7 Tempat Wisata di Malaysia yang Populer dan Wajib Dikunjungi

tempat wisata di malaysia

Malaysia menjadi salah satu negara ASEAN yang kerap dipilih sebagai tujuan wisata oleh orang Indonesia. Pasalnya, ada banyak tempat wisata di Malaysia yang seru dan menarik untuk dinikmati bersama pasangan, teman, maupun keluarga.

Di sisi lain, liburan ke Malaysia juga tidak memerlukan biaya yang terlalu mahal, Sobat Shopee. Bahasa yang digunakan di sana pun masih memiliki persamaan dengan Indonesia sehingga kamu tidak perlu khawatir terkendala saat berkomunikasi.

Nah, buat Sobat Shopee yang ingin liburan ke luar negeri terutama Malaysia, Shopee punya beberapa rekomendasi tempat wisata di Malaysia yang bisa kamu kunjungi. Untuk itu, simak informasi selengkapnya di bawah ini!

Rekomendasi Tempat Wisata di Malaysia

1. Petronas Twin Towers

Siapa yang tidak tahu tempat wisata di Malaysia yang satu ini? Saat liburan ke sini, maka Petronas Twin Towers wajib masuk dalam daftar perjalanan kamu, Sobat Shopee! Menara ini juga menjadi landmark Malaysia, loh!

Melansir dari berbagai sumber, Petronas Twin Towers ini pernah menjadi gedung tertinggi di dunia. Di jam tertentu kamu juga bisa masuk dan menikmati pemandangan Malaysia dari jembatan yang menghubungkan kedua menara.

2. Legoland Malaysia

Nah, tempat wisata di Malaysia yang satu ini cocok banget kalau Sobat Shopee liburan bersama keluarga. Ada dua wahana yang bisa kamu kunjungi di Legoland Malaysia ini, yaitu Legoland Theme Park dan Legoland Water Park.

Kamu akan disuguhkan dengan banyak bangunan yang mirip dengan tumpukan Lego. Ada lebih dari 70 wahana yang bisa kamu pilih, Sobat Shopee. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa merasakan menginap di hotel Lego, loh!

3. Batu Caves

Tempat wisata di Malaysia yang satu ini sebenarnya adalah tempat suci umat Hindu. Maka dari itu, ketika kamu ingin mengunjungi Batu Caves, diwajibkan menggunakan pakaian yang sopan dan tertutup, Sobat Shopee.

Gua batu yang terdiri dari tiga gua utama dan beberapa gua kecil. Selain itu, ada patung Dewa Muruga setinggi 42,7 meter yang menjadi ikon di Selangor. Untuk masuk ke gua, kamu harus menaiki 272 anak tangga.

4. Genting Highland

Genting Highland juga menjadi salah satu tempat wisata di Malaysia yang wajib kamu kunjungi, Sobat Shopee. Kamu juga bisa menemukan banyak tempat dan melakukan banyak seperti penginapan, restoran, wisata alam, hingga wisata belanja.

Genting Highland ini kerap disebut sebagai The City of Entertainment, loh! Jadi, kalau kamu berniat ke sini, pastikan untuk menikmati dan mengunjungi semua fasilitas yang ditawarkan. Rasakan pengalaman berbeda saat liburan di Malaysia!

5. Melaka History City

Malaysia juga memiliki kota yang memiliki bangunan dengan gaya Eropa, Sobat Shopee. Melansir dari berbagai sumber, Mellacca atau Melaka ini terdaftar menjadi salah satu Warisan Dunia UNESCO pada 2008.

Dahulu, kota ini menjadi pusat pemerintahan Malaysia, Sobat Shopee. Kini, kamu bisa menikmatinya sebagai salah satu tujuan tempat wisata di Malaysia. Ada banyak bangunan menarik hingga atraki sejarah.

6. Gunung Mulu National Park

Gunung Mulu National Park merupakan salah satu tempat wisata di Malaysia yang terkenal dan wajib kamu kunjungi. Di sini ada jaringan gua terpanjang di dunia, loh! Selain itu juga ada Sarawak Chamber, ruang bawah tanah yang panjang dan luas.

Gunung Mulu National Park juga memiliki dua gua dengan bentuk yang berbeda. Pertama, Deer Cave dengan sarang kelelawar yang menggantung sepanjang 2 km. Lalu Cave of The Winds dengan stalaktit dan stalagmit yang menggantung indah.

7. Langkawi Sky Bridge

Tempat wisata di Malaysia ini cocok banget buat Sobat Shopee yang suka melihat pemandangan dari ketinggian. Pasalnya, kamu bisa menikmati hutan tropis dan air terjun dari ketinggian 709 meter di atas laut.

Kalau cuaca sedang cerah, kamu bisa melihat Indonesia dan Thailand, loh! Untuk menikmati Lengkawi Sky Bridge ini, kamu bisa naik kereta gantung sepanjang 2,2 km selama 20 menit, Sobat Shopee. Tertarik mencobanya?

Liburan Tetap Seru dan Aman dengan Protokol

Buat Sobat Shopee yang ingin liburan ke Malaysia, tetap ikuti protokol kesehatan agar liburan tetap aman. Jangan lupa untuk melakukan vaksinasi hingga booster agar tubuh semakin kuat dan terhindar dari virus.

Gunakan masker dan gantilah setiap beberapa jam sekali. Selalu siapkan hand sanitizer dan disinfektan ketika mengunjungi suatu tempat. Dengan begitu, kamu bisa meminimalisir penularan virus!

Temukan Tiket Pesawat, Penginapan, dan Lainnya di Shopee

Buat Sobat Shopee yang ingin pergi liburan ke luar kota maupun luar negeri, kini kamu bisa membeli tiket pesawat hingga penginapannya di Shopee, loh! Ada banyak maskapai penerbangan yang bisa kamu pilih.

Ada banyak penginapan dengan berbagai fasilitas yang bisa kamu temukan di Shopee. Untuk itu, pesan tiket pesawat hingga penginapan hanya di Shopee! Belanja di Shopee sudah pasti aman, mudah, dan terpercaya!

Dapatkan promo dan penawaran terbaik yang ditawarkan. Rasakan kemudahan berbelanja dan transaksi di Shopee. Yuk, download Shopee sekarang juga dan penuhi semua kebutuhan kamu hanya di Shopee!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *