X

Cegah Anemia, Ini 8 Makanan Penambah Darah untuk Ibu Hamil

Konsumsi Makanan Ini Untuk Cegah Anemia Selama Masa Kehamilan

Ibu hamil rentan mengalami kekurangan zat besi yang berisiko menurunkan sel darah merah dan menimbulkan anemia. Karenanya, mengonsumsi makanan penambah darah untuk ibu hamil sangat disarankan.

Melansir berbagai sumber, saat hamil, terjadi proses hemodilusi. Hemodilusi adalah keadaan meningkatnya volume darah ibu karena peningkatan volume plasma dan peningkatan massa eritrosit. Proses ini membuat kadar hemoglobin rendah.

Kebutuhan zat besi pada ibu hamil pun meningkat sejak usia kandungan masuk tiga bulan. Maka itu, ibu hamil sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan yang menandung zat besi.

Dengan asupan zat besi yang cukup, tubuh dapat memproduksi lebih banyak sel darah merah dan mengurangi risiko terjadinya anemia.

Jadi, seperti apa tanda-tanda kekurangan zat besi? Apa makanan yang dapat menambah darah untuk ibu hamil? Yuk, simak artikel ini lebih lanjut untuk menemukan jawabannya.

Tanda-Tanda Kekurangan Zat Besi

Kekurangan zat besi kerap kali disebabkan karena pola makan yang kurang sehat. Hal ini bisa mengakibatkan anemia, atau sering dikenal juga sebagai kurang darah saat hamil.

Adapun tanda-tanda kekurangan zat besi adalah:

Makanan Penambah Darah untuk Ibu Hamil

1. Kurma

Sumber: Pixabay

Makanan penambah darah untuk ibu hamil yang pertama ialah buah kurma, terutama buah kurma kering. Selain kaya akan zat besi, buah kurma kering juga mengandung vitamin A, vitamin B, magnesium, dan kalsium yang dapat membuat tubuh ibu hamil lebih berenergi.

Buah kurma juga mengandung serat yang tinggi, sehingga dapat membantu mengatasi sembelit, loh! Buah yang satu ini bisa ibu hamil konsumsi sejak awal masa kehamilan.

2. Delima

Sumber: pixabay.com

Buah delima dapat manjadi makanan penambah darah untuk ibu hamil. Pasalnya, buah ini mengandung zat besi yang dapat membantu meningkatkan hemoglobin dalam tubuh. 

Buah ini juga mengandung vitamin A, vitamin C, dan asam folat yang tentunya baik untuk ibu dan calon buah hati. Antioksidan pada buah delima juga lebih tinggi dari teh hijau, loh! Untuk menikmatinya, ibu hamil bisa mengkonsumsi buah delima dengan cara dijus

3. Pisang

Sumber: Pixabay

Asam folat merupakan sejenis vitamin B yang berperan penting dalam produksi hemoglobin. Nah, asam folat ini bisa di dapatkan pada buah pisang

Selain itu, buah ini juga kaya akan mineral, zat besi, dan kalium yang membantu mengoptimalkan produksi hemoglobin dalam tubuh.

4. Kacang-kacangan

Sumber: Pixabay

Kacang almond, kacang hijau, dan berbagai macam kacang-kacangan lainnya juga dapat menjadi makanan penambah darah untuk ibu hamil.

Selain mengandung zat besi yang baik untuk meningkatkan hemoglobin dalam tubuh, kacang-kacangan juga mengandung protein hingga antioksidan yang dapat membantu melawan radikal bebas.

5. Brokoli

Sumber: Pixabay

Selain buah pisang, sayuran hijau seperti brokoli juga memiliki kandungan asam folat dan kalsium yang tinggi. Kandungan vitamin C di dalamnya juga sangat baik untuk tubuh ibu hamil agar tidak mudah terserang penyakit.

Selain itu, brokoli juga memiliki kandungan zat besi yang menjadikannya makanan untuk mencegah anemia yang ideal.

Tapi, ingatlah bahwa ibu hamil disarankan untuk mengkonsumsi brokoli secara matang. Jangan mengkonsumsi brokoli secara mentah untuk menghindari bahaya listeria.

6. Daging

Sumber: Pixabay

Untuk menghindari anemia, ibu hamil juga disarankan untuk mengkonsumsi daging, terutama daging merah seperti daging sapi dan kambing.

Daging merupakan salah satu makanan penambah darah untuk ibu hamil dan tinggi zat besi.

Melansir Medical News Today, kandungan zat besi pada daging pun lebih tinggi daripada jenis makanan dengan sumber zat besi lainnya.

7. Telur

Sumber: Pixabay

Selain zat besi, ibu hamil juga perlu mengkonsumsi makanan dengan protein yang tinggi untuk mencegah anemia. Pasalnya, protein juga dibutuhkan untuk meningkatkan sel-sel dalam tubuh, termasuk sel darah merah.

Salah satu makanan kaya protein yang bisa ibu hamil pilih adalah telur. Selain mudah didapatkan, telur juga sangat mudah diolah. Mulai dari digoreng hingga rebus pun tetap lezat disantap.

8. Salmon

Sumber: Pixabay

Salmon juga merupakan makanan penambah darah untuk ibu hamil yang kaya manfaat. Namun, untuk keamanan, pastikan ibu hamil mengkonsumsi ikan salmon yang benar-benar sudah matang.

Selain kaya akan kandungan zat besi, ikan salmon juga kaya akan omega-3 yang sangat baik untuk menunjang masa kehamilan.

Beli Makanan Penambah Darah untuk Ibu Hamil di Shopee!

Nah, itu dia makanan untuk mencegah anemia yang bisa dipilih oleh ibu hamil Untuk mendapatkan kualitas terbaik, pilih makanan-makanan di Shopee saja! 

Terutama untuk yang berada di Jakarta, sekarang sudah Shopee Segar yang siap memenuhi kebutuhan makan dan memasak, yuk cek sekarang juga!

Featured
Tags: ibu hamilmakanan ibu hamil