Laptop Panas Saat Main Game? Simak 5 Cara Mencegahnya Berikut!

laptop panas saat main game

Sobat Shopee, bermain game di laptop selama berjam-jam memang menyenangkan. Namun, kamu harus berhati-hati karena terlalu lama main game akan membuat laptop panas.

Bermain game selama berjam-jam akan berdampak buruk pada performa laptopmu. Hal ini disebabkan hardware laptop dipaksa bekerja keras untuk menopang grafik dan permainan game.

Jika dibandingkan dengan PC, laptop cenderung lebih mudah panas. PC biasanya masih memiliki ruang di di dalamnya yang dapat digunakan sebagai ruang sirkulasi udara. Oleh sebab itu, jelas sirkulasi udara pada PC cenderung lebih baik daripada laptop.

Sementara laptop memiliki desain yang tipis dan minimalis. Hal ini membuat komponen yang ada di dalamnya menjadi sangat padat sehingga sirkulasi udaranya kurang baik.

Nah, nggak mau kan laptop favoritmu tersebut cepat rusak karena kamu kurang bijak dalam menggunakannya? Yuk, cek beberapa trik di bawah ini yang dapat membantumu merawat laptop dan membuatnya tidak cepat panas ketika kamu bermain game!

Baca Juga: 5 Cara Mengganti Wallpaper Laptop untuk Windows dan macOS

Cara Mencegah Laptop Panas Saat Main Game

1. Menggunakan Cooling Pad

Menggunakan Cooling pad - laptop panas saat main game
Sumber: Lifewire.com

Banyak orang memanfaatkan kipas laptop eksternal untuk mengurangi panas. Namun, kipas laptop saja tidak cukup lho, Sobat Shopee! Sebaiknya kamu menggunakan cooling pad khusus mirip dengan kipas dengan kipas laptop eksternal pada umumnya.

Perbedaannya terletak pada pemasangan cooling pad dan kipas laptop. Umumnya kipas laptop dipasang di bagian bawah laptop, sedangkan cooling pad dipasang di bagian yang dekat dengan port USB atau bagian luar rongga mesin laptop.

Dengan menggunakan cooling pad, kipas eksternal akan bekerja lebih maksimal dibanding kipas laptop biasa. Namun, jangan asal memilih cooling pad, ya! Pilihlah cooling pad yang terbuat dari bahan besi dibanding bahan plastik.

Hal ini disebabkan karena bahan logam mampu menyerap panas dan lebih tahan terhadap panas dibanding bahan plastik. Hal lain yang harus kamu perhatikan sebelum membeli cooling pad adalah memastikan ukurannya sesuai dengan ukuran laptopmu.

2. Membersihkan Laptop Secara Rutin

Membersihkan Laptop Secara Rutin - laptop panas saat main game
Sumber: PCMag.com

Kebanyakan orang sadar bahwa makin sering digunakan, laptop tentu akan makin kotor. Namun, sebagian orang masih sering mengabaikan hal ini, padahal laptop yang kotor akan berdampak besar pada kondisi laptop, lho, Sobat Shopee!

Debu yang menumpuk di laptop bukan saja membuat mesin laptop cepat rusak, tapi mengakibatkan laptop cepat panas. Hal tersebut disebabkan tersembutnya rongga laptop oleh debu sehingga panas yang dikeluarkan mesin laptop akan tertahan.

Membersihkan keyboard dan layar laptop merupakan perawatan komputer yang paling standar dan mudah dilakukan. Namun, kamu harus tetap berhati-hati dalam membersihkannya karena jika dilakukan dengan asal justru akan berdampak buruk.

Untuk membersihkan layar laptop, gunakanlah kain microfiber yang sedikit lembap dan pastikan laptop Sobat Shopee berada dalam keadaan mati dan tidak sedang tersambung ke sumber listrik. Gunakan kain tersebut untuk menyeka noda yang menempel pada layar secara perlahan.

Untuk membersihkan keyboard laptop, kamu juga harus mematikan laptopmu terlebih dulu. Setelah itu, balikkan laptop secara hati-hati dan goyangkan secara perlahan agar remah-remah yang tersangkut di dalamnya jatuh.

Kembalikan laptop ke posisi semula dan bersihkan sekat-sekat keyboard menggunakan blower khusus laptop. Kamu juga dapat mengangkat noda dan bakteri dari permukaan keyboard menggunakan kapas yang dibasahi cairan pembersih laptop. Mulai sekarang, bersihkan laptopmu secara rutin ya, Sobat Shopee!

3. Jangan Taruh Laptopmu di Atas Bantal

jangan main laptop di atas bantal - laptop panas saat main game
Sumber: Linuxhint.com

Memainkan laptop di atas kasur dan bantal memang menyenangkan karena dapat membuatmu merasa makin nyaman saat bermain. Namun, menaruh laptop di atas permukaan kedua benda itu adalah salah astu penyebab laptop panas saat main game.

Permukaan bantal yang lembut dapat membuat rongga di dekat kipas laptop tertutup sehingga menghalangi udara keluar. Selain menghalangi sirkulasi udara, menaruh laptop di atas bantal juga dapat membuat hard disk laptop terguncang.

Pada dasarnya, hard disk bekerja seperti piringan CD atau DVD yang berputar sangat cepat. Karena permukaan kasur dan bantal empuk, bagian tersebut menjadi tidak stabil.

Sebagai solusi, kamu dapat meletakkan laptopmu di atas permukaan benda padat yang rata seperti meja kayu, sebab rongga kipas laptop memang dirancang untuk laptop yang ditaruh di permukaan datar.

Jika kamu masih ingin memainkan laptop di kasur, meja kecil portabel dapat menjadi solusi terbaik untuk mencegah kerusakan pada laptop.

4. Gunakan Meja

gunakan meja - laptop panas saat main game
Sumber: SUNeducationgroup.com

Jika Sobat Shopee memainkan game dengan cukup intens setiap harinya, sangat disarankan untuk menggunakan penyangga laptop ketika bermain game.

Penyangga laptop memberi ruang udara di bagian bawah dan samping laptop. Hal ini membuat kipas laptop lebih bisa bekerja maksimal untuk mendinginkan udara.

Selain bermanfaat untuk memaksimalkan performa laptop, penggunaan meja juga dapat mencegah tubuh merasa lelah. Pilihlah meja laptop yang ukurannya tidak hanya pas dengan ukuran laptop, namun juga pas dengan ukuran badanmu ketika duduk.

Selain ukuran, pilihlah bahan meja laptop yang kokoh agar dapat digunakan dalam jangka waktu yang panjang.

5. Sesuaikan Kualitas Grafik Kamu di Dalam Game

sesuaikan grafik game - laptop panas saat main game
Sumber: Wired.com

Sobat Shopee, saat kamu memainkan game favorit, graphic card adalah salah satu komponen yang memiliki beban kerja paling berat. Beban tersebut tentunya akan berdampak pada temperatur kerja graphic card itu sendiri.

Dalam kondisi yang seperti itu, peran sistem pendingin menjadi sangat penting untuk menjaga kestabilan suhu laptop pada batas normal sehingga graphic card laptop tetap dapat beroperasi dalam kondisi yang baik.

Nah, salah satu penyebab laptop cepat panas adalah karena graphic card bekerja keras untuk memproyeksikan grafik permainan. Semakin rendah kualitas grafik laptop Sobat Shopee, maka akan semakin cepat panas pula laptopmu.

Oleh sebab itu, sesuaikan kapasitas grafik game Sobat Shopee dengan kapasitas graphic card yang kamu miliki, ya! Jangan paksakan grafik bagus jika graphic card kamu tidak mencukupi!

Baca Juga: Laptop Terasa Lemot? Simak Cara Refresh Laptop yang Simpel Berikut Ini!

Beli Laptop dan Aksesoris Game di Shopee

Nah, itu dia trik yang wajib kamu coba untuk mencegah laptop panas saat main game. Selain beberapa trik di atas, Sobat Shopee juga harus bijak dalam mengatur waktu menggunakan laptop.

Jangan biarkan laptopmu menyala dalam jangka waktu yang lama. Kamu juga harus bijak dalam ketika ingin mengaktifkan mode sleep karena jika laptop terlalu sering berada dalam kondisi tersebut, maka laptop akan cepat rusak.

Perhatikan pula kapan Sobat Shopee harus mengisi daya baterai laptop sebab terlalu sering melakukan pengisian ulang baterai justru akan merusak baterai dan membuat laptop cepat panas.

Jika kamu ingin membeli berbagai macam aksesoris laptop seperti cooling pad dan penyangga laptop, kamu tentu bisa menemukannya di Shopee Mall!

Shopee Mall

Selain aksesoris laptop, Shopee Mall juga menyediakan beragam produk elektronik original, seperti smartphone, keyboard wireless, dan earphone terbaik. Ada pula beragam peralatan elektronik rumah tangga yang akan membantu keseharianmu.

Shopee Mall menawarkan garansi 7 hari pengembalian jika produk yang kamu beli rusak atau cacat. Selain itu, kamu pun akan mendapatkan banyak promo spesial, seperti gratis ongkir, diskon, hingga cashback!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *