Resep MPASI: Puree Brokoli dan Alpukat

MPASI Puree

Seiring bertambahnya usia, kemampuan makan si kecil pastinya akan semakin meningkat, Moms. Perlahan-lahan, si anak akan mulai mengerti cita rasa dari variasi makanan yang sudah disantapnya. Oleh karena itu, Moms perlu berkreasi lagi membuat MPASI yang lebih menarik, agar makin disukai oleh buah hati. Nah, menu “Puree Brokoli dan Alpukat” berikut bisa jadi inspirasi MPASI untuk para Moms yang sedang bingung ingin masak apa buat si kecil. Kandungan serat dalam brokoli dan vitamin C dan K dalam alpukat membuat resep berikut ini mengandung gizi seimbang yang baik untuk menunjang tumbuh kembang anak. Tekstur puree yang halus juga membuat anak lebih mudah untuk mencernanya. Intip resepnya di bawah ini ya, Moms!

Bahan-bahan:

  • 1 brokoli ukuran kecil
  • 1 buah alpukat matang
  • Beberapa potong daun kemangi
  • Perasan jeruk lemon segar.

Cara Membuat:

  • Buang bagian batang brokoli, lalu potong brokoli menjadi ukuran kecil. Kukus hingga lunak.
  • Potong buah alpukat dan keluarkan isinya ke dalam blender. Buang bagian bijinya, ya, Moms.
  • Masukkan brokoli, daun kemangi, dan perasan jeruk lemon ke dalam blender. Blender hingga mendapatkan konsistensi yang diinginkan.

Mudah sekali bukan resep ‘Puree Brokoli dan Alpukat’-nya, Moms? Ingin segera mencobanya di rumah? Moms bisa temukan bahannya di sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *