5 Tips Merawat Wajan Antilengket agar Tahan Lama dan Terlihat Seperti Baru

Wajan antilengket adalah solusi terbaik untuk mereka yang mengalami problematika dalam proses memasak. Selain praktis, memasak menggunakan wajan antilengket membuat hasil masakan menjadi lebih maksimal. 

Terlebih, wajan antilengket juga lebih mudah dibersihkan dan sisa-sisa makanan pun tidak menempel pada permukaan wajan. Sama seperti peralatan masak lainnya, wajan antilengket membutuhkan perawatan agar lebih awet dan tetap terlihat baru. 

Nah, supaya wajan antilengket kamu bisa terawat dengan baik, Shopee sudah merangkum beberapa tipsnya berikut ini.

Tips Merawat Wajan Antilengket 

1. Gunakan spatula berbahan kayu

tips merawat wajan antilengket
sumber: freepik

Tahukah kamu? Wajan antilengket memiliki permukaan yang cepat rusak. Oleh karena itu, ketika memasak menggunakan wajan yang antilengket, jangan menggunakan spatula berbahan logam. 

Sebaiknya gunakan spatula dari bahan kayu, spatula silikon, atau spatula khusus untuk wajan antilengket. Ini juga bertujuan agar hasil masakan tetap maksimal tanpa harus merusak permukaan wajan.

2. Gunakan api kecil atau sedang saat memasak

tips merawat wajan antilengket
sumber: freepik

Buat Sobat Shopee yang suka memasak dengan api besar, mulai sekarang kamu harus menghilangkan kebiasaan ini. Sebab, memasak menggunakan wajan antil engket dalam keadaan api besar akan menyebabkan fungsi lapisan antilengketnya berkurang. 

Selain itu, senyawa kimia yang ada pada wajan pun akan menguap dan menjadi racun. Gunakan api kecil atau sedang saat memasak dengan wajan antilengket karena alat masak satu ini dirancang khusus untuk memasak dalam keadaan api kecil. 

3. Gunakan minyak saat memasak dengan wajan

gunakan minyak
sumber: freepik

Tips merawat wajan antilengket berikutnya adalah tetap menggunakan minyak saat memasak. Wajan antilengket memang dirancang khusus untuk mereka yang tidak ingin memasak menggunakan minyak atau lemak. 

Namun, pada kenyataannya kamu harus tetap memakai sedikit minyak, mentega, atau margarin agar wajan tidak mudah rusak. Hindari pula menggunakan minyak goreng spray karena adanya bahan aditif yang merusak lapisan antilengketnya.

4. Cuci wajan dengan lembut

cuci wajan secara lembut
sumber: freepik

Mencuci wajan dengan cara yang lembut adalah salah satu kunci agar wajan antilengket kesayanganmu tetap awet. Setelah wajan selesai digunakan, jangan langsung menyiram dan mencucinya dengan air. 

Sebaiknya, diamkan wajan terlebih dahulu sampai suhunya normal. Setelah itu, baru kamu bisa mulai membersihkannya. Tidak disarankan untuk mencuci wajan dengan spons yang kasar karena hanya akan membuat wajan lebih cepat rusak. Cucilah wajan anti lengket dengan sabun cair dan menggunakan spons yang lembut.

5. Simpan Wajan dengan Rapi

gantung wajan antilengket
sumber: freepik

Setelah wajan dibersihkan dan kering, simpanlah wajan di tempat yang bersih, ya, Sobat Shopee! 

Kamu disarankan untuk menggantungnya di rak khusus panci agar wajan tidak tergores dan rusak. Selain itu, kamu juga bisa melapisi permukaan antilengketnya dengan kain lembut. Hal ini dilakukan agar fungsi permukaan antilengket tetap prima dan terlihat seperti baru.

Dapatkan Wajan Antilengket Terbaik Hanya di Shopee Supermarket! 

Sobat Shopee, itulah 5 tips merawat wajan anti lengket yang bisa kamu lakukan dengan mudah di rumah. Setelah membaca tips ini, pastikan agar wajan anti lengket kesayanganmu tetap awet dan terlihat seperti baru, ya. 

Khusus untuk Sobat Shopee yang sedang mencari wajan anti lengket, kamu bisa membelinya secara online di Shopee Mall, loh! 

shopee mall

Shopee Mall menawarkan aneka macam kebutuhan pokok, perawatan rumah tangga, perawatan kecantikan, dan elektronik dengan kualitas terbaik dan terjamin keasliannya. 

Dapatkan juga promo menarik dari Shopee Mall, yaitu diskon s/d 50%, cashback, hingga gratis ongkir! 

Penuhi semua kebutuhanmu hanya di Shopee! 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *