Mi Mix 3, Evolusi Indah dari Xiaomi

Pada beberapa tahun terakhir, merek yang satu ini berhasil membuat banyak suara di dunia gadget dan elektronik. Ya, Xiaomi merupakan brand asal China yang terus berinovasi dan merilis berbagai jenis gadget canggih di berbagai tingkatan harga. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa smartphone merupakan salah satu produk utama yang membuat nama Xiaomi melejit di antero dunia. Nah, salah satu ponsel terbaru Xiaomi yang berhasil menarik perhatian beberapa golongan adalah Xiaomi Mi Mix 3. Daripada penasaran, langsung saja kita bahas beberapa fakta dari Mi Mix 3 ini!

Layar Indah yang Memanjakan Pengguna

Dengan proporsi bodi ke layar di tingkatan 93,4 persen, layar dari Mi Mix 3 jauh lebih besar dari pendahulunya yaitu Mi Mix 2S. Layar ini memiliki display AMOLED 6,39 inci dengan resolusi FHD+, ditambah lagi layar ini dilapisi oleh corning Gorilla Glass. Untuk menambah kesan premium dari layar Mi Mix 3, Xiaomi juga menggunakan material alumunium frame dan keramik untuk bagian belakang dari handphone ini.

Prosesor Dengan Performa Tinggi

Seperti layaknya smartphone kelas premium, Xiaomi Mi Mix 3 memiliki prosesor berkualitas apik. Mi Mix 3 ini dilengkapi oleh prosesor Snapdragon 845, alias octa-core processor tercepat besutan Qualcomm pada saat ini. Selain itu, Mi Mix 3 juga akan didukung oleh GPU Adreno 630, ditambah lagi Mi Mix 3 juga memiliki 3 varian RAM yaitu 6GB, 8GB, dan 10GB.

Kamera yang Revolusioner

Kalau kebanyakan smartphone masa kini dilengkapi oleh 3 kamera, Xiaomi kembali menggebrak pasar dengan menggunakan 4 kamera di Mi Mix 3 ini. Terdapat 2 kamera di bagian depan yang tersembunyi dan bisa di slide keatas menggunakan magnetic slider. Kedua kamera depan itu memiliki resolusi 24 MP + 2 MP yang menggunakan sensor Sony IMX576. Sedangkan kamera belakangnya memiliki resolusi 12 MP + 12 MP dengan sensor IMX363 untuk lensa utamanya.

Berbagai Fitur Menarik

Walau Mi Mix 3 ini tidak memiliki headphone jack 3,5 mm, smartphone ini tetap dilengkapi oleh beberapa fitur menarik. Sebut saja baterai berkapasitas 3,200 mAh yang dilengkapi oleh fitur QuickCharge 4.0+, wireless charging, fingerprint reader, dual SIM, bluetooth 5.0, dan facial recognition. Di samping itu, Mi Mix 3 ini juga menggunakan OS besutan Xiaomi yaitu MIUI 10 yang berdasarkan dari Android 9.0.

Harga dari Mi Mix 3

Nah, soal harga, memang Mi Mix 3 ini berada di spektrum harga yang lebih tinggi. Untuk varian RAM 6 GB dan kapasitas memori 128 GB dijual di harga 7,2 jutaan, sedangkan varian RAM 8 GB dan ROM 128 GB ada di harga 7,8 jutaan. Nah, varian termahal Mi Mix 3 memiliki RAM 10 GB dan ROM 256 GB dibungkus dengan packaging spesial yaitu “Forbidden City”. Varian termahal itu bisa kamu banderol di harga 10,9 jutaan. Namun, perlu diingat kalau harga ini merupakan harga pasaran di Tiongkok, dan harga di pasar Indonesia bisa berbeda dari harga-harga tersebut.

Itulah beberapa fakta dan spesifikasi dari Xiaomi Mi Mix 3 ini. Dengan kualitas handphone Xiaomi Mi Mix 3 yang cukup mencengangkan, Xiaomi bisa dibilang akan terus mendorong pasaran smartphone dengan berbagai jenis produknya yang akan diletakkan di berbagai pasar. Nah, daripada kamu terus skeptis dengan performa smartphone Xiaomi, kamu langsung beli satu saja di Shopee Indonesia!

Image : GizmodoChina, Dxomark

MP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *