Kolaborasi dalam dunia fesyen maupun kecantikan memang bukan sesuatu yang baru. Sobat Shopee pasti sudah sering menemui brand yang berkolaborasi dengan sosok public figure dalam merancang dan meluncurkan sebuah produk. Pasti tahu dong, kolaborasi antara Adidas dan Pharrell Williams? Sobat Shopee juga pasti ingat ketika SASC, sebuah brand kosmetik lokal berkolaborasi dengan Tyna Kanna Mirdad dalam menghadirkan produk lipstik terbarunya.
Nah, nggak hanya melakukan inovasi bersama para public figure, ada juga merek-merek produk kecantikan ternama yang menjalin kolaborasi dengan brand makanan dan minuman! Dari packaging-nya saja nih sudah terlihat menggiurkan, Sobat Shopee! Penasaran apa saja?
- Mizzu Cosmetics x Khong Guan
Kolaborasi antara Mizzu dan Khong Guan ini menghasilkan produk face palette yang terdiri dari tiga warna yang peachy. Produk ini bisa digunakan secara multifungsi sebagai blush on, highlighter, dan eyeshadow. Uniknya, kemasan face palette ini dibuat serupa dengan kaleng biskuit Khong Guan yang sangat legendaris dan iconic, lengkap dengan gambar keluarga yang sedang duduk di meja makan serta dibalut warna merah.
- Dear Me Beauty x Yupi
Permen kesayangan semua orang sejak kecil ini digandeng sebuah brand kosmetik, yaitu Dear Me Beauty dalam sebuah kolaborasi yang baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di kalangan beauty enthusiast. Setelah beberapa waktu lalu menggandeng Nissin Wafer, brand kosmetik lokal tersebut meluncurkan produk ‘manis’ lainnya bersama Yupi dengan merilis koleksi lip coat lucu. Ada Dear Sweetheart dan Dear Berry Kiss yang terinspirasi dari varian Yupi Strawberry Kiss, serta ada pula Dear Gummy dan Dear Burger yang terinspirasi dari varian Yupi Burger.
- TONYMOLY x Samyang
Sensasi pedas mungkin bisa langsung kamu rasakan ketika melihat deretan produk hasil kolaborasi antara TONYMOLY dan Samyang yang serba merah ini. Brand kosmetik asal Korea Selatan tersebut meluncurkan koleksi hot edition makeup yang terdiri dari cushion, blush on, lip balm, dan lip tint. Kemasannya juga dibuat sama seperti kemasan Samyang, bahkan produk cushion-nya diletakkan dalam cup ramen berukuran mini. Ekstra banget!
- The Face Shop x Coca Cola
Brand kosmetik asal Korea Selatan lain yang berkolaborasi dengan brand makanan dan minuman adalah The Face Shop. Brand ini sukses menggandeng raksasa minuman dunia, yaitu Coca Cola. Packaging dari produk ini juga dibalut nuansa merah cerah dan dihiasi logo Coca Cola berwarna putih yang khas. Produk hasil kolaborasi antara The Face Shop dan Coca Cola ini meliputi cushion, lip tint, lipstik, eyeshadow palette, dan oil clear blotting pact.
- Etude House x KitKat
Eyeshadow palette hasil kolaborasi antara Etude dan camilan cokelat ini pasti akan membuatmu berpikir dua kali ketika hendak menggunakannya. Pasalnya, efek emboss logo KitKat pada masing-masing warna eyeshadow sukses membuat produk ini makin mirip dengan KitKat asli! Terdapat dua eyeshadow palette pada koleksi Etude satu ini, pertama palette original dengan kemasan berwarna merah klasik khas KitKat, terdiri dari shade netral dan merah terang. Jenis yang kedua adalah Strawberry Tiramisu yang hadir dalam kemasan bernuansa pink, terdiri dari shade netral yang terlihat lebih terang dibanding palette original, lengkap dengan tambahan shade berwarna pink yang ceria.
Menggemaskan banget kan, Sobat Shopee? Nah, kira-kira kolaborasi makeup brand dengan brand makanan dan minuman apa lagi yang sudah Sobat Shopee nantikan?