Selain Evan Dimas, Ini 3 Super Sub di Shopee Liga 1 2020

Shopee Liga 1 2020
Evan Dimas menjadi salah satu transfer sukses yang muncul di Shopee Liga 1 2020. Itu karena kehadirannya mampu memberikan kontribusi penting untuk perjalanan Persija Jakarta. 
Evan pun tak butuh waktu lama untuk memperlihatkan kualitasnya bersama Persija. Aksinya langsung terlihat pada pekan pertama melawan Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 1 Maret 2020.
Saat itu, tim Macan Kemayoran terlihat kesulitan membongkar pertahanan tim tamu. Meski laga baru berjalan 20 menit, pelatih Sergio Farias memutuskan untuk menarik Sandi Sute dan memainkan Evan Dimas. Semenit kemudian, Persija langsung mencetak gol.
Tak hanya itu, dalam laga yang berakhir dengan kemenangan 3-2 untuk Persija itu juga dihiasi dengan gol Evan dimenit ke-86. Ia sukses memaksimalkan assist Riko Simanjuntak. 
Evan bukan satu-satunya pemain yang menunjukkan sinarnya saat masuk sebagai pengganti di kompetisi Shopee Liga 1 2020. Berikut tiga pemain lain yang juga layak menyandang status runner-up:

Yohanes Pahabol

Yohanes pahabol
Sumber: goal.com
Momen ciamik Pahabol terlihat pada pekan ketiga saat Persipura Jayapura melawat ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, 13 Maret 2020. Pertarungan saat itu cukup sengit di mana Persipura yang keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3.
Kemenangan tim Mutiara Hitam tak lepas dari kontribusi Pahabol. Saat Persipura mulai kesulitan membongkar pertahanan tuan rumah, pelatih Jacksen F Thiago memasukkan Pahabol di menit ke-66. Dan 22 menit kemudian, pemain berusia 28 tahun itu mencetak gol yang memastikan kemenangan tim tamu.
Selama tiga laga Liga 1, Pahabol memang kerap dimainkan sebagai pengganti. Itu karena ia kalah bersaing dengan Boaz Solossa dan Sylvano Comvalius yang selalu mengisi pos lini depan. Namun, bermain sebagai pengganti tak menghalangi Pahabol untuk menunjukkan sinarnya.

Silvio Escobar

Silvio Escobar
Sumber: baliutd.com
Escobar menjadi rekrutan anyar Tira Persikabo di Shopee Liga 1 2020. Sebelumnya, pemain asal Paraguay itu sempat memperkuat tiga klub yang berbeda di Indonesia, yakni Persepam Madura United, Badak Lampung, dan PSIS Semarang.
Escobar tak diplot sebagai penyerang utama di Tira Persikabo. Dari dua laga yang telah dijalani, pemain berusia 33 tahun itu selalu masuk sebagai pengganti. Salah satunya adalah saat Tira Persikabo menjamu Persita di Stadion Pakansar, 15 Maret 2020.
Escobar masuk menggantikan Hendra Bayauw di menit ke-81. Saat itu, tuan rumah sedang unggul 2-1, tapi mendapat tekanan bertubi-tubi dari Persita yang ingin mencetak gol penyeimbang.
Untungnya, Escobar langsung membuat para pemain Persita kehilangan motivasi dengan keunggulan 3-1 untuk Tira Persikabo. Ia mencetak gol debutnya untuk Tira Persikabo hanya dalam waktu dua menit setelah ia masuk ke lapangan.

Gunansar Mandowen

Gunansar Mandowen
Sumber: goal.com
Pemain Persipura kembali masuk dalam daftar ini. Ia adalah Gunansar. Momen tersebut tercipta saat Persipura dan PSIS bentrok di Stadion Klabat, Manado, 1 Maret 2020. Meski unggul materi pemain, terlihat sekali bahwa Persipura kesulitan menembus lini belakang PSIS.
Mereka baru bisa mencuri gol di menit ke-55 lewat aksi Boaz. Setelah unggul 1-0, tim Mutiara Hitam tampak kesulitan mempertahankan keunggulan. Berulang kali gawang kawalan Dede Sulaiman mendapat ancaman dari para pemain tim Mahesa Jenar.
Dalam kondisi tersebut, Jacksen memasukkan Gunansar untuk menggantikan Thiago Amaral di menit ke-67. Keputusan itu terbilang jitu. Pasalnya, Gunansar sukses mencetak gol di menit ke-88 yang memastikan kemenangan 2-0 untuk Persipura.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *