Percaya atau Tidak, 6 Binatang Unik Ini Bisa Kamu Pelihara Lho!

Memiliki binatang peliharaan sudah pasti menambah kebahagiaan tersendiri terlebih apabila Sobat Shopee hidup sendiri dan membutuhkan teman di rumah. Selain itu, sudah terbayang betappa serunya menghabiskan waktu senggang dengan bermain bersama si kesayangan?

Sudah terlintas dipikiran kira-kira binatang apa yang ingin Sobat Shopee miliki? Kucing? Anjing? Atau marmut? Bagaimana kalau Shopee berikan daftar binatang-binatang unik yang dapat dijadikan sebagai binatang peliharaan, tertarik?

 

TARANTULA

Menjadikan tarantula sebagai binatang peliharaan sudah mulai banyak dilakukan oleh orang-orang. Binatang yang merupakan jenis laba-laba raksasa ini termasuk dalam kelompok Theraposidae, dan bangsa ini setidaknya memiliki kurang lebih 900 macam spesies tarantula.

Meskipun tarantula termasuk binatang berbahaya dan berbisa, bahkan dalam beberapa kasus, jenis tarantula yang memiliki dosis bisa tinggi dapat menyebabkan kematian hanya dengan sekali gigitan. Kalau Sobat Shopee ingin memiliki tarantula sebagai binatang peliharaan, Sobat Shopee dapat memilih Chaco Golden Knee (Grammostola Pulchripes) karena tarantula ini memiliki dosis bisa terendah dari semua jenis tarantula.

 

SUGAR GLIDER

Hewan yang memiliki nama lain Petaurus Breviceps ini sempat menjadi viral beberapa waktu yang lalu karena ukurannya yang mini. Bahkan sampai sekarang sugar glider masih menjadi pilihan bagi para Sobat Shopee yang ingin memilki binatang peliharaan dengan ukuran yang tidak memakan tempat.

Sugar glider memiliki kemiripan bentuk seperti tupai terbang dan memiliki habitat asli dari Papua dan Australia. Sugar glider akan sering ditemui di pohon eucalyptus, dan ia termasuk binatang nocturnal seperti landak mini. Sobat Shopee ada yang bertanya mengapa ia dinamakan sugar glider? Ternyata karena ia hanya menyukai makanan manis seperti nectar bunga dan dapat melayang dari satu tempat ke tempat lainnya.

 

LANDAK MINI

Binatang imut yang satu ini merupakan jenis mamalia yang berasal dari keluarga Erinaceinae, memiliki 16 spesies dan 5 genus yang akan sering ditemukan di Selandia Baru, Asia, Afrika dan Eropa.

Meskipun binatang ini dipenuhi dengan tanduk-tanduk mini, namun Sobat Shopee jangan khawatir karena tanduk landak mini tidak mengandung bisa berbahaya. Selain itu, landak mini juga memiliki sifat nocturnal, di mana ia akan lebih aktif di malam hari.

 

KECOA MADAGASKAR

Kecoa Madagasakar atau nama latinnya Gromphadorhina Portentosa merupakan serangga yang banyak ditemui di negara Amerika Serikat. Kecoa madagaskar memiliki gerakan yang cenderung lambat dari kecoa yang ada di Indonesia.

Binatang yang satu ini tidak mengandung racun dan termasuk mudah untuk dirawat karena biaya perawatannya yang tidak terlalu mahal karena kecoa madagaskar cukup diberi makan sayuran dan buah-buahan.

 

SERANGGA BATANG

Tubuhnya termasuk unik karena kalau sekilas dilihat ia memiliki bentuk seperti batang kayu namun ia memiliki kemampuan spesial dengan berkamuflase diantara ranting disekitarnya agar terhindar dari serangan predator. Memiliki panjang tubuh setidaknya mulai dari 10cm hingga 30cm.

Selain itu serangga batang juga sangat ekonomis untuk dipelihara karena hanya membutuhkan toples sebagai kandang.

 

LEOPARD GECKO REPTIL

Hewan yang bejenis tokek ini banyak ditemukan di negara asalnya seperti Pakistan, Irak dan India. Binatang satu ini memiliki ciri tubuh seperti macan tutul, termasuk hewan nocturnal karena ia sangat aktif di malam hari.

Yang membuat biantang satu ini menjadi favorit adalah biaya perawatannya yang ekonomis, karena untuk kandangnya hanya kotak sejenis plastik seukuran 90×45045 cm.

 

Rekomendasi perlengkapan PELIHARAANMU di Shopee.

 

 

 

Image: Wallpaper Studio, National Geographic Kids, Google

FM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *