Resep MPASI: Puree Mangga Santan

Puree Mangga Santan

Bulan demi bulan dilewati, tak terasa jika si kecil sudah mencapai usia 6 bulan. Semakin bertambah usia, buah hati para Moms harus mendapatkan asupan gizi dan nutrisi yang lebih banyak dan yang tidak mereka peroleh dari ASI. Moms bisa mulai mencoba membuat MPASI yang simple dan tidak memerlukan banyak bahan, seperti contohnya Puree Mangga Santan ini. Mangga mengandung vitamin C, vitamin A, vitamin B6, asam glutamin, fosfor, zat besi, dan kalsium yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit bayi, melancarkan pencernaan, meningkatkan imunitas, menambah berat badan, mencegah anemia, mencerdaskan otak, dan menjaga kesehatan mata. Intip resepnya di bawah ini, yuk!

Bahan-bahan:

  • 30 gram mangga
  • 30 ml santan instan
  • 1 butir kuning telur

Cara membuat:

  • Kupas buah mangga, ambil dagingnya, dan saring.
  • Rebus kuning telur dan santan. Aduk rata dan masak hingga kental.
  • Tuang campuran kuning telur dan santan ke atas mangga yang telah disaring.
  • Siap disajikan.

Nah, itulah resep dari Puree Mangga Santan yang sangat simple dan bisa para Moms ikuti. Temukan bahan-bahannya di sini, yuk!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *