buah hati. Salah satu finger food yang bisa dicoba adalah Kroket Sayur ini. Karena terbuat dari beragam bahan makanan yang bergizi, kroket sayur ini tentu merupakan menu MPASI yang baik untuk kesehatan dan perkembangan si kecil. Nah, sekarang sama-sama lihat resepnya, yuk!

Bahan-bahan:

  • 1 bawang bombay
  • 100 gram jamur
  • 1 wortel ukuran sedang (parut)
  • 20 gram kale cincang
  • 1 siung bawang putih
  • 150 gram kentang
  • 150 gram ubi
  • 1/4 cangkir keju
  • Tepung terigu

Cara membuat:

  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan jamur, wortel, dan kale selama 5 menit.
  • Kukus kentang dan ubi hingga lunak dan haluskan.
  • Campurkan kentang dengan keju, ubi, dan sayuran yang telah ditumis. Aduk sampai rata.
  • Bentuk campuran adonan tersebut menjadi bulatan-bulatan kecil.
  • Gulingkan adonan ke dalam tepung.
  • Panaskan minyak dan masak adonan kroket hingga berwarna kuning keemasan di semua sisi.
  • Siap disajikan.

Nah, jadi itulah resep Kroket Sayur yang bisa Moms coba untuk referensi menu MPASI. Dapatkan bahan-bahan yang diperlukan di sini ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *