Ingin Tubuh Tetap Fit Saat Puasa? Simak Resep Minuman Sari Wortel dan Apel Ini

Berbukalah dengan yang manis, itulah kalimat yang sering terdengar jika membahas tentang menu buka puasa. Berbicara tentang yang manis, minuman tentu menjadi pilihan utama untuk menu buka puasa. Banyak dari kita yang lebih memilih minum teh untuk berbuka. Padahal teh tidak dianjurkan untuk berbuka karena termasuk minuman diuretik yang bisa merangsang tubuh untuk buang air kecil.

Akan lebih baik jika berbuka dengan air putih atau air zamzam terlebih dahulu dan melanjutkannya dengan minuman sari buah segar, seperti sari buah wortel dan apel.

Wortel dan apel memiliki kandungan vitamin yang sangat tinggi sehingga cocok dijadikan minuman saat berbuka puasa maupun sahur. Minuman in juga mampu membuat tubuh lebih fit dan mencegah kulit kering, lho. Yuk, simak resep membuat minuman segar dengan sari wortel dan apel yang kaya vitamin berikut ini:

Bahan-bahan:

4 buah wortel besar

2 buah apel

3 batang seledri ukuran besar untuk jus

1/2 ruas jahe atau 2 sendok teh bubuk jahe

Madu secukupnya

Es batu secukupnya

Cara Membuat:
  1. Kupas wortel dan apel, kemudian potong dadu.
  2. Iris tipis seledri dan jahe jika menggunakan jahe segar.
  3. Masukkan wortel, apel, seledri, dan jahe yang telah dipotong ke dalam blender, hancurkan hingga merata.
  4. Setelah halus, saring jus hingga tak ada ampas yang terbawa.
  5. Tuang ke dalam gelas, tambahkan madu jika ingin lebih manis lagi.
  6. Terakhir masukan es batu secukupnya dan minuman sari apel wortel pun siap dihidangkan.

Ayumasith

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *