Tips Memilih Warna Lipstik Sesuai Acara

Lipstik adalah salah satu make up yang wajib dipakai biar wajah kita tampak segar dan menarik. Semua wanita pasti menginginkan selalu kelihatan menarik. Pada dasarnya setiap wanita punya ciri khas tersendiri dalam memilih warna lipstik, ada yang menyesuaikan dengan warna kulit ada juga yang menyesuaikan dengan warna dan gaya baju yang dipakainya. Nah biar tidak salmake alias salah make up di acara-acara tertentu intip yuk beberapa tips memilih warna lipstik yg sesuai.

1. Lipstick Sehari-hari

Meski hanya di rumah penampilan harus tetap dijaga, agar penampilan tetap terlihat menarik. Biar tetap kelihatan segar bolehlah memakai lipstik yang warnanya tidak terlalu tajam, jadi cukup semacam lipglos yang ada sedikit warnanya itu. Biar wajah tidak pucat namun juga tidak terlalu menor, wajah sudah kelihatan cukup segar.

2. Pesta

Datang ke acara pesta atau kondangan jangan sampai wajah polos tanpa make up ya, biar tidak tampak aneh dan seperti masuk dunia lain. Karena mayoritas yang datang ke tempat pesta full make up, jadi biar tidak tampak pucat boleh lak pakai lipstik yang warnanya sedikit tajam. Selain yang warnanya sedikit tajam juga butuh lipstik yang waterproof, biar lipstik masih tetap menempel di bibir meski kita habis makan. Pemilihan warna lispstik yang senada dengan warna baju juga sangat dianjurkan, agar tampak serasi dan elegan.

3. Kuliah

Nah, bedakan ya lipstik untuk kuliah dan lipstik untuk pesta. Kalau ke tempat pesta boleh lah memakai lipstik warna tajam, mamun kalau ke kampus lebih cocok pakai lipstik yang warnanya sedikit kalem. Biar tidak terlalu menor dan tidak saingan sama bu dekan ya. Selain lisptik yang warna kalem, lipglos yang ada sedikit warnanya juga sudah bagus kok kalau dipakai ke kampus.

4. Kerja

Selesai kuliah, pastinya kalian semua ingin masuk ke dunia kerja. Nah, kalau kamu mau ke tempat kerja bisa pilih ya mau lipstik warna tajam atau kalem. Sesuai dengan gaya masing-masing, disesuaikan dengan warna baju kantor atau bisa juga disesuaikan dengan tempat kerjanya.

Sekiranya sudah hal yang wajar era sekarang seorang perempuan memiliki koleksi lipstik yang lebih dari satu macam. Lipstik pallete juga bisa menjadi salah satu pilihan, selain kita bisa mencampur-campur warna sesuai dengan yang diinginkan, dengan lipstik pallete kita tidak perlu mengeluarkan uang banyak untuk memiliki bermacam-macam warna lipstik. Sekian tips dari saya semoga bisa diaplikasikan dengan baik dan bermanfaat.

faridatul fitriyah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *