5 Resep Terang Bulan Lezat dan Empuk, Cukup Pakai Teflon!

kreasi terang bulan

Terang bulan merupakan makanan khas Indonesia yang sering dinikmati sebagai camilan malam. Mau tau bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak kumpulan resep terang bulan di bawah ini!

Rasanya yang manis dan topping-nya yang beragam, kerap menjadikan terang bulan sebagai camilan manis favorit banyak orang. Mulai dari ukuran mini hingga jumbo, biasanya bisa Sobat Shopee temui di pedagang kaki lima saat malam hari

Meski terlihat susah, ternyata kamu bisa lho, bikin terang bulan sendiri di rumah! Nah, berikut aneka resep terang bulan rekomendasi Shopee yang harus kamu coba.

Baca Juga: Ini Dia 5 Kreasi Resep Kue Cucur, Untuk Camilan Saat Berbuka!

Kumpulan Resep Terang Bulan Enak dan Praktis

Menghasilkan terang bulan yang nikmat dan sempurna tentu membutuhkan skill dan resep yang tepat. Namun, Sobat Shopee tidak perlu khawatir karena kamu bisa ikuti resep terang bulan berikut ini.

1.  Resep Terang Bulan Teflon Sederhana

Resep terang bulan
Sumber: genpi.co

Bahan-bahan:

  • 250 gram tepung terigu protein tinggi
  • 1 butir telur ayam
  • 100 ml susu kental manis putih
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh soda kue
  • 275 ml air
  • 1/2 sendok teh garam
  • topping: margarin, gula, meses, kacang sangrai tumbuk, susu kental manis, dan keju parut.

Cara membuat terang bulan teflon sederhana:

  1. Campurkan tepung terigu, garam, telur, baking powder, dan susu kental manis dalam satu wadah.
  2. Tuangkan air secara perlahan ke dalam adonan dan aduk menggunakan whisk hingga mengental.
  3. Diamkan adonan kurang lebih selama 15 menit.
  4. Setelah didiamkan, tambahkan soda kue ke dalam adonan, lalu aduk hingga rata.
  5. Tunggu sampai adonan mengeluarkan bintik-bintik kecil.
  6. Tuang adonan ke teflon yang sudah dipanaskan dengan api kecil, lalu masak hingga bersarang.
  7. Taburi gula pasir di atasnya, kemudian matikan kompor dan angkat terang bulan.
  8. Oleskan margarin pada bulan dan beri topping sesuai selera Sobat Shopee.
  9. Lipat terang bulan menjadi dua, lalu potong menjadi beberapa bagian.
  10. Terang bulan siap disajikan.

2. Resep Terang Bulan Mini

resep terang bulan mini
Sumber: kompas.com

Bahan-bahan:

  • 240 gram tepung terigu, diayak terlebih dahulu
  • 10 gram tepung tapioka
  • 400 ml susu cair atau bisa menggunakan santan
  • 75 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 1/2 sendok teh vanila bubuk
  • 50 gram margarin yang telah dicairkan
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • garam secukupnya
  • topping: margarin, meses, keju parut, susu kental manis.

Cara membuat terang bulan mini:

  1. Campurkan tepung terigu, tepung tapioka, baking powder, gula pasir, ragi, garam, dan vanila bubuk ke dalam wadah. Aduk hingga rata
  2. Buat lubang di tengah campuran bahan dasar tadi, lalu tambahkan susu cair sedikit demi sedikit.
  3. Masukkan telur dan aduk sampai rata, kemudian tuang margarin cair dan aduk kembali hingga merata. Diamkan adonan selama 1 jam atau hingga mengembang.
  4. Panaskan cetakan terang bulan mini yang sudah dioleski mentega.
  5. Setelah panas, masukkan satu sendok sayur adonan ke dalam cetakan dengan cara menekan pelan untuk membentuk pinggirannya.
  6. Apabila sudah mulai bersarang, kamu bisa taburi gula pasir dan tutup cetakan hingga terang bulan matang.
  7. Angkat terang bulan mini yang sudah matang, kemudian oleskan margarin dan topping sesuai selera.

3. Resep Terang Bulan Red Velvet Tanpa Ragi

Sumber: instagram.com/@martabaksmart

Bahan-bahan:

  • 250 gram tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 300 ml air
  • 45 gram gula pasir
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh vanili bubuk
  • 1/2 soda kue
  • 50 ml air
  • 1/2 sendok teh baking powder double acting
  • 1 sendok teh perisa red velvet
  • gula pasir secukupnya
  • topping: margarin, meses coklat, susu kental manis

Cara membuat terang bulan red velvet tanpa ragi:

  1. Campurkan tepung terigu, air, telur, gula, garam, dan vanili bubuk pada wadah.
  2. Aduk menggunakan whisk hingga adonan menjadi licin, lalu tutup dengan serbet dan diamkan selama 2 jam.
  3. Pada wadah berbeda, campur soda kue, air, dan baking powder. Kemudian, tuang campuran tersebut ke dalam adonan.
  4. Panaskan teflon yang sudah dioleskan margarin dengan api kecil.
  5. Tuang adonan ke dalam teflon panas, masak hingga permukaannya bergelembung atau bersarang.
  6. Selanjutnya, taburi gula dan tutup teflon selama 2 menit hingga terang bulan matang.
  7. Angkat dan oleskan permukaan terang bulan dengan margarin.
  8. Tambahkan topping kental manis dan meses cokelat sesuai selera
  9. Tutup terang bulan dan potong menjadi beberapa bagian. Terang bulan red velvet siap disantap sebagai camilan malam.

4. Resep Terang Bulan Gulung Teflon

Cara membuat terang bulan
Sumber: food.detik.com

Bahan-bahan:

  • 225 gram tepung terigu protein sedang
  • 20 gram tepung maizena
  • 1 butir telur
  • 30 gram gula pasir
  • 15 gram susu bubuk
  • 300 ml air
  • 1 sendok teh vanili bubuk
  • 3/4 sendok teh baking powder
  • 3/4 sendok teh soda kue
  • pasta pandan secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • topping: mentega, meses, dan susu kental manis.

Cara membuat terang bulan gulung teflon:

  1. Campur bahan kering seperti tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, vanili bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai tercampur rata.
  2. Secara bertahap, masukkan 250 ml air dan aduk menggunakan whisk selama 5 – 10 menit agar semua bahan tercampur sempurna.
  3. Tambahkan telur dan baking powder, lalu aduk kembali hingga rata. Tutup adonan menggunakan kain bersih dan diamkan selama 1 jam.
  4. Tuang adonan dengan 50 ml air dan baking soda yang sudah dicampur dengan sedikit air, kemudian aduk adonan kembali.
  5. Bagi adonan menjadi 2, lalu tambahkan pasta pandan pada salah satu adonan.
  6. Panaskan teflon menggunakan api sedang cenderung kecil. Tuang adonan ke dalam teflon dan tunggu hingga permukaannya bergelembung.
  7. Taburi gula dan tutup teflon hingga permukaan terang bulan matang.
  8. Apabila sudah matang, segera oleskan mentega dan tambahkan topping meses serta susu kental manis sesuai selera.
  9. Gulung terang bulan dan potong menjadi beberapa bagian.

5. Resep Terang Bulan Pandan

terang bulan
Sumber: instagram.com/@martabaksmart

Bahan-bahan:

  • 250 gram tepung terigu protein sedang
  • 1 butir telur
  • 350 ml air
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh soda kue
  • 1/2 sendok teh garam
  • pasta pandan secukupnya
  • mentega secukupnya
  • topping: keju atau meses sesuai selera

Cara membuat terang bulan pandan:

  1. Campur tepung terigu, gula, dan garam hingga rata ke dalam wadah.
  2. Tambahkan telur, lalu gunakan mixer untuk mengaduk sampai rata.
  3. Tuang air sedikit demi sedikit sambil tetap menyalakan mixer. Masukkan pasta pandan secukupnya dan aduk kembali dengan mixer sampai adonan tercampur rata.
  4. Tambahkan soda kue dan aduk lagi dengan cepat.
  5. Panaskan teflon dengan api kecil, kemudian tuang adonan ke dalam teflon. Tutup sampai adonan bergelembung atau bersarang.
  6. Jika sudah, taburi gula dan tutup kembali hingga permukaan terang bulan matang.
  7. Angkat terang bulan dan oleskan mentega di atas permukaannya, kemudian tambahkan topping sesuai selera.
  8. Terang bulan pandan bisa segera kamu nikmati bersama keluarga di rumah.

Baca Juga: Ini Dia 5 Resep Kue Bolu Terlezat dan Lembut, Beserta Tips Membuatnya

Beli Kebutuhan Resep Terang Bulan di Shopee!

Bagaimana Sobat Shopee? Apa kamu tertarik mencoba resep terang bulan di atas?

Agar tidak perlu repot keluar rumah, kamu bisa memanfaatkan layanan Shopee Supermarket untuk cari alat dan bahan yang dibutuhkan.

Jangan lewatkan juga beragam promo menarik seperti diskon besar-besaran dan gratis ongkir Rp0 yang hanya bisa kamu dapatkan di sini.

Tunggu apa lagi? Yuk, beli bahan untuk membuat terang bulan di Shopee Supermarket!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *