Shopeemom, Yuk Kenali Tahapan Pertumbuhan Gigi Pada Si Kecil

Salah satu hal yang menjadi highlight milestone (tahap perkembangan) si kecil adalah pertumbuhan gigi dan si kecil pastinya memiliki waktu pertumbuhan gigi yang berbeda-beda dengan yang lain. Tidak jarang ada yang pada usia dini sudah muncul giginya dan ada juga yang sedikit terlambat dalam pertumbuhan giginya. Meskipun waktu pertumbuhan gigi berbeda-beda, umumnya seluruh gigi akan akan bertumbuh pada usia yang hampir sama. Nah Shopeemom, yuk perhatikan tahapan tumbuhnya gigi pada si kecil di bawah ini!

 

Tahapan usia 5-6 bulan

Ketika si kecil mencapai usia 5 bulan, gusi si kecil akan mulai membengkak dan kemerahan. Bahkan beberapa anak pada usia 5-6 bulan sudah mulai terjadi penumbuhan gigi pertamanya. Umumnya gigi pertama yang muncul adalah dua gigi seri depan pada rahang bawah. Kedua gigi ini dapat muncul bersama-sama.

 

Tahapan usia 7-9 bulan

Pada saat si kecil memasuki usia 7-9 bulan, biasanya akan muncul dua gigi seri depan pada rahang atas. Selain itu, ketika si kecil sudah mulai lengkap pertumbuhan giignya, mom sudah dapat memberi si kecil beberapa jenis makanan padat.

 

Tahapan usia 10-16 bulan

Pada usia ini biasanya pertumbuhan gigi si kecil frekuensinya sudah mulai sering. Biasanya akan tumbuh gigi pada sebelah gigi seri depan bagian atas, setelah itu akan menyusul muncul gigi di samping gigi seri bawah. Gigi akan muncul dalam waktu yang berdekatan pada gusi atas dan gusi bawah si kecil.

 

Tahapan usia 16-20 bulan

Pada saat si kecil memasuki usia 16-20 bulan, si kecil sudah mulai dapat berbicara. Saat inilah pertumbuhan gigi taring sudah mulai muncul, gigi taring akan muncul pada gusi atas dan bawah si anak.

 

Tahapan usia 21-24 bulan

Memasuki usia 21-24 bulan, mom sebaiknya mulai memberi banyak sayur dan buah pada si kecil karena pada usia ini, gigi geraham akan mulai tumbuh pada kedua pada bagian belakang di rahang bawah. Kemudian ketika si kecil menginjak usia 26 bulan, gigi geraham akan menyusul tumbuh pada kedua rahang atas.

 

Tahapan usia 2-3 tahun

Ketika si kecil memasuki usia 2-3 tahun, seharusnya gigi susu yang dimiliki sudah lengkap dan setidaknya berjumlah 20 gigi; 10  gigi di rahang bawah dan rahang atas. Selain itu, gigi susu pada si kecil juga akan akan bertahan hingga usianya menginjak sekitar 6 hingga  7 tahun. Lalu memasuki usia 6-7 tahun, gigi susu si kecil biasanya sudah mulai tanggal dan akan digantikan oleh gigi tetap.

Pertumbuhan gigi si kecil pada umumnya tumbuh sekitar 4 gigi setiap 6 bulan. Namun jangan khawatir apabila pertumbuhan gigi si kecil sedikit terlambat. Pada umumnya, pertumbuhan gigi pada anak perempuan biasanya lebih cepat tumbuh dibanding anak laki-laki.

Ketika si kecil sudah mulai mempunyai gigi tetap, jangan lupa untuk ajari mereka dalam menjaga kebersihan giginya dengan menyikat gigi secara teratur dua kali sehari.

Amirul Asa Bahri – asabahri

Image: Unsplash

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *