Tips Agar Potty Training Si Kecil Berhasil

Ketika si kecil sudah mulai besar, salah satu milestone atau tahap perkembangan yang penting dalam hidupnya adalah potty training atau latihan untuk buang air kecil sendiri. Karena dalam tahap ini, ktia tidak dapat memaksa si kecil untuk langsung bisa melakukan buang air kecil sendiri dengan cepat, butuh kesabaran dan waktu.

Sebelum itu, yuk cek empat tanda kalau si kecil sudah siap untuk dilatih potty training!

1. Jumlah Popok Basah Berkurang Drastis

Sampai si kecil berumur 20 bulan, frekuensi buang air kecil si kecil masih terhitung sering. Tapi ketika lewat usia 20 bulan, ada baiknya mom memperhatikan apakah jumlah popok basah si kecil jumlahnya berkurang dengan melihat apa popok yang ia kenakan sudah kering selama berjam-jam. Ini bisa jadi salah satu tanda bahwa ia siap untuk dilatih potty training.

2. Si Kecil Sudah Bisa Melapor Saat ‘Kebelet’

Ketika si kecil sudah mulai sering melapor kalau ia ingin buang air besar, itu juga menjadi salah satu tanda bahwa ia siap untuk melakukan potty training. Isyarat yang diberikan bisa berbeda-beda, mulai dari bahasa tubuh atau bahkan secara verbal.

Innocent baby

3. Si Kecil Sudah Bisa Melepas Celana atau Popok Sendiri

Ketika ia sudah bisa menginformasikan bahwa ia ingin buang air besar entah itu dengan bahasa tubuh dan secara verbal, langkah selanjutnya yang dapat membuat mom yakin kalau ia siap dialtih potty training adalah ketika si kecil sudah bisa melepas popok atau celana yang ia kenakan.

4. Si Kecil Meminta Demonstrasi dari Orang Tua

Ketika kita pertama kali mengajak si kecil ke kamar mandi dan ia melihat bentuk toilet, ia akan meminta orangtua untuk mencontohkan bagaimana cara menggunakan toilet. Ketika si kecil aktif bertanya, gunakan kesempatan ini untuk mengajarkannya potty training.

Lihat rekomendasi dari Shopee untuk menemani proses potty training si kecil!

Artboard 1 copy 5-1

Artboard 1

Artboard 1 copy

Artboard 1 copy 5-2

Artboard 1 copy 7

2

Setelah mengetahui bahwa ia sudah siap untuk memulai potty training, ada beberapa ‘pahlawan’ yang dapat membantu kelancaran potty training si kecil seperti beberapa barang di bawah ini:

1. Potty Seat

Potty seat atau dudukan toilet akan menjadi pahlawan dalam membantu mom melatih si kecil untuk potty training. Dengan potty seat si kecil dapat melatih kebiasaan untuk pipis sendiri dan tanpa bantuan dari mom. Tapi tetap, mom harus memperhatikan si kecil saat sedang potty training.

2. Sprei waterproof

Ini juga dapat menjadi pahlawan untuk mom saat sedang melakukan potty training dengan si kecil. Karena tidak akan ada lagi yang namanya sprei basah. Karena dengan menggunakan sprei waterproof, ketika si kecil ‘ngompol’ dan sprei tersebut tidak menyerap cairannya ia akan merasa tidak nyaman dan secara tidak langsung akan membentuk kebiasaan untuk melapor ketika ingin ke kamar mandi.

Selain itu, perlengkapan esensial mandi juga dapat membantu si kecil untuk potty training yang lebih maksimal lho!

Artboard 1 copy 3

Artboard 1 copy 5

Artboard 1 copy 4

Artboard 1 copy 6

Artboard 1 copy 2

Photo: Pinterest

FM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *