Ketatnya Persaingan Bisnis Kuliner, Strategi Bisnis Ladopadeh Patut Kamu Coba

Ladopadeh Sambalrempahpadeh

Shopee Sellers, strategi bisnis yang dihasilkan dari gabungan kreativitas, passion, permintaan pasar, serta trend bisnis akan menciptakan produk atau jasa yang istimewa di mata konsumen. Hal tersebut dibuktikan oleh Putri Nur Aini, pemilik toko Ladopadeh (sambalrempahpadeh) di Shopee yang menjual produk varian sambal botol dan lauk siap saji dengan packaging kece, serta bisa dikirim ke seluruh Indonesia!

Putri memiliki ketertarikan di dunia kuliner yang ia sadari trend bisnisnya semakin naik. Bersamaan dengan keinginan untuk menambah penghasilan, Putri memutuskan untuk berjualan produk kulinernya pada tahun 2016 dan mulai mengembangkan sayap bisnisnya di dunia online dengan berjualan di Shopee pada tahun 2018 untuk meraih pasar yang lebih luas, khususnya masyarakat yang suka mencoba kuliner-kuliner Indonesia. Lebih kerennya lagi, packaging Ladopadeh dibuat dengan konsep ready to eat (siap makan) yang simpel dan dibungkus dengan desain kemasan yang ciamik!

Produk Unggulan Ladopadeh
Produk Lauk Siap Saji Unggulan Toko Ladopadeh.

Seiring berjalannya waktu dan toko Ladopadeh berhasil menjadi Star Seller, Putri semakin giat untuk meningkatkan exposure produknya dengan menjalankan berbagai strategi promosi, salah satunya melalui fitur promosi di Shopee. Eksklusif untuk Shopee Sellers, berikut tips-tips keren ala Putri untuk tingkatkan penjualanmu!

Strategi Penjualan Shopee Ladopadeh
Strategi Berjualan di Shopee Ala Sambalrempahpadeh.

Tips Keren ala Putri untuk Meningkatkan Penjualan

1. Mengaktifkan fitur promosi favorit dan dijalankan secara berkelanjutan

Menurut Putri, fitur promosi favoritnya untuk mempromosikan produk Ladopadeh yaitu:

  • Rajin gunakan fitur Naikkan Produk per 4 jam. Cara Naikkan Produk bisa kamu ikuti di sini.
  • Berikan foto produk yang keren serta deskripsi produk yang jelas dan menarik. Untuk foto produk, berikan sudut yang berbeda pada setiap foto serta fokuskan foto pada kemasan produk dan diimbangi dengan background pendukung (direkomendasikan berwarna putih). Panduan foto produk yang direkomendasikan bisa kamu cek di sini dan penulisan deskripsi yang jelas bisa kamu lihat di sini.
  • Aktifkan Promo Toko untuk tampilkan harga diskon. Cara aktifkan fitur ini supaya harga coret ditampilkan di produkmu, ikuti caranya di sini.
  • Untuk meningkatkan engagement pada postingan produk kamu di Shopee Feed, coba broadcast postingan dengan rutin untuk meningkatkan awareness. Caranya bisa kamu lihat di sini.
  • Ikutan Flash Sale di Shopee. Terdapat beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi supaya produk kamu terpilih untuk ditampilkan di Flash Sale Shopee. Persyaratannya bisa kamu cek di sini.

2. Promosi produk dengan tawarkan produk bundling

Strategi penjualan efektif yang juga diterapkan oleh Putri adalah mempromosikan produk Ladopadeh dalam paket bundling dan dengan harga spesial! Dengan menjual produk bundling, kamu bisa meningkatkan jumlah pesanan produk dan bisa menggabungkan produk populer dengan produk yang kurang laku supaya lebih cepat terjual. Di Shopee, kamu bisa aktifkan promo bundling ini dengan fitur Paket Diskon atau Kombo Hemat. Saat mengaktifkan Paket Diskon, kamu bisa mengatur paket berdasarkan Persentase Diskon, Jumlah Diskon, atau Harga Paket Diskon Spesial. Sedangkan untuk Kombo Hemat, kamu bisa memilih tipe promosi Diskon Kombo Hemat atau Hadiah dengan Min. Belanja.

Selain menggunakan berbagai fitur promosi di Shopee, Putri juga memaksimalkan promosi produk melalui konten-konten menarik di media sosial. Contohnya, Putri sesekali mengadakan giveaway berhadiah produk Ladopadeh untuk menarik konsumen baru. Kalau kamu punya alokasi budget lebih untuk promosi, kamu bisa coba bekerja sama dalam bentuk endorse dengan food vlogger. Putri menggunakan trik tersebut untuk meningkatkan brand awareness dan total penjualan. Inovatif banget!

Dibalik strategi tersebut, Putri menyebutkan bahwa kuncinya adalah konsisten! Rutin menggunakan fitur-fitur promosi, menjalankan strategi promosi lainnya, serta mencatat saran atau tips yang kiranya akan berguna untuk perkembangan toko. “Harus konsisten! Buat list apa saja poin-poin dari Shopee yang bisa bikin toko makin berkembang, dikerjakan konsisten, dan jangan putus asa.” ucap Putri. Yuk, ayo jadi Penjual Shopee yang teliti dan rajin mengamati pasar, Sellers!

Quote Inspiratif Owner Ladopadeh
Kalimat Inspiratif dari Putri Nur Aini, Owner Toko Ladopadeh.

Sebagai salah satu pelaku UMKM lokal, Putri berharap semoga Shopee terus memberikan kemudahan berjualan online untuk pelaku bisnis. Selain itu, semoga pemerintah juga terus mendukung dan membantu program-program UMKM di Indonesia agar terus berkembang.

Shopee Sellers, Kampus Shopee menunggu cerita inspirasi versi kamu! Yuk sukses bersama Shopee dan kembangkan bisnismu. Cerita sukses Penjual Shopee, informasi tentang fitur Shopee, serta berbagai tips tingkatkan penjualan bisa kamu dapatkan dengan follow Instagram Kampus Shopee, join ke Facebook Group Kampus Shopee, follow akun Kampus Shopee di Shopee Feed, dan subscribe YouTube Channel Kampus Shopee. Sampai bertemu di kisah inspiratif selanjutnya!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *