Ini Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater dengan Mudah dan Cepat!

cara menaikkan limit paylayter shopee

Shopee PayLater atau SPayLater adalah sistem pembayaran dengan konsep Beli Sekarang Bayar Nanti yang disediakan oleh PT Commerce Finance di aplikasi Shopee. Jika ingin menggunakannya secara maksimal, ada cara menaikkan limit Shopee PayLater kamu, loh!

Sistem pembayaran SPayLater ini sangat membantu pengguna saat ingin berbelanja dalam keadaan darurat. Kamu bisa menggunakan metode pembayaran ini di semua toko yang menerima pembayaran SPayLater, Sobat Shopee.

Namun, setiap pengguna memiliki limit yang berbeda-beda. Buat kamu yang ingin menaikkan jumlah limitnya, simak cara menambah limit PayLater Shopee di berikut ini!

Baca Juga: Inilah 5 Fakta Tentang Cicilan Shopee PayLater yang Perlu Kamu Ketahui!

Cara Mengaktifkan SPayLater

Bagi kamu yang ingin menikmati layanan SPayLater ini, kamu perlu mengaktifkan Shopee PayLater terlebih dahulu dengan cara berikut ini:

  1. Klik SPayLater di halaman Saya, pilih Aktifkan Sekarang.
  2. Masukkan Kode Verifikasi (OTP), pilih lanjut.
  3. Lakukan upload foto KTP dengan menggunakan kamera belakang.
  4. Masukkan Nama dan NIK, pilih Konfirmasi.
  5. Masukkan Informasi Tambahan, pilih Konfirmasi.
  6. Lakukan Verifikasi Wajah dengan memilih Mulai Verifikasi Wajah.

Kamu akan mendapat notifikasi bahwa akun sedang diproses. Apabila berhasil, kamu akan mendapat konfirmasi dan informasi mengenai limit yang dimiliki. Pinjaman di SPayLater pun bisa kamu gunakan untuk berbelanja di Shopee.

Bagaimana Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater?

Nah, buat Sobat Shopee yang ingin menambah limit SPayLater yang dimiliki, caranya sangat mudah dan cepat, loh! Kamu hanya perlu meng-upgrade, kemudian ikuti cara menambah limit Paylater Shopee di bawah ini!

1. Menaikkan Limit Secara Manual

  1. Buka SPayLater.
  2. Pilih Upgrade Sekarang
  3. Selesaikan misi.
  4. Pilih Aktifkan Sekarang.
  5. Lakukan proses verifikasi.

2. Menggunakan Limit secara Maksimal

Cara menambah limit PayLater Shopee lainnya adalah menggunakan limit yang tersedia semaksimal mungkin. Dengan demikian, kamu akan dianggap sebagai konsumen aktif dengan penggunaan yang besar.

Namun, perlu diingat juga bahwa penggunaan SPayLater secara maksimal ini juga harus dibarengi dengan pembayaran tepat waktu, Sobat Shopee. Dengan demikian, kamu juga dinilai sehat secara finansial.

3. Selalu Menggunakan SPayLater

Cara menaikkan limit SPayLater adalah selalu menggunakan SPayLater setiap berbelanja di Shopee. Rutinitas ini dapat membangun kepercayaan penyedia SPayLater, Sobat Shopee.

Penggunaan rutin SPayLater disertai pembayaran tepat waktu tentu memberikan peluang agar limit SPayLater kamu bertambah.

Baca Juga: Cara Membayar Shopee Paylater dengan Mudah dan Cepat

Syarat Menaikkan Limit Shopee PayLater

Jika ingin menggunakan metode pembayaran PayLater dengan menaikkan limit tertentu, Sobat Shopee memberlakukan beberapa syarat yang perlu dipenuhi pengguna, yakni:

  • Foto selfie bersama KTP
  • Foto E-KTP
  • Cantumkan nomor HP darurat beserta nama kontak (istri, saudara, ayah, ibu)
  • Tulis nama ibu kandung
  • Isi informasi pekerjaan atau bisnis/usaha yang dijalani
  • Isi informasi pendapatan per bulan
  • Isi informasi status pernikahan
  • Isi alamat tempat tinggal sekarang
  • Isi informasi pendidikan terakhir

Gunakan SPayLater, Nikmati Kemudahan dan Penawaran Terbaiknya!

Itu beberapa cara menambah limit SPayLater yang bisa kamu lakukan, Sobat Shopee. Gunakan Shopee PayLater atau SPayLater secara rutin dan bayar tepat waktu agar limitnya bertambah!

Tak hanya kemudahan yang bisa kamu rasakan, ada penawaran seperti Gratis Ongkir ketika bertransaksi menggunakan SPayLater, loh! Belanja menjadi lebih hemat, bukan? Oleh karena itu, yuk, aktifkan SPayLater sekarang juga!

Penuhi semua kebutuhan kamu mulai dari makanan, pakaian, hingga elektronik hanya di Shopee. Belanja di Shopee sudah pasti terpercaya dan hemat! Nikmati sistem pembayaran yang mudah dan bervariasi hanya di Shopee!

17 thoughts on “Ini Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater dengan Mudah dan Cepat!

  1. Tolong buat pihak Shopee siapa pun Admin mau pun CS Shopee laporan saya di Terima & ada pembenahan untuk Aktifasi Peng Upgrade tan Spaylater Saya, Saya Cuman dapat Limit 50rb untuk 5 kali chekcout, Limit nya sudah saya gunakan, dan tagihan sudah saya bayar sebelum Tanggal jatuh tempo,
    Tapi kenapa pas saya mau Upgrade pengajuan saya di Tolak ?
    Salah nya dimana ? Bukan kah pengajuan Spaylater saya sudah di terima awal nya ? Kenapa Pas di Upgrade di tolak !!!
    Saya 6 tahun menggunakan Aplikasi Shopee untuk jual beli, dan tidak pernah ada Hutang di Shopee, dan sudah puluhan kali saya mengajukan Spaylater saya, baru kali ini di terima dan hanya dapat Limit 50rb, setiba nya saya mau Upgrade kenapa di tolak ? Padahal Promo Promo Spaylater sering masuk ke Akun Shopee Saya, dan saya Hampir Setiap Hari isi Saldo Shopepay saya melalui Indomaret Ratusan Ribu Rupiah bahkan Jutaan Rupiah, kenapa pihak dari Shopee tidak bisa mengecek itu ?
    Dan akun Shopee saya sudah Gold, hanya dapat limit 50rb ? Dan pas saya mau Upgrade pengajuan saya di Tolak ?
    Apakah pantas ?
    Layak kah saya mendapat kan perlakuan seperti itu dari Shopee ?

    Tolong Admin, CS atau siapa pun pihak shopee Respon, dan beri yg terbaik untuk pengguna nya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *