Penelitian dari Psychology Today mengungkapkan jika 81 persen pekerja di posisi manajerial setuju bahwa ternyata liburan dapat membantu mengurangi kelelahan bekerja. Nah, jika kamu terus bekerja dan tak kunjung berlibur, ditakutkan rasa stress yang menggeluti tubuhmu malah akan memberi dampak negatif terhadap aspek psikis ataupun psikologismu, Sobat Shopee.
Nah, agar kamu aware, berikut ini ada 4 gejala yang kerap dirasakan oleh para orang-orang yang kurang piknik atau berlibur nih. Penasaran kan? Yuk simak selengkapnya berikut ini.
- Susah tidur
Susah tidur sering dianggap sepele bagi generasi milenial saat ini. Namun American Psychological Association melaporkan bahwa sepertiga milenial tidak tidur dengan cukup, yaitu delapan jam per hari, karena tidak ada waktu. Sepertiga lainnya mengaku sulit tidur karena terlalu banyak yang dipikirkan.
- Sakit-sakitan
Sering merasa cepat lelah atau sering cemas berlebih karena pekerjaan dapat berpengaruh kepada keseimbangan hormon dan kesehatan fisik. Periksakan diri kapan terakhir liburan, dan segeralah ke Dokter .
- Masalah kecil sering dibesar besarkan
Orang yang mudah tersinggung/memperbesar masalah merupakan ciri paling menonjol gejala kurang piknik .
- Selalu merasa negatif
Bosan dan kurang motivasi untuk menyelesaikan pekerjaan adalah tanda kurang piknik. Usahakan selalu berpikiran positif ya, guys! Jangan sampai terlalu lelah bekerja mengganggu kehidupan personalmu.
Jangan pikir panjang lagi untuk pergi piknik ya guys!
Farhan Bari Azis