Buat Sobat Shopee yang setia berbelanja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari hingga hobi di Shopee, pasti sudah tahu jasa kirim Shopee Express, kan? Apakah kalian sudah tahu informasi terkait jasa ekpedisi resmi milik Shopee tersebut?
Mungkin, sebagian dari Sobat Shopee masih bingung apa itu Shopee Express? Apa saja ketentuan dan keutungan memakai jasa ekspedisi tersebut? Biar semakin yakin untuk menggunakannya, simak informasi soal jasa kirim Shopee Express di bawah ini!
Jasa Kirim Shopee Express
Apa itu Jasa Kirim Shopee Express?
Saat berbelanja orang, pengiriman barang menjadi salah satu hal yang krusial dan memiliki peranan penting. Tidak sedikit konsumen yang mengeluh jasa pengiriman barang, mulai dari barang yang rusak hingga paket yang terlambat datang.
Untuk itu, Shopee berusaha memberikan solusi terbaik dengan jasa ekspedisi resmi, Shopee Express. Dengan begitu, pesanan kamu akan ditangani langsung oleh tim Shopee. Shopee juga menyediakan Custumer Support eksklusif.
Ketentuan Jasa Pengiriman Shopee Express
Jasa pengiriman Shopee Express ini memiliki tiga jenis, yakni Shopee Express Standard, Shopee Express Sameday, dan Shopee Express Instant. Tentu, ketiganya memiliki ketentuan masing-masing sobat Shopee.
1. Shopee Express Standard
Apa itu Shopee Express Standart? Jenis pengiriman ini menjangkau paling luas dan mencakup hampir ke semua provinsi di Indonesia, Sobat Shopee. Dengan pengiriman ini, kamu bisa mengirim pesanan dalam jumlah yang banyak dan besar.
Di beberapa wilayah juga menerima sistem pembayaran Cash on Delivery (COD), loh! Untuk beratnya, maksimal pengiriman ke luar Pulau Jawa adalah 50 kg dan Pulau Jawa adalah 200 kg. Setelah itu, kamu bisa menunggu selama 2 – 3 hari.
2. Shopee Express Sameday
Sobat Shopee yang ingin melakukan pengiriman dan penerimaan di hari yang sama, maka kamu bisa menggunakan Shopee Express Sameday. Namun, pastikan kamu berada dalam jangkauan wilayah Shopee Express, yaitu Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat.
Untuk jenis pengiriman ini perhatikan berat dan waktu pengiriman, ya! Pastikan berat tidak lebih dari 7 kg. Kirimlah barang sebelum pukul 13.00 agar dilakukan pengiriman pada hari yang sama, setelah jam tersebut, maka pengiriman akan dilakukan esok hari.
3. Shopee Express Instant
Kalau Sobat Shopee ingin melakukan dan pengiriman dengan cepat, maka kamu bisa memilih Shopee Express Instant. Jenis pengiriman ini paling cepat dan hemat waktu, loh! Ada jangkauan wilayah untuk jenis pengiriman ini, yaitu Banten, DKI, dan Jawa Barat.
Selain ada ketentuan berat, pastikan wilayah di provinsi kamu juga masuk jangkauan, ya! Untuk berat barangnya, pastikan tidak lebih dari 50 kg, Sobat Shopee. Setelah itu, barang langsung dikirim ke alamat tujuan.
Dapatkan Keuntungan dengan Jasa Kirim Shopee Express!
Itu beberapa informasi terkait jasa kirim Shopee Express, Sobat Shopee. Ada tiga jenis ekspedisi resmi Shopee yang bisa kamu pilih untuk melakukan pengiriman barang. Dengan begitu, kamu bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.
Dengan Shopee Express, kamu juga bisa mendapatkan keuntungan seperti gratis ongkir, waktu pengiriman cepat, hingga pengiriman dijamin Shopee. Aman dan terpercaya banget, kan, pakai jasa kirim Shopee Express ini?
Kamu juga tidak perlu khawatir jika terjadi kendala karena ada Customer Service yang siap melayani pertanyaan seputar Shopee Express. Yuk, belanja di Shopee dan gunakan Shopee Express untuk pengiriman barang yang lebih terjamin!