Optimalkan Tumbuh Kembang, Begini Cara Ajarkan Si Kecil Menggambar dan Mewarnai, Moms

ajari anak cara menggambar

Lama di rumah aja membuat Moms kehabisan ide harus melakukan apa? Jangan bingung, menggambar bersama anak saja, yuk! Biarpun terkesan gampang, nyatanya menggambar dan mewarnai perlu diajarkan dengan benar, lho. Sebab, dengan cara yang tepat, aktivitas ini bisa menjadi pendorong tumbuh kembang si kecil agar lebih optimal lagi. Hal-hal berikut haruslah menjadi perhatian dari orang tua dalam mengajarkan balita cara menggambar dan mewarnai, Moms.

Sediakan alat dan bahan

Sebelum mengajarkan anak cara menggambar, Moms dan Ayah bisa menyiapkan beberapa alat dan bahannya. Nggak perlu terlalu banyak, yang penting perlengkapan dasarnya tersedia.  Mulai dari alas hingga alat menggambar lainnya. Untuk alas, bebas kok, Moms bisa menggunakan kertas HVS atau buku gambar. Lalu, untuk memberi warna, anak bisa memilih mau menggunakan krayon, cat air, atau pensil warna.

Hindari terlalu banyak memberikan instruksi

Adik, nanti gambarnya dimulai dari sini, ya. Warna mataharinya kuning, baru kalau laut diwarnainnya pakai krayon warna biru.” Duhh, jika Moms masih sering mengatakan hal demikian, sebaiknya dikurangi, ya. Biarkan saja si kecil menggambar bebas sesuai dengan imajinasinya. Hindari mengatur dan terlalu banyak memberikan instruksi. Ia mungkin akan belajar cara menggambar, tapi hal ini bisa menghambat kreativitas serta mengikis rasa percaya dirinya.  

Belajar dengan observasi

Ajarkan balita cara menggambar
Sumber: insider.com

Mungkin Moms akan bertanya, mengapa sih terlalu banyak memberikan arahan terkait cara menggambar tidak dianjurkan? Lalu, bagaimana balita bisa belajar? Misalnya saja untuk tahu seperti apa warna langit, sawah, hingga bentuk benda dan makhluk hidup lainnya. Kalau begitu, Moms bisa mengajaknya belajar dengan mengobservasi lingkungan sekitar. Sambil melihat objek aslinya, jelaskan bahwa warna awan itu putih, pohon itu daunnya berwarna hijau, dan kucing punya 2 telinga serta 4 kaki.

Lihat proses bukan hasil

Dibandingkan mengomentari hasil, akan jauh lebih baik jika Ayah dan Moms mengomentari proses dan cara menggambar si kecil. Misalnya saja dengan mengatakan “Wah, adik pakai warna merah dan biru, ya?” atau “Ibu suka deh, adik gambar daunnya dengan warna yang beda-beda.” Tidak hanya itu, Moms juga bisa meminta anak untuk menjelaskan ide keseluruhan dari gambarnya. Kemampuan menggambar terlatih, ia pun akan memiliki kemampuan komunikasi yang lebih baik lagi.

Simpan dan pajang hasil karya anak

Jangan dibuang, menyimpan hasil karya si kecil bisa membuatnya lebih semangat dalam menggambar, lho, Moms. Hal ini merupakan bentuk apresiasi dari orang tua kepada anak, selain dengan memberikan pujian. Anak pun akan senang, karena menganggap hasil kerja kerasnya penting dan menarik bagi orang tua. Moms bisa bertanya bagaimana sebaiknya gambar disimpan, apakah akan dimasukkan ke dalam map, dipajang begitu saja atau dengan pigura.

Bagaimana sudah dicatat semua kan tipsnya? Jangan sampai lupa ya, hal-hal tadi harus Moms perhatikan agar siap untuk membimbing buah hati tercinta. Selain mengajarkan cara menggambar dan mewarnai, Moms juga mencari inspirasi kegiatan anak lainnya di Shopee Moms Club. Tentunya supaya anak nggak bosan selama masa karantina.

Nah, kalau ingin belanja keperluan keluarga, beli saja lewat #ShopeeDariRumah, ya!  Nggak perlu repot pergi ke luar karena semua akan diantarkan langsung ke depan rumah, Moms. 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *